Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau Masuk Dunia Kuliah? Ini yang Harus Dipersiapkan

Kompas.com - 27/04/2023, 15:23 WIB
Albertus Adit

Penulis

Sumber UMN

KOMPAS.com - Bagi siswa kelas 12 SMA/SMK/sederajat yang ingin melanjutkan kuliah, maka harus mulai mempersiapkan diri.

Sebab, ada perbedaan mendasar antara dunia sekolah dan dunia kuliah. Di pendidikan tinggi, seseorang harus bisa mandiri.

Selain itu, metode pembelajarannya juga berbeda ketika kamu masih duduk di bangku sekolah. Lantas, apa saja yang harus dipersiapkan?

Melansir laman Universitas Multimedia Nusantara (UMN), berikut beberapa hal yang harus dipersiapkan calon mahasiswa.

Baca juga: 4 Kelebihan dan Kekurangan Kuliah Online, Calon Mahasiswa Cek Dulu

Persiapan masuk dunia kuliah

Saat memasuki dunia perkuliahan, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan agar siswa dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan baru. Berikut ini adalah beberapa hal yang harus dipersiapkan:

1. Menyesuaikan diri dengan lingkungan baru

Dunia perkuliahan memiliki lingkungan yang berbeda dengan SMA. Di dunia perkuliahan, siswa harus belajar untuk mandiri dan memiliki waktu yang lebih fleksibel.

Siswa juga perlu belajar untuk bergaul dengan mahasiswa lainnya yang berasal dari berbagai daerah dan latar belakang budaya yang berbeda.

Oleh karena itu, penting bagi siswa untuk membuka diri dan menyesuaikan diri dengan lingkungan baru di dunia perkuliahan.

2. Pahami persyaratan akademik

Tentu, setiap perguruan tinggi memiliki persyaratan akademik yang berbeda-beda. Sebelum memasuki dunia perkuliahan, siswa perlu memperhatikan persyaratan akademik yang diperlukan, seperti:

  • nilai rata-rata rapor
  • nilai ujian masuk
  • persyaratan lainnya

Baca juga: 9 Perbedaan Sekolah dan Kuliah, Info bagi Calon Mahasiswa

Dengan mengetahui persyaratan akademik ini, siswa dapat mempersiapkan diri secara optimal dan memenuhi persyaratan untuk masuk ke perguruan tinggi yang diinginkan.

3. Pilih jurusan harus sesuai

Adapun di dunia perkuliahan, siswa memiliki banyak pilihan jurusan yang bisa dipilih. Oleh karena itu, penting bagi siswa untuk memilih jurusan yang sesuai dengan minat dan bakatnya.

Sebelum memilih jurusan, siswa juga perlu memperhatikan prospek karier di bidang tersebut dan kebutuhan pasar kerja saat ini.

4. Tingkatkan kemampuan bahasa Inggris

Kini, bahasa Inggris menjadi penting untuk dikuasai oleh siapa saja. Sebab, bahasa Inggris merupakan bahasa internasional yang banyak digunakan di dunia perkuliahan.

Oleh karena itu, siswa perlu meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mereka sebelum memasuki dunia perkuliahan.

Baca juga: 4 Kelebihan Politeknik daripada Universitas, Info bagi Calon Mahasiswa

Siswa dapat mengikuti kursus bahasa Inggris atau mengikuti program persiapan bahasa Inggris yang disediakan oleh perguruan tinggi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com