Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER GLOBAL] Seruan Biden ke Israel | David Cameron Ditunjuk Jadi Menlu Inggris

Kompas.com - 15/11/2023, 05:38 WIB
Tito Hilmawan Reditya

Penulis

KOMPAS.com - Berita dari konflik Hamas-Israel masih memuncaki daftar Populer Global Selasa (14/11/2023).

Ada pula kabar dari pemerintahan Inggris dan kabar penting lainnya. Bisa disimak dalam rangkuman berikut ini.

Baca juga: Mengenal Apa Itu APEC dan Cara Kerjanya

1. Biden ke Israel: Rumah Sakit di Gaza Harus Dilindungi

Presiden Amerika Serikat Joe Biden pada Senin (14/11/2023) mendesak Israel untuk melindungi rumah sakit di Gaza.

Biden berbicara demikian ketika pertempuran sengit antara pasukan Israel dan Hamas dilaporkan tengah berkecamuk di sekitar kompleks RS Al-Shifa, rumah sakit terbesar di Jalur Gaza.

"Ini adalah harapan dan ekspektasi saya bahwa akan ada tindakan yang tidak terlalu mengganggu terhadap rumah sakit tersebut," kata Biden kepada para wartawan di Ruang Oval ketika ditanya apakah ia telah menyampaikan keprihatinannya kepada Israel mengenai masalah ini.

Baca selengkapnya

2. Mantan PM David Cameron secara Mengejutkan Ditunjuk Jadi Menlu Inggris

Mantan PM Inggris, David Cameron, secara mengejutkan kembali menjadi bagian dari pemerintahan Inggris sebagai Menteri Luar Negeri (Menlu) pada Senin (13/11/2023).

Itu terjadi ketika Perdana Menteri Rishi Sunak tengah merombak ulang kabinetnya seiring dengan semakin dekatnya pemilihan umum pada tahun depan.

Kembalinya Cameron ke belantara politik di Inggris terjadi setelah Sunak memecat tokoh sayap kanan Suella Braverman sebagai menteri dalam negeri untuk menegaskan otoritasnya terhadap partai Konservatif.

Baca selengkapnya

Baca juga: Siapa Hezbollah dan Kenapa Terlibat Perang Israel-Hamas?

3. Bertugas di Afrika Tengah, Renita Rismayanti Akan Diberi Penghargaan Polwan Terbaik PBB 2023

Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengumumkan bahwa Brigadir Polisi Satu Renita Rismayanti dari Indonesia akan menerima Penghargaan Petugas Polisi Wanita Terbaik PBB Tahun 2023 pada Kamis (16/11/2023).

Penghargaan ini akan diberikan pada acara tahunan Pekan Polisi Perserikatan Bangsa-Bangsa yang berlangsung di Markas Besar PBB, New York, AS pada tanggal 13-17 November.

Brigadir Polisi Satu Rismayanti bertugas sebagai Petugas Basis Data Kriminal (Crime Database Officer) di Misi Stabilisasi Terpadu Multidimensi PBB di Republik Afrika Tengah (MINUSCA).

Baca selengkapnya

4. Serikat Pekerja Serukan Aksi Mogok Kerja di Ratusan Gerai Starbucks AS

Serikat pekerja Workers United mengatakan pada bahwa ribuan karyawan di ratusan gerai Starbucks akan melakukan aksi mogok kerja pada acara promosi hari Red Cup minggu ini.

Alasan pemogokan adalah masalah kepegawaian dan penjadwalan.

Starbucks membagikan cangkir-cangkir bertema liburan yang dapat digunakan kembali secara gratis dengan pembelian kopi pada acara promosi populer Red Cup Day, yang jatuh pada hari Kamis minggu ini.

Baca juga: Presiden Ukraina Sebut Rusia Mulai Tingkatkan Serangan Jelang Musim Dingin

Baca selengkapnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com