Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beasiswa S1-S3 Gratis ke Romania, Tanpa TOEFL, Hanya Seleksi Berkas

Kompas.com - 14/11/2023, 09:15 WIB
Mahar Prastiwi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ada program beasiswa S1, S2, dan S3 ke Romania dengan persyaratan cukup mudah karena memberikan beberapa kemudahan.

Kemudahan, beasiswa ke Romania ini adalah tanpa syarat TOEFL dan hanya melalui seleksi berkas.

Beasiswa dari Pemerintah Romania (RGS) yang bisa dimanfaatkan mahasiswa Indonesia ada dua program.

Yakni beasiswa S1 hingga S3 yaitu MFA (Ministry of Foreign Affairs) atau beasiswa dari Kementerian Luar Negeri Romania. Selain itu, ada program beasiswa MAT atau Kementerian Pariwisata Romania.

Kedua beasiswa tersebut memiliki mekanisme yang sama, tetapi cara daftar dan waktu yang berbeda.

Baca juga: Cara Daftar Beasiswa S1-S3 Hongaria 2024: Kuliah Gratis, Tanpa Batas Usia

Beasiswa S1-S3 gratis ke Romania

Perlu diingat bahwa pendaftaran program beasiswa MFA dibuka bulan Desember hingga Maret. Sedangkan beasiswa MAT pendaftarannya biasanya dibuka bulan Mei hingga Juni.

Beasiswa S1-S3 gratis ke Romania ini bisa untuk semua jurusan kuliah kecuali Kedokteran dan Farmasi.

Menurut admin akun Instagram Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Romania yang juga salah satu awardee beasiswa, I Ngurah Ketut Wishnu Suaztawan, sejauh ini jumlah mahasiswa Indonesia yang lolos beasiswa ini tiap tahunnya tidak menentu.

"Karena memang tidak ada kuota per negara. Tahun 2019 ada 5 orang yang lolos beasiswa ini, 2020 sebanyak 5 orang Indonesia yang lolos. Kemudian tahun 2021 ada sebanyak 13 orang yang lolos. Dan pada tahun 2022 ada 3 orang. Tahun 2023 ada 8 orang yang lolos namun 4 orang mengundurkan diri," papar mahasiswa jurusan International Business di Transilvania University of Brasov kepada Kompas.com, Senin (13/11/2023).

Cakupan beasiswa S1-S3 ke Romania ini meliputi biaya kuliah, akomodasi (tergantung universitas), VISA, tunjangan bulanan sesuai program beasiswa yang dipilih, serta kelas bahasa Romania selama setahun di kampus Romania.

Berikut informasi lengkap mengenai cakupan Beasiswa Romanian Government Scholarship
Pemerintah Romania:

  • Biaya kuliah
  • Biaya bulanan terbatas
  • Biaya akomodasi asrama
  • Bantuan medis darurat
  • Biaya transportasi lokal


Baca juga: Ini Top 10 Negara Tujuan Beasiswa LPDP dan Uang Sakunya

Persyaratan dan dokumen untuk daftar beasiswa ke Romania

Berikut informasi mengenai persyaratan untuk mendaftar beasiswa MFA (Ministry of Foreign Affairs) atau beasiswa dari kementerian luar negeri Romania:

1. Bukan merupakan warga negara di lingkup Uni Eropa.

2. Pemohon beasiswa tidak boleh memegang kewarganegaraan Romania, tidak meminta atau tidak mendapatkan bentuk perlindungan di Romania, tidak tinggal menetap di Romania, dan tidak memiliki keluarga yang bekerja di Romania.

3. Belum mendapatkan beasiswa lain dari pemerintah Romania pada program studi yang sama.

4. Pelamar beasiswa per 31 Desember, tahun di mana ia dinominasikan, berusia tidak lebih dari 35 tahun untuk studi sarjana dan magister dan 45 tahun untuk studi doktoral.

Setelah tahu persyaratan mendaftar beasiswa ini, ketahui pula dokumen yang perlu dipersiapkan untuk mendaftar:

  • Salinan ijazah dan diterjemahan secara resmi ke Bahasa Inggris atau Perancis
  • Salinan transkrip nilai dan diterjemahan secara resmi ke Bahasa Inggris atau Perancis
  • Salinan akta kelahiran
  • Salinan 3 halaman pertama paspor atau dokumen identitas nasional lainnya dan diterjemahan secara resmi ke Bahasa Inggris atau Perancis
  • Curriculum vitae Bahasa Inggris
  • Surat Keterangan Lulus (SKL) sementara (jika belum ada ijazah)
  • Untuk jalur doctoral, para kandidat perlu menyerahkan letter of intent yang berisi daftar karya ilmiah, publikasi khusus, uraian terperinci tentang proyek penelitian yang diusulkan serta persetujuan tutor yang harus menjadi anggota sekolah doctoral terpilih.

Baca juga: Syarat Beasiswa LPDP S2 Dalam Negeri, Pendaftaran Sebentar Lagi

Untuk informasi resmi program beasiswa ke Romania bisa dibaca di laman https://www.mae.ro/en/node/10251. Sedangkan untuk pendaftaran beasiswa MFA bisa melalui laman https://www.studyinromania.gov.ro/.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com