Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/09/2022, 19:32 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Makanan yang dibekukan dalam freezer dapat meningkatkan usia penggunaan, tetapi tidak memiliki rasa yang sama seperti sebelumnya.

Meski makanan beku itu tetap aman dikonsumsi tanpa batas waktu, rasa, dan tekstur akan mulai memburuk seiring waktu. 

Baca juga: 6 Kesalahan dalam Menggunakan Freezer, Bikin Kulkas Cepat Rusak

Lantas, berapa lama makanan bisa disimpan dalam freezer?

Dilansir dari Better Homes and Gardens Australia, Senin (5/9/2022), menurut Health Direct,  makanan dalam freezer harus disimpan dalam suhu minus 15 derajat Celsius dan  membiarkannya mencair di kulkas, bukan di luar kulkas apalagi di suhu yang panas.

Sebagai aturan umum, berikut beberapa umur simpan bahan makanan dalam freezer. 

Baca juga: 6 Tips Menata Makanan di Dalam Freezer yang Benar

Sosis dan burger

Ilustrasi freezer, menyimpan daging di freezer. SHUTTERSTOCK/INGRID BALABANOVA Ilustrasi freezer, menyimpan daging di freezer.
Sosis mentah dapat disimpan selama satu hingga dua bulan. Daging hamburger dan daging giling lainnya dapat disimpan selama tiga hingga empat bulan. 

Daging sapi segar dan domba

Daging sapi atau domba segar dapat disimpan dalam freezer selama empat hingga enam bulan.  

Baca juga: Jangan Lakukan 7 Kesalahan Penggunaan Freezer Ini

Unggas segar

Ayam utuh atau kalkun dapat disimpan dalam keadaan beku selama satu tahun. Potongan ayam dan kalkun akan tetap enak meski disimpan selama sembilan bulan. 

Sup dan semur

Jika ada sup atau semur yang tersisa dan masih bisa dikonsumsi, bekukan sup dan semur dalam freezer. Makanan tersebut dapat bertahan selama dua hingga tiga bulan. 

Baca juga: 6 Bahaya Mengisi Freezer Terlalu Penuh Bahan Makanan 

Sisa makanan 

Sisa makanan yang mengandung daging atau unggas yang dimasak dapat disimpan dalam keadaan beku selama dua hingga enam bulan.

Simpan nugget ayam dan roti burger selama satu hingga tiga bulan dan pizza selama satu hingga dua bulan dalam freezer. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com