Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Unand Buka Kuota 7.505 Mahasiswa lewat 3 Jalur Seleksi pada 2024

Kompas.com - 06/02/2024, 11:09 WIB
Dian Ihsan

Penulis

KOMPAS.com - Universitas Andalas (Unand) membuka kuota 7.505 mahasiswa baru untuk Program D3 dan S1 dari tiga jalur penerimaan pada tahun ajaran 2024.

Rektor Unand, Dr. Efa Yonnedi menuturkan, ada tiga jalur masuk yang disediakan oleh Unand, yakni Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan Seleksi Mandiri.

Baca juga: UNS Buka Kuota 10.208 Mahasiswa Baru pada 2024

"Jalur SNBP dan SNBT sepenuhnya dipersiapkan oleh Panitia SNPMB, sedangkan jalur Seleksi Mandiri dikelola sepenuhnya oleh PTN masing-masing," kata dia dilansir dari laman Unand, Selasa (6/2/2024).

Dia menyebut, Unand akan menerima jalur SNBP dengan kuota 29,8 persen atau sebanyak 2.240 orang, jalur SNBT dengan kuota 39,75 persen atau sebanyak 2.982 orang, dan Seleksi Masuk (SIMA) dengan kuota 30 persen atau sebanyak 2.283 orang.

Terjadi penambahan jumlah mahasiswa dibandingkan tahun sebelumnya, dikarenakan ada 3 program studi (Prodi) baru, yakni Arsitektur (Fakultas Teknik), Ekonomi Islam, dan Kewirausahaan (Fakultas Ekonomi dan Bisnis).

Lanjut dia mengatakan, terkait SNBP dilakukan berdasarkan hasil penelusuran prestasi akademik dengan menggunakan rapor serta prestasi akademik dan non-akademik.

"Peserta SNBP adalah siswa SMA/SMK/MA kelas terakhir pada tahun 2024 yang memiliki prestasi unggul," ucap dia.

Sebagaimana tahun 2023, lanjut dia, siswa yang telah dinyatakan lulus seleksi SNBP 2024, SNBP 2023, dan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022 tidak dapat mendaftar UTBK-SNBT 2024.

Selanjutnya, pada tahun 2024, siswa yang dinyatakan lulus seleksi SNBP 2024 juga tidak dapat mendaftar seleksi Jalur Mandiri di PTN manapun.

Baca juga: Unja Buka Daya Tampung 7.333 Mahasiswa Baru pada 2024

Lalu, dikatakannya jalur SNBT diikuti oleh peserta yang terlebih dahulu mendaftar dan mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) sebagai langkah awal dalam proses seleksinya.

"Peserta hanya diperbolehkan mengikuti UTBK 2024 sebanyak satu kali, hasil UTBK 2024 hanya berlaku untuk mengikuti SNBT dan penerimaan di PTN tahun 2024 saja," tegas dia.

Selain itu, dikatakannya terdapat ketentuan tambahan yang mulai diberlakukan pada tahun ini, yakni bagi peserta yang dinyatakan lulus melalui jalur SNBT 2024 dan telah daftar ulang di PTN yang dituju tidak dapat diterima pada seleksi Jalur Mandiri 2024 di PTN manapun.

Selain itu, terdapat perbedaan untuk ketentuan pemilihan Prodi pada SNBT tahun 2024.

Baca juga: Unair Buka Kuota 9.000 Mahasiswa Baru pada 2024

"Peserta jalur SNBT diperbolehkan memilih maksimal 4 program studi, terdiri dari 2 (dua) pilihan Program Akademik (Sarjana) dan 2 (dua) pilihan Program Vokasi (Diploma Tiga dan Diploma Empat/Sarjana Terapan)," pungkas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com