Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/03/2022, 21:00 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kamar mandi berbau tak sedap merupakan sebuah permasalahan yang sering terjadi di banyak rumah tangga.

Penyebab bau tak sedap di kamar mandi bisa bermacam-macam, mulai dari proses pembersihan yang tidak sempurna hingga masalah pada saluran pembuangan air.

Bahkan, lantai kamar mandi bisa memengaruhi bau tak sedap. Misalnya, jika ada retakan di ubin (atau di antara nat), air dapat menumpuk dan menyebabkan bau tidak sedap.

Baca juga: 4 Cara Ampuh Menghilangkan Noda Membandel di Kloset Kamar Mandi

Dilansir dari Decor Tips, Minggu (27/3/2022), berikut ini adalah tips menghilangkan bau tak sedap dari kamar mandi.

Ilustrasi tempat sampah. SHUTTERSTOCK/PIXEL-SHOT Ilustrasi tempat sampah.
Jaga kebersihan tempat sampah

Tempat sampah yang diletakkan di kamar mandi dapat menumpuk bakteri yang menimbulkan bau tidak sedap, sehingga harus dibersihkan secara rutin.

Salah satu metode termurah dan termudah untuk melakukannya adalah dengan membersihkannya menggunakan soda kue.

Soda kue adalah senyawa yang sangat berguna dan sudah umum untuk memilikinya di rumah. Bahan ini adalah salah satu solusi sempurna untuk menghilangkan bau.

Baca juga: 7 Benda Ini Tidak Boleh Diletakkan di Kamar Mandi, Kenapa?

• Campurkan soda kue dengan air, lalu cuci tempat sampah dengan larutan soda kue. Bersihkan bagian dalam tempat sampah secara mendalam.

• Jika sudah, bilas tempat sampah dengan larutan kombinasi dari air dan cuka untuk langkah pembersihan yang lebih kuat.

Biarkan tempat sampah kering di tempat yang sejuk, atau gunakan handuk kering untuk mengeringkannya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com