Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Syarat dan Jadwal Daftar Ulang PPDB Kota Bogor 2023, Segera Lakukan

Kompas.com - 12/07/2023, 14:24 WIB
Mahar Prastiwi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pengumuman Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Kota Bogor 2023 jenjang SD hingga SMP telah diumumkan kemarin Selasa, 11 Juli 2023.

Calon peserta didik baru yang sudah dinyatakan lolos pada jalur zonasi, bisa melakukan Daftar Ulang.

Ada syarat yang harus dipenuhi calon peserta didik yang akan melakukan Daftar Ulang. Masing-masing calon peserta didik baru wajib membawa berkas asli yang diunggah ketika pendaftaran.

Lantas kapan dan apa saja syarat Daftar Ulang di PPDB Kota Bogor 2023?

Baca juga: Ini Dokumen Daftar Ulang PPDB Banten 2023 Jenjang SMA dan SMK

Jadwal dan jam Daftar Ulang PPDB Kota Bogor 2023

Daftar ulang PPDB Kota Bogor 2023 sudah mulai bisa dilakukan pada tanggal 12 dan 13 Juli 2023 pukul 08.00 hingga 15.00 di sekolah tujuan atau secara offline.

Calon peserta didik yang dinyatakan lolos PPDB SMP Kota Bogor 2023 pada jalur zonasi, diharuskan melakukan daftar ulang.

Perlu diketahui bahwa, pelaksanaan daftar ulang berlokasi di SMP masing-masing yang telah menerima calon peserta didik.

Teknis daftar ulang nantinya diatur masing-masing SMP. Hanya saja saat melakukan daftar ulang, calon peserta didik wajib membawa berkas asli yang diunggah ketika pendaftaran.

Mengacu pada syarat mendaftar PPDB Kota Bogor 2023, ada beberapa dokumen yang perlu dibawa saat melakukan Daftar Ulang ke sekolah pilihan.

Seperti Fotokopi Akta Kelahiran, Ijazah SD/Sederajat atau Surat Keterangan Lulus, Kartu Keluarga (Penerbitan KK minimal 1 tahun sebelumnya, Kartu Tanda Penduduk (KTP) Orang tua
6 Surat Tanggung Jawab Mutlak (STJM) Orangtua.

Sehingga calon peserta didik harus melengkapi dan menyerahkan semua persyaratan yang ditentukan.

Layanan daftar ulang ditetapkan dari pukul 08.00 WIB sampai 15.00 WIB.

Jika calon peserta didik tidak melakukan tahapan ini sampai batas waktunya, akan dinyatakan mengundurkan diri.

Baca juga: Berapa Biaya Kuliah di ITS Jalur Mandiri 2023? Ini Rinciannya

Jadwal dan Tahapan PPDB SMP Bogor 2023 Jalur Zonasi

Jalur Zonasi pada PPDB SMP Kota Bogor 2023 memiliki alur dan tahapan pelaksanaan sebagai berikut:

1. Pendaftaran dan verifikasi: 3 - 6 Juli 2023.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com