Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daftar Negara dengan Militer Terkuat di Dunia 2022 Versi GFP

KOMPAS.com - Daftar negara dengan militer terkuat di dunia pada tahun 2022 telah dirilis oleh situs pemeringkat militer dunia, Global Firepower (GFP).

Adapun penilaian yang digunakan GFP untuk menentukan PowerIndex (Pwrlndx) suatu negara adalah menggunakan 50 parameter, tanpa memperhitungkan kekuatan nuklir.

Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Minggu (27/3/2022), berikut ini daftar 10 negara dengan militer terkuat di dunia 2022 versi GFP:

1. Amerika Serikat (AS)

Amerika Serikat berada di peringkat pertama sebagai negara dengan militer terkuat di dunia 2022 dengan skor Pwrlndx 0.0453.

Total personel militer AS: 1.832.000

Total Personel aktif AS: 1.390.000

Kekuatan angkatan darat AS: 6.612 tank, 45.193 kendaraan lapis baja, 1.339 unit artileri, 1.498 unit artileri swagerak, dan 1.366 unit peluncur roket.

Kekuatan angkatan udara AS: 1.957 unit pesawat tempur dan 910 unit helikopter tempur.

Kekuatan angkatan laut AS: 11 kapal induk, 68 unit kapal selam, dan 92 kapal perusak.

2. Rusia

Rusia menempati posisi kedua sebagai negara dengan militer terkuat di dunia pada 2022 dengan skor Pwrlndx: 0.0501.

Total personel militer Rusia: 1.350.000

Total personel aktif Rusia: 850.000.

Kekuatan angkatan darat Rusia: 12.420 tank, 30.122 kendaraan lapis baja, 7.571 unit artileri, 6.574 unit artileri swagerak, dan 3.391 unit peluncur roket.

Kekuatan angkatan udara Rusia: 772 unit pesawat tempur dan 544 unit helikopter tempur.

Kekuatan angkatan laut Rusia: 1 kapal induk, 70 unit kapal selam, dan 15 kapal perusak.

3. China

China berada di posisi ketiga sebagai negara dengan militer terkuat di dunia pada 2022 dengan skor Pwrlndx: 0.0511.

Total personel militer China: 3.134.000

Total personel aktif China: 2.000.000

Kekuatan angkatan darat China: 5.250 tank, 35.000 kendaraan lapis baja, 1.734 unit artileri, unit artileri swagerak, dan 3.160 unit proyektor roket.

Kekuatan angkatan udara China: 1.200 unit pesawat tempur dan 281 unit helikopter tempur.

Kekuatan angkatan laut China: 2 kapal induk, 79 unit kapal selam, dan 41 kapal perusak.

4. India

India menempati peringkat keempat sebagai negara dengan militer terkuat di dunia pada 2022 dengan skor Pwrlndx: 0.0979.

Total personel militer India: 5.132.000

Total personel aktif India: 1.450.000

Kekuatan angkatan darat India: 4.614 tank, 12.000 kendaraan lapis baja, 3.311 unit artileri, 100 unit artileri swagerak, dan 1.338 unit proyektor roket.

Kekuatan angkatan udara India: 564 unit pesawat tempur dan 37 unit helikopter tempur.

Kekuatan angkatan laut India: 1 kapal induk, 17 unit kapal selam, dan 10 kapal perusak.

5. Jepang

Jepang berada di peringkat kelima sebagai negara dengan militer terkuat di dunia pada 2022 dengan skor Pwrlndx: 0.1195.

Total personel militer Jepang: 309.000

Total personel aktif Jepang: 240.000

Kekuatan angkatan darat Jepang: 1.004 tank, 5.500 kendaraan lapis baja, 480 unit artileri, 214 unit artileri swagerak, dan 99 unit proyektor roket.

Kekuatan angkatan udara Jepang: 217 unit pesawat tempur dan 119 unit helikopter tempur.

Kekuatan angkatan laut Jepang: 21 unit kapal selam dan 36 kapal perusak.

6. Korea Selatan

Korea selatan berada di posisi keenam sebagai negara dengan militer terkuat di dunia pada 2022 dengan skor Pwrlndx: 0.1261.

Total personel militer Korea Selatan: 1.130.000

Total personel aktif Korea Selatan: 555.000.

Kekuatan angkatan darat Korea Selatan: 2.624 tank, 13.990 kendaraan lapis baja, 3.854 unit artileri, 3.040 unit artileri swagerak, dan 574 unit proyektor roket.

Kekuatan angkatan udara Korea Selatan: 402 unit pesawat tempur dan 112 unit helikopter tempur.

Kekuatan angkatan laut Korea Selatan: 22 unit kapal selam dan 12 kapal perusak.

7. Perancis

Perancis berada di posisi ketujuh sebagai negara dengan militer terkuat di dunia pada 2022 dengan skor Pwrlndx: 0.1283.

Total personel militer Perancis: 415.000

Total personel aktif Perancis: 205.000

Kekuatan angkatan darat Perancis: 406 tank, 6.558 kendaraan lapis baja, 105 unit artileri, 109 unit artileri swagerak, dan 13 unit proyektor roket.

Kekuatan angkatan udara Perancis: 266 unit pesawat tempur dan 66 unit helikopter tempur.

Kekuatan angkatan laut Perancis: 1 kapal induk, 10 unit kapal selam, dan 10 kapal perusak.

8. Inggris

Inggris berada di posisi kedelapan sebagai negara dengan militer terkuat di dunia pada 2022 dengan skor Pwrlndx: 0.1382.

Total personel militer Inggris: 231.000

Total personel aktif Inggris: 194.000

Kekuatan angkatan darat Inggris: 227 tank, 5.015 kendaraan lapis baja, 126 unit artileri, 89 unit artileri swagerak, dan 44 unit proyektor roket.

Kekuatan angkatan udara Inggris: 119 unit pesawat tempur dan 24 unit helikopter tempur.

Kekuatan angkatan laut Inggris: 2 kapal induk, 10 unit kapal selam dan 6 kapal perusak.

9. Pakistan

Pakistan berada di posisi kesembilan sebagai negara dengan militer terkuat di dunia pada 2022 dengan skor Pwrlndx: 0.1572.

Total personel militer Pakistan: 1.640.000

Total personel aktif Pakistan: 640.000

Kekuatan angkatan darat Pakistan: 2.824 tank, 9.950 kendaraan lapis baja, 1.208 unit artileri, 689 unit artileri swagerak, dan 560 unit proyektor roket.

Kekuatan angkatan udara Pakistan: 357 unit pesawat tempur dan 57 unit helikopter tempur.

Kekuatan angkatan laut Pakistan: 9 unit kapal selam dan 2 kapal perusak.

10. Brasil

Brasil berada di posisi kesepuluh sebagai negara dengan militer terkuat di dunia pada 2022 dengan skor Pwrlndx: 0.1695.

Total personel militer Brasil: 2.100.000

Total personel aktif Brasil: 360.000

Kekuatan angkatan darat Brasil: 439 tank, 1.958 kendaraan lapis baja, 546 unit artileri, 136 unit artileri swagerak, dan 78 unit proyektor roket.

Kekuatan angkatan udara Brasil: 42 unit pesawat tempur dan 12 unit helikopter tempur.

Kekuatan angkatan laut Brasil: 7 unit kapal selam.

(Penulis: Taufieq Renaldi Arfiansyah | Editor: Rizal Setyo Nugroho)

Sumber: KOMPAS.com

https://www.kompas.com/wiken/read/2022/04/02/170000081/daftar-negara-dengan-militer-terkuat-di-dunia-2022-versi-gfp

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke