Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/06/2023, 12:59 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Sebuah unggahan di media sosial mengeklaim, pemain tim nasional Indonesia, Asnawi Mangkualam, direkrut oleh klub Liga Inggris, Liverpool.

Klaim tersebut beredar dalam bentuk tangkapan layar. Namun setelah ditelusuri, klaim tersebut tidak benar dan merupakan hasil manipulasi. 

Narasi yang beredar

Narasi soal Asnawi direkrut Liverpool muncul di Facebook, salah satunya dibagikan oleh akun ini.

Akun tersebut membagikan tangkapan layar yang menampilkan unggahan akun Twitter pakar transfer dunia Fabrizio Romano, pada 19 Juni 2023.

Dalam tangkapan layar tersebut terdapat keterangan demikian:

Asnawi Mangkualam to Liverpool here we go !

Full agreement completed on the contract understand it will be valid until June 2028. Five year deal #LFC. Liverpool will play the buy out clause om the next days, way more than € 150 feeAsnawi will replace Trent Alexander-Arnold in right fullback position
Medical test in 24/48h. Done

(Asnawi Mangkualam ke Liverpool, inilah dia!
Kesepakatan penuh yang telah dicapai dalam kontrak tersebut diketahui akan berlaku hingga Juni 2028. Kesepakatan lima tahun #LFC.  Liverpool akan mengaktifkan klausul pembelian dalam beberapa hari ke depan, dengan biaya lebih dari € 150. Asnawi akan menggantikan Trent Alexander-Arnold di posisi bek sayap kanan
Tes medis dalam 24/48 jam. Selesai)

Tangkapan layar Facebook narasi yang menyebut Asnawi direkrut oleh LiverpoolAkun Facebook Tangkapan layar Facebook narasi yang menyebut Asnawi direkrut oleh Liverpool

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com menelusuri unggahan tersebut di akun Twitter Fabrizio Romano ini.

Namun, tidak terdapat unggahan yang menyebut Asnawi bergabung dengan Liverpool, pada 19 Juni 2023.

Sehingga, dapat dipastikan bahwa unggahan tersebut merupakan hasil rekayasa.

Sampai saat ini tidak ditemukan informasi valid soal Asnawi bergabung ke Liverpool. Asnawi masih memperkuat klub K-League 2, Jeonnam Dragons.

Diberitakan Kompas.com, Asnawi mulai bergabung dengan Jeonnam Dragons pada 27 Januari 2023.

Jeonnam Dragons merupakan klub kedua Asnawi di Korea Selatan. Sebelumnya, ia bermain selama dua musim di Ansan Greeners.

Kesimpulan

Narasi soal Asnawi Mangkualam direkrut Liverpool adalah hoaks. Unggahan tersebut merupakan hasil rekayasa.

Fabrizio Romano tidak pernah mengunggah informasi soal Liverpool merekrut Asnawi.

Asnawi masih terikat kontrak dengan klub K-League 2, Jeonnam Dragons.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Pasukan Rusia Hadir di Gaza untuk Bantu Palestina

INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Pasukan Rusia Hadir di Gaza untuk Bantu Palestina

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Tidak Ada Bukti Kastil Terbengkalai di Perancis Milik Korban Titanic

Tidak Ada Bukti Kastil Terbengkalai di Perancis Milik Korban Titanic

Hoaks atau Fakta
Bagaimana Status Keanggotaan Palestina di PBB?

Bagaimana Status Keanggotaan Palestina di PBB?

Hoaks atau Fakta
Klub Eropa dengan Rekor Tak Terkalahkan, dari Benfica sampai Leverkusen

Klub Eropa dengan Rekor Tak Terkalahkan, dari Benfica sampai Leverkusen

Data dan Fakta
[HOAKS] Temukan Kecurangan, FIFA Putuskan Indonesia Vs Uzbekistan Diulang

[HOAKS] Temukan Kecurangan, FIFA Putuskan Indonesia Vs Uzbekistan Diulang

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Manipulasi Foto Rihanna Hadiri Met Gala 2024

INFOGRAFIK: Manipulasi Foto Rihanna Hadiri Met Gala 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Konten AI, Video Iwan Fals Nyanyikan Lagu Kritik Dinasti Jokowi

[KLARIFIKASI] Konten AI, Video Iwan Fals Nyanyikan Lagu Kritik Dinasti Jokowi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Raja Denmark Frederik X Kibarkan Bendera Palestina

[HOAKS] Raja Denmark Frederik X Kibarkan Bendera Palestina

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pembegalan di Kecamatan Cicalengka Bandung pada 7 Mei

[HOAKS] Pembegalan di Kecamatan Cicalengka Bandung pada 7 Mei

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Serangan Serentak 5 Negara ke Israel

[HOAKS] Serangan Serentak 5 Negara ke Israel

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Konteks Keliru soal Pertemuan Jokowi dan Megawati pada 2016

[VIDEO] Konteks Keliru soal Pertemuan Jokowi dan Megawati pada 2016

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Manipulasi Foto Ikan Raksasa Bernama Hoggie, Simak Penjelasannya

INFOGRAFIK: Manipulasi Foto Ikan Raksasa Bernama Hoggie, Simak Penjelasannya

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Tidak Benar Prabowo Bantah Janjinya di Pilpres 2024

[KLARIFIKASI] Tidak Benar Prabowo Bantah Janjinya di Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Indonesia Dilanda Gelombang Panas 40-50 Derajat Celcius

[HOAKS] Indonesia Dilanda Gelombang Panas 40-50 Derajat Celcius

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com