Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
RILIS BIZ

Waroeng Steak & Shake Raih Predikat Top of Mind Restoran Steak Halal Customer Indonesia

Kompas.com - 23/12/2023, 08:09 WIB
Yakob Arfin Tyas Sasongko,
Sri Noviyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Salah satu brand steak halal populer di Tanah Air, Waroeng Steak & Shake, meraih predikat merek steak paling favorit di kalangan konsumen, terutama milenial. Predikat tersebut mengacu pada temuan Ihacet Marketing Research dalam Top Halal Award 2023. 

Berdasarkan survei tersebut, sebanyak 3,1 persen menyatakan Waroeng Steak & Shake sebagai brand steak halal top of mind atau paling diingat.  

Adapun Top Halal Index dibangun oleh dua elemen besar, yaitu merek dan halal. Sedikitnya, ada tiga parameter yang membentuk elemen merek, yaitu top of mind halal brand awareness, last usage brand halal, dan future intention brand halal.

Sementara, elemen halal dibentuk oleh empat parameter persepsi, yaitu persepsi terhadap komunikasi kehalalan produk, kehalalan terhadap bahan baku, kehalalan terhadap proses produksi, serta kehalalan pada kemasan produk.

Baca juga: Marak Boikot Produk Israel, Penjualan Produk Lokal Ini Justru Meningkat

Waroeng Steak & Shake menempati urutan pertama Top of Mind Brand Halal Awareness dengan poin 31,1 persen.  Hal ini berdasarkan temuan Ihacet Marketing Research dalam Top Halal Award 2023. Dok. Katadata Waroeng Steak & Shake menempati urutan pertama Top of Mind Brand Halal Awareness dengan poin 31,1 persen. Hal ini berdasarkan temuan Ihacet Marketing Research dalam Top Halal Award 2023.

Berdasarkan rilis pers yang diterima Kompas.com, Sabtu (23/12/2023), Waroeng Steak & Shake menempati urutan pertama Top of Mind Brand Halal Awareness dengan poin 31,1 persen.

Kemudian, diikuti Steak 21 pada posisi kedua dengan poin 8,8 persen, serta Kampoeng Steak di urutan ketiga dengan poin 9,9 persen.

Adapun peringkat berikutnya secara berurutan, yakni Abuba Steak, Boncafe, Steak Hunt, Holycow, Moen Moen, dan My Steak. 

Dilihat berdasarkan total penilaian Top Halal Index, Waroeng Steak & Shake mendapatkan total index di 9.685, dilanjutkan Abuba Steak di 8.610, Holycow 8.555, serta Moen Moen di 8.166.

Baca juga: Waroeng Steak and Shake Raih Penghargaan Top Digital Public Relations Award 2022

Posisi teratas Waroeng Steak dalam survei tersebut menunjukkan bahwa restoran ini berkomitmen terhadap pentingnya kualitas halal dari setiap bahan masakan dan penyajian yang dihidangkan. 

Upaya tersebut tidak hanya membuat Waroeng Steak & Shake menduduki peringkat nomor satu di Indonesia, tetapi juga memantapkan reputasinya sebagai pilihan utama bagi mereka yang mencari pilihan steak halal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com