Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Tempat Makan Dekat Stasiun Bandung yang Harganya Terjangkau

Kompas.com - 14/09/2022, 20:28 WIB
Ais Jauhara Fahira,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Stasiun Bandung terletak di lokasi strategis, di pusat Kota Bandung. Maka tak heran, banyak wisatawan yang mengandalkan kereta api sebagai moda transportasi menuju Kota Kembang. 

Ada banyak tempat makan dekat Stasiun Bandung. Tempat makan dengan harga terjangkau ini bisa jadi pilihan bagi kamu sebelum berangkat menumpang kereta. 

Berikut ini tujuh rekomendasi tempat makan dekat Stasiun Bandung yang harganya relatif terjangkau. 

Baca juga:

1. Warung soto ayam madura

Warung soto ayam ini nerlokasi di Jalan Stasiun Barat Nomor 3. Makanan berkuah hangat cocok disantap saat suhu Bandung yang sejuk. dingin.

Makanan andalan di sini adalah soto ayam yang disajikan dengan koya dan sambal cabai rebus. Makanan ini dapat kamu nikmati dengan harga mulai dari Rp 20.000-an.

2. Rumah Makan Pak Yana

Rumah makan ini berlokasi di kawasan Kebon Jeruk. Kamu bisa menikmati makanan khas Sunda dengan sistem prasmanan.

Sambal di rumah makanan ini terkenal dengan rasa yang pedas dan segar. Selain itu sambal juga memiliki aroma yang nikmat karena campuran kemangi dan kencur khas tanah Parahyangan.

Makanan khas Sunda di sini diharga mulai dari Rp 22.000.

Baca juga: 7 Tempat Sarapan di Pasteur Bandung yang Terkenal Enak

3. Bakmoy Mahmud

Tumah makan ini beralamat di Jalan Mahmud 4 Nomor 9. Makanan andalan di sini, berupa nasi bakmoy, nasi campur khas peranakan dengan potongan tahu, daging, dan kuah tauco manis. 

Ada juga makanan lainnya seperti Nasi Rames, Nasi Lengko, Rujak Banci, Petis Kangkung dan masih banyak lagi. Harga makanan di sini mulai dari Rp 15.000-50.000-an saja.

4. Ronde Alkateri

Ilustrasi wedang ronde dalam mangkuk saji. SHUTTERSTOCK/ ZahyMaulana Ilustrasi wedang ronde dalam mangkuk saji.

Kamu bisa memilih salah satu dari beberapa varian ronde seperti ronde kecil ronde besar dan ronde campur.

Terdapat dua pilihan kuah ronde yaitu kuah rasa tradisional dari gula merah atau kuah biasa dari gula putih.

Biasanya kedai ronde ini ramai saat malam hari. Ronde di sini dapat dinikmati dengan merogoh kocek mulai dari Rp 17.000 saja. Alamat Ronde Alkateri di Jalan Alkateri Nomor 1.

Baca juga: Resep Soto Bandung Daging Ayam, Kuah Bening Adem di Tenggorokan 

5. Rumah Makan Malah Dicubo

Buat kamu yang suka dengan masakan Padang. Rumah makan yang satu ini wajib kamu singgahi sehabis perjalanan kereta. Lokasinya di Jalan Stasiun Hall Selatan Nomor 27.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com