Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paragon Buka Beasiswa D3-S1 di 15 PTN dan PTS, Segera Daftar

Kompas.com - 19/05/2022, 08:01 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perusahaan Paragon, kini membuka kesempatan beasiswa bagi mahasiswa D3 dan S1.

Paragon Scholarship merupakan program beasiswa dari PT Paragon Technology and Innovation, produsen produk kecantikan Wardah dan Emina.

Melalui program tersebut, Paragon memberikan dukungan kepada mahasiswa di 15 kampus terpilih dengan memberikan bantuan dana pendidikan.

Mahasiswa juga berhak mengikuti pelatihan-pelatihan dasar kepemimpinan, kontribusi sosial, serta dorongan untuk berinovasi untuk negeri melalui program yang diberikan.

Dilansir dari laman resmi Paragon, penerima Beasiswa Paragon akan mendapatkan bantuan dana uang kuliah tunggal (UKT) dengan senilai Rp 6,25 juta per semester sampai dengan tahun terakhir.

Baca juga: Kemendikbud Luncurkan Beasiswa Indonesia Maju, Kuliah Gratis S1-S2

Kemudian mendapatkan program pengembangan diri hingga tahun terakhir dengan para ahli komunikasi, presentasi, kepemimpinan. Serta memperluas jaringan antara penerima hibah dari berbagai kampus dengan komunitas dan perusahaan.

Pada 2022, Beasiswa Paragon membuka dua kategori yakni Beasiswa Reguler dan Tugas Akhir. Beasiswa Reguler merupakan program beasiswa untuk mendukung siswa berprestasi untuk terus belajar dan mengembangkan diri. Untuk informasi selengkapnya, cek rinciannya di bawah ini.

Cakupan beasiswa

  • Bantuan dana pendidikan
  • Berkesempatan mengikuti pelatihan dasar kepemimpinan
  • Berkesempatan mengikuti projek sosial
  • Mendapat networking

Baca juga: Uang Saku Di Atas Rp 10 Juta Per Bulan, Daftar 10 Beasiswa S1-S2 Ini

Daftar Universitas Mitra

  • Universitas Indonesia
  • Universitas Gadjah Mada
  • Institut Teknologi Bandung
  • Universitas Padjadjaran
  • Universitas Brawijaya
  • Universitas Diponegoro
  • Institut Pertanian Bandung
  • Telkom University
  • Institut Teknologi Sepuluh Nopember
  • Universitas Airlangga
  • Universitas Andalas
  • Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
  • Universitas Sumatera Utara
  • Universitas Sebelas Maret
  • Politeknik Negeri Bandung

Baca juga: BCA Buka Beasiswa 2022, Kuliah Gratis Bisnis Perbankan dan Peluang Kerja

Jenis beasiswa

Beasiswa reguler

  • Untuk mahasiawa kampus UI, ITB, UGM, IPB, Unpad, Undip, UB, ITS, Telkom University, USU, Untirta, UNS, Polban, Unair, Unand.

Beasiswa inovasi (tugas akhir) 

  • Untuk mahasiswa kampus UI, ITB, UGM, IPB, Unpad, Undip, UB, ITS, Telkom University.

Persyaratan umum

  • IPK 3,0
  • Direkomendasikan oleh pihak universitas dalam konteks finansial
  • Tidak sedang menerima beasiswa lain
  • Bersedia menjadi agent atau perpanjangan tangan untuk kampusnya.

Persyaratan beasiswa reguler

1. Mahasiswa D3 hingga S1 semester 3 per Agustus 2022 di kampus terpilih (angkatan tahun masuk 2021).

2. IPK diatas 3,0

3. Direkomendasikan oleh pihak universitas dalam konteks finansial

4. Tidak sedang menerima beasiswa lain

5. Bersedia menjadi agent atau perpanjangan tangan Paragon untuk kampusnya.

Dokumen yang dibutuhkan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com