Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Sampai Tertipu, Ini Ciri-ciri Iphone HDC dan Bedanya dengan iPhone Original

Kompas.com - 19/02/2022, 14:45 WIB
Maulana Ramadhan

Penulis

KOMPAS.com - iPhone merupakan smartphone yang diminati oleh banyak orang, tak terkecuali oleh orang-orang Indonesia. Padahal, iPhone dijual dengan harga yang relatif lebih mahal ketimbang smartphone-smartphone lain.

Di Indonesia, selain iPhone resmi yang dikeluarkan oleh Apple ternyata ada versi iPhone lain yang juga banyak dijual di pasaran, yakni iPhone HDC.

HDC merupakan singkatan dari Hand Copy Draw atau yang berarti barang versi tiruan, replika, abal-abal, KW, atau palsu.

Baca juga: Ciri-ciri iPhone HDC, Apa Bedanya dengan iPhone Original?

 

Tidak hanya iPhone, versi HDC ini juga banyak ditemui untuk smartphone-smartphone kategori flagship yang biasanya memang memiliki harga yang tidak murah.

Kembali ke iPhone HDC. iPhone versi ini dijual dengan harga yang jauh lebih murah daripada iPhone original atau resmi yang dikeluarkan oleh Apple. Sebab itu, tidak sedikit orang tergiur membeli iPhone HDC ketimbang yang asli.

Sebagai perbandingan, iPhone 13 Pro Max HDC bisa dijual dengan harga sekitar Rp 2 juta - Rp 3 juta. Selisihnya sangat jauh dengan harga iPhone 13 Pro Max original yang berkisar Rp 19 jutaan, untuk yang versi termurahnya saja.

Kendati demikian, secara fisik, bentuk iPhone HDC tidak tampak terlalu berbeda dengan iPhone versi asli. Karena itu, untuk mengetahui perbedaanya, Anda perlu melihat lebih jauh dari segi fitur dan spesifikasinya.

Baca juga: 10 Tips Membeli iPhone Bekas agar Tidak Tertipu

Ciri-ciri iPhone HDC

Seperti diberitakan Kompas.com (29/1/2022), berikut ini adalah perbedaan iPhone HDC dan iPhone original:

  • iPhone HDC tidak memiliki App Store

Dilihat sekilas, iPhone HDC memang tampak sama dengan iPhone asli, termasuk pada tampilan antarmuka (UI) nya.

Namun jika diteliti lagi, pada iPhone HDC Anda tidak bisa membuka aplikasi App Store dan iTunes. Ketika membuka kedua aplikasi tersebut pada iPhone HDC, malah akan tersambung ke Google Play Store.

Seperti diketahui, Google Play Store merupakan toko aplikasi yang biasa ada di ponsel dengan sistem operasi Android.

  • Tidak bisa login Apple ID dan iCloud dengan iPhone HDC

Perbedaan iPhone HDC dan iPhone original yang berikutnya ada di segi akun pengguna perangkat.

iPhone HDC biasanya tidak menggunakan akun Apple ID sebagai akun pengguna perangkat. Layanan akun pengguna perangkat di iPhone HDC biasanya malah menggunakan akun Google.

Itu artinya, pengguna iPhone HDC tidak bisa mengakses layanan penyimpanan berbasis cloud milik Apple, yaitu iCloud. iPhone HDC juga tidak bisa disambungkan ke iTunes yang ada di laptop atau komputer.

Sebab iPhone HDC tidak bakal terdeteksi sebagai perangkat Apple apabila dihubungkan ke desktop lewat iTunes. Dengan begitu, iPhone HDC tidak bisa mentransfer koleksi musik dari iTunes.

ilustrasi iPhone 13 ProGSM Arena ilustrasi iPhone 13 Pro

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com