Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“KKN di Desa Penari” Tembus 4,5 Juta Penonton, Ini Deretan Film Terlaris di Indonesia Sepanjang Masa

Kompas.com - 14/05/2022, 08:45 WIB
Maulana Ramadhan

Penulis

KOMPAS.com - Film KKN di Desa Penari mencatatkan rekor baru dalam perfilman Indonesia. Film yang diproduksi oleh MD Entertainment itu berhasil menjadi film horor terlaris sepanjang masa di Indonesia.

Hingga Kamis (12/5/2022), film garapan sutradara Awi Suryadi ini sudah meraih lebih dari 4,5 juta penonton hanya dalam waktu 12 hari penayangan. KKN di Desa Penari tayang di bioskop sejak 30 April 2021.

Sebelumnya status film horor terlaris di Indonesia dimiliki oleh film Pengabdi Setan yang disutradarai oleh Joko Anwar. Film yang rilis di tahun 2017 itu berhasil meraih 4,2 juta penonton.

Baca juga: KKN di Desa Penari Pecahkan Rekor Film Horor Terlaris, Tembus 4,5 Juta Penonton

Tak hanya itu, jumlah penonton KKN di Desa Penari masih berpeluang untuk terus bertambah mengingat hingga kini film tersebut masih tayang di layar lebar. Terbaru, KKN di Desa Penari juga ditayangkan di negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura.

Selain KKN di Desa Penari, berikut ini adalah film-film indonesia yang berhasil meraih lebih dari 4 juta penonton, dilansir dari pafi.co.id:

Film terlaris di Indonesia

1. Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1

Poster film Warkop DKI Reborn 1.IMDB Poster film Warkop DKI Reborn 1.

Posisi pertama film terlaris di Indonesia sepanjang masa diduduki oleh film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1. Tayang pada tahun 2016, film yang diproduksi oleh Falcon Picture ini meraih jumlah penonton hingga 6.855.616 orang.

Sesuai namanya, film ini merupakan reboot dari film-film grup komedi legendaris Warkop DKI. Disutradarai oleh Anggy Umbara, Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 dibintangi oleh Abimana Aryasatya, Vino G Bastian, dan Tora Sudiro. Ketiganya masing-masing berperan sebagai Dono, Kasino, dan Indro.

2. Dilan 1990

Dilan 1990FALCON PICTURES Dilan 1990

Film Indonesia terlaris berikutnya adalah Dilan 1990. Film yang juga diproduksi oleh Falcon Picture ini berhasil meraih 6.315.664 penonton di tahun rilisnya pada 2018 lalu.

Dilan 1990 disutradarai oleh Fajar Bustomi dan dibintangi oleh Iqbaal Ramadhan serta Vanesha Prescilla.

Film ini merupakan alih wahana dari novel laris karya Pidi Baiq yang berjudul “Dilan: Dia adalah Dilanku Tahun 1990”. Film ini menceritakan kehidupan anak SMA dengan karakter utama adalah Dilan dan Milea.

Baca juga: Sinopsis Dilan 1990, Kisah Awal Pertemuan Dilan dan Milea

3. Dilan 1991

Dilan 1991Falcon Pictures Dilan 1991

Di urutan ketiga film terlaris di Indonesia ada Dilan 1991. Sama seperti pendahulunya, Dilan 1991 juga berhasil menarik animo penonton. Film yang dirilis tahun 2019 itu berhasil meraih jumlah penonton hingga 5.253.441.

Masih dibintangi oleh Iqbaal Ramadhan dan Vanesha Prescilla, Dilan 1991 merupakan seri kedua cerita Dilan yang diadaptasi dari novel berjudul “Dilan Bagian Kedua: Dia adalah Dilanku Tahun 1991”.

4. Laskar Pelangi

Poster film Laskar Pelangi.IMDB Poster film Laskar Pelangi.

Film yang diadaptasi dari novel laris karya Andrea Hirata ini berhasil masuk jajaran film terlaris di Indonesia sepanjang masa. Film Laskar Pelangi yang rilis tahun 2008 ini berhasil meraih 4.719.453 penonton.

Film Laskar Pelangi diproduksi oleh Miles Film dan disutradarai oleh Riri Riza. Laskar Pelangi menceritakan kehidupan anak-anak dari keluarga miskin yang bersekolah di SD Muhammadiyah di Belitung.

Film ini memiliki sekuel yang berjudul Sang Pemimpi, juga diadaptasi dari novel berjudul sama karya Andrea Hirata.

Baca juga: KKN di Desa Penari Tembus 4,6 Juta, Manoj Punjabi: Cita-cita Saya 10 Juta Penonton

5. Habibie & Ainun

Di urutan kelima ada film Habibie & Ainun. Film yang disutradarai oleh Faozan Rizal ini bercerita tentang kisah cinta Presiden RI ke-3 BJ Habibie dan sang istri, Ainun Habibie.

Habibie & Ainun dirilis di tahun 2012 dan mendapat respons positif dari penonton Indonesia. Jumlah penontonnya mencapai angka 4.583.641, membuatnya masuk dalam jajaran film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Film ini dibintangi oleh Reza Rahadian, Bunga Citra Lestari, Ratna Riantiarno, Tio Pakusadewo dan lain-lain.

Kesuksesan Habibie & Ainun membuat MD Entertainment kembali merilis dua film lainnya tentang sosok Habibie yang berjudul Rudy Habibie (2016) dan Habibie Ainun 3 (2019).
Habibie & Ainun rilis pertama di tahun 2012 dan langsung menarik minat penonton.

(Sumber:Kompas.com/Editor: Linda Fitria)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com