Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Skor Literasi Membaca PISA 2022: Indonesia Turun 12 Poin

Kompas.com - 06/12/2023, 13:01 WIB
Dian Ihsan

Penulis

KOMPAS.com - Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD) telah merilis skor Programme for International Student Assessment (PISA) Indonesia pada tahun 2022. Hasilnya, Indonesia mengalami kenaikan lima sampai enam peringkat dari tahun 2018.

Meski alami kenaikan PISA 2022, tapi literasi membaca, matematika, dan sains Indonesia secara poin mengalami penurunan bila dibanding PISA 2018.

Baca juga: 4 Upaya Kemendikbud Tingkatkan Skor PISA 2022

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbud Ristek), Nadiem Makarim menyatakan, penurunan poin yang dialami Indonesia tidak lebih buruk dibanding dengan negara lain di dunia yang mengikuti PISA.

"Skor literasi membaca, kita melihat rata-rata dunia itu turun sekitar 18 poin. Tapi Indonesia hanya turun 12 poin. Jadi secara signifikan lebih baik daripada rata-rata internasional," ungkap dia secara daring di laman YouTube Kemendikbud, Rabu (6/12/2023).

Dia menyebut, lebih dari 80 persen negara yang ada di dalam survei PISA 2022 yang mengalami penurunan skor literasi membaca.

Sedangkan pada skor literasi matematika Indonesia turun 13 poin. Angka itu jauh dari skor literasi matematika internasional (dunia) yang turun 21 poin.

"Jadi ini secara signifikan melakukan pemulihan dibanding rata-rata internasional di PISA 2022 untuk skor literasi matematika di Indonesia," jelas dia.

Baca juga: Menteri Nadiem: AN Lebih Komprehensif Dibanding Penilaian Skor PISA

Sedangkan skor untuk literasi sains di Indonesia mengalami penurunan 13 poin. Angka itu lebih tinggi dibanding skor rata-rata internasional yang turun 12 persen.

"Skor penurunan Indonesia hampir setara dengan rata-rata dunia. Dan untuk skor 52 persen negara peserta PISA yang mengalami penurunan skor sains," jelas Nadiem.

Jadi benar-benar terdampak dan terpukul paling besar secara global adalah literasi dan numerasi membaca.

Nadiem menambahkan, penurunan poin yang dialami Indonesia ini masih dipandang baik. Sebab, tidak lebih buruk dari apa yang dialami negara lainnya.

Baca juga: Skor PISA 2022 Naik Jadi Bukti Guru Tangguh Hadapi Pandemi Covid-19

"Itu mencerminkan ketangguhan guru di Indonesia yang didukung berbagai program penanganan penanganan pandemi dari Kemendikbud Ristek," tutup dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com