Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Studi: Memelihara Anjing Bantu Semangat Berolahraga

Kompas.com - 27/06/2021, 09:15 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sudah menjadi rahasia umum bahwa memiliki hewan peliharaan di rumah seperti anjing dapat memberikan berbagai manfaat, salah satunya kebahagiaan.

Namun, rupanya hal itu lebih dari sekadar dorongan kebahagiaan. Anjing dapat mendatangkan sejumlah kesehatan. Sahabat bulu ini dapat mendorong semangat untuk berolahraga, bahkan membantu menurunkan berat badan

Baca juga: Simak, 4 Tips Menyimpan Makanan Kucing dan Anjing agar Tidak Bau

Hal inilah alasan mengapa sangat menyenangkan menjadi pemilik anjing. Selain cinta tanpa syarat, teman berkaki empat itu bisa melakukan lebih dari sekadar menghibur kita.

Anjing dapat membuat kita bangkit dan bergerak untuk berolahraga, yang akhirnya berdampak baik bagi kesehatan pemiliknya. 

Hal ini terungkap dalam sebuah studi baru yang diterbitkan dalam jurnal BMC Public Health. Menurut studi baru itu, pemilik anjing mampu berjalan kaki 22 menit lebih banyak per hari daripada orang yang tidak memiliki anjing. 

Baca juga: Simak, 4 Tips Menyimpan Makanan Kucing dan Anjing agar Tidak Bau

Seperti diketahui, semua bentuk jalan kaki dihitung sebagai olahraga atau latihan fisik sehingga baik bagi kesehatan tubuh. 

Studi di Inggris itu merekrut pria dan wanita berusia 60-an dan lebih tua sebagai partisipan. Mereka merupakan pemilik anjing dan bukan pemilik anjing, lalu melacak aktivitas mereka untuk kecepatan dan jarak. Hasilnya bahkan mengejutkan para peneliti.

Baca juga: 10 Ras Anjing Berukuran Kecil, Cocok Jadi Peliharaan di Apartemen

“Kami tidak hanya melihat peningkatan latihan, tetapi juga latihan dengan kecepatan sedang,” kata Daniel Mills dari University of Lincoln, penulis studi tersebut, dilansir dari laman The Healthy, Minggu (27/6/2021).

Pemilik anjing mempertahankan kecepatan rata-rata empat kilometer per jam saat berjalan. Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC), jumlah tersebut merupakan tingkat "intensitas sedang.

Sebelumnya, sejumlah penelitian telah menunjukkan bahwa sama dengan berlari, berjalan kaki dapat menurunkan risiko tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, diabetes tipe 2, juga penyakit kardiovaskular

Baca juga: 8 Tips Membantu Anjing dan Kucing Peliharaan Panjang Umur

“Ditambah, lebih banyak berjalan sama dengan lebih banyak manfaat kesehatan,” kata American Heart Association. 

Nah, bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan, tetapi malas berolahrga, bisa mempertimbangkan untuk memiliki anjing guna membangkitkan semangat untuk olahraga. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com