Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alfamidi Buka 6 Lowongan Kerja bagi Lulusan S1

Kompas.com - 29/08/2023, 15:30 WIB
Mahar Prastiwi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Alfamidi membuka lowongan kerja bagi lulusan S1 untuk sejumlah posisi pekerjaan.

PT Midi Utama Indonesia Tbk didirikan pada bulan Juli 2007. Sesuai dengan Anggaran Dasar Perusahaan, ruang lingkup kegiatan Perseroan antara lain bergerak dalam bidang perdagangan umum termasuk perdagangan toserba/swalayan dan minimarket.

Konsep Alfamidi diciptakan untuk menyesuaikan perubahan belanja konsumen dari belanja bulanan menjadi belanja mingguan di toko yang terdekat.

Lowongan kerja dari Alfamidi ini untuk menempati beberapa posisi pekerjaan. Dilansir dari laman Karir Institut Teknologi Bandung (ITB), Selasa (29/8/2023) berikut informasi lengkap mengenai lowongan kerja dari Alfamidi.

Baca juga: Nadiem Makarim: Tugas Akhir bisa Bermacam-macam, Tidak Hanya Skripsi

Lowongan kerja Alfamidi

1. Talent Management Specialist

Deskripsi: Merancang dan memastikan strategi pengembangan karir dan suksesi karyawan berjalan sesuai target perusahaan, serta menyediakan report analisis terkait Talent Management sesuai strategi dan kebutuhan perkembangan perusahaan.

Kriteria:

  • S1 jurusan Teknik Industri/ MSDM/ Statistika/ Psikologi, minimal IPK 3.25
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Mampu melakukan analisis data
  • Mahir dalam penggunaan rumus MS. Excel, Google Workspace & Google Data Studio
  • Memahami sistem / bisnis proses HR secara menyeluruh
  • Detail dan teliti
  • Penempatan Head Office Alam Sutera Tangerang.

2. Database Product & Support

Deskripsi: Mengelola master database product nasional untuk kemudahan operational toko dan keakuratan data analisa.

Kriteria:

  • S1 semua jurusan min IPK 3.00
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Memiliki kemampuan dalam menganalisis data
  • Mampu menggunakan MS. Excel beserta formulanya
  • Detail dan TelitI
  • Penempatan Head Office Alam Sutera Tangerang.


Baca juga: Alumnus Komunikasi UGM Sebut AI Tak Bisa Gantikan Manusia

3. Procurement Specialist

Deskripsi: Memastikan proses pembelian barang untuk kebutuhan perusahaan dilakukan berdasar spesifikasi yang diberikan oleh user, tepat waktu dan sesuai ketentuan yang ada serta melakukan update reporting secara periodik.

Kriteria:

  • Pendidikan minimal S1 jurusan Teknik Sipil / Teknik Elektro/ Teknik Industri/ Teknik Mesin
  • Minimal IPK 3.00
  • Mampu mengoperasikan komputer program office
  • Komunikatif dan mampu bernegosiasi
  • Kemampuan analisis yang baik
  • Kemampuan dalam manajemen waktu baik
  • Detail dan Teliti
  • Kemampuan menyetir mobil matic & manual (SIM A Aktif)
  • Penempatan Head Office Alam Sutera Tangerang.

4. IT Developer

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com