Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Manfaat Kesehatan Biji Chia dan Cara Penyajiannya

Kompas.com - 25/01/2024, 16:30 WIB
Verelladevanka Adryamarthanino ,
Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tim Redaksi

Karena itu, sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum mulai mengonsumsi biji chia, terutama bagi Anda yang memiliki gejala penyakit jantung.

Baca juga: 4 Efek Samping Makan Jambu Biji, Apa Saja?

3. Meningkatkan kesehatan tulang

Biji chia memiliki beberapa nutrisi yang penting untuk kesehatan tulang, termasuk magnesium dan fosfor.

Satu ons biji chia dipercaya mengandung 18 persen dari asupan kalsium harian yang penting untuk kesehatan tulang, otot, dan fungsi sarah.

Bahkan, kandungan kalsium pada biji chia lebih banyak dibandingkan produk susu.

4. Meningkatkan fungsi pencernaan 

Dilansir dari Cleveland Clinic, biji chia dapat membantu meningkatkan fungsi pencernaan.

Ini berkaitan dengan kandungan vitamin, serat, dan mineral yang cukup tinggi. Selain itu, biji chia juga dapat mendorong pertumbuhan bakteri usus baik pada tubuh.

Baca juga: 7 Kelompok Orang yang Sebaiknya Membatasi Makan Rambutan

Cara mengonsumsi chia seeds

Untuk mendapatkan menfaat itu, Anda bisa mengonsumsi biji chia dengan berbagai cara berikut:

1. Smoothie

Biji chia dapat diolah menjadi smoothie atau minuman lumat. Cara membuatnya adalah:

  • Rendam biji chia selama kurang lebih 20 menit
  • Masukkan biji chia yang sudah direndam ke dalam air dan blender bersamaan
  • Setelah beberapa menit, tambahkan bahan lainnya (kacang almond, bubuk, buah, dan sebagainya)
  • Blender hingga halus
  • Tuang ke dalam gelas
  • Smoothie biji chia siap dinikmati

2. Saus salad

Biji chia dapat disatukan dengan bahan-bahan saus salad lain seperti minyak zaitun, cuka, madu, dan jus lemon.

Cara membuat biji chia menjadi saus salad terbilang mudah dan tidak butuh waktu lama.

Anda cukup menambahkan sekitar satu sendok biji chia yang sudah direndam ke dalam campuran saus salad. Aduk merata, lalu saus salad sudah bisa dikonsumsi.

Baca juga: Jarang Diketahui, Ini 6 Manfaat Mengonsumsi Biji Pepaya dan Efek Sampingnya

3. Puding chia

Buah chia juga bisa disajikan dalam bentuk puding yang cocok untuk disajikan sebagai hidangan penutup.

Cara membuat puding chia adalah:

  • Siapkan kurang lebih satu sendok biji chia yang sudah direndam
  • Tuangkan ke dalam gelas atau stopes
  • Masukkan susu (susu almond, susu kedelai, dan produk susu lain sesuai selera) secukupnya
  • Bisa tambahkan kayu manis, serutan coklat, madu, potongan buah, atau parutan kulit lemon
  • Simpan ke dalam kulkas selama kurang lebih 1x24 jam
  • Pudding chia siap disantap

Selain dihidangkan sebagai makanan penutup, puding chia juga cocok dikonsumsi pagi hari atau sebagai camilan sehat.

Baca juga: Potensi Khasiat Biji Nangka untuk Menurunkan Kolesterol Jahat

4. Minuman chia

Berikut ini cara membuat minuman chia:

  • Tambahkan 2-3 sendok makan chia ke dalam 2 cangkir berisi air atau air kelapa
  • Tambahkan buah
  • Diamkan campuran selama beberapa menit hingga mengental
  • Aduk sebelum diminum

Salah satu minuman chia yang terkenal adalah Chia Fresca atau limun Meksiko. Untuk menambah rasa, beberapa tangkai daun mint bisa tambahkan ke dalamnya.

5. Es loli chia

Jika kebanyakan es loli sarat dengan kandungan gula tinggi, pewarna, dan perasa buatan, es loli chia dapat menjadi salah satu pilihan yang sehat untuk dikonsumsi.

Cara membuat es loli chia adalah:

  • Ambil cetakan es loli
  • Siapkan susu, biji chia, buah-buahan yang ingin digunakan (stroberi, mangga, pisang, dan lain-lain)
  • Campurkan bahan-bahan dan kocok adonan hingga mengental
  • Masukkan ke dalam cetakan
  • Simpan di kulkas sekitar 5-6 jam

 Baca juga: Jarang Diketahui, Ini 6 Manfaat Mengonsumsi Biji Durian bagi Kesehatan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Selain Kepala Otorita Mundur, Berikut 5 Sorotan soal Pembangunan IKN

Selain Kepala Otorita Mundur, Berikut 5 Sorotan soal Pembangunan IKN

Tren
Minum Apa biar Gula Darah Cepat Turun? Coba 6 Rebusan Berikut

Minum Apa biar Gula Darah Cepat Turun? Coba 6 Rebusan Berikut

Tren
Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 6-7 Juni 2024, Mana Saja?

Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 6-7 Juni 2024, Mana Saja?

Tren
[POPULER TREN] Instansi dengan Formasi CPNS 2024 Terbanyak | Penumpang United Airlines Alami Sakit Misterius

[POPULER TREN] Instansi dengan Formasi CPNS 2024 Terbanyak | Penumpang United Airlines Alami Sakit Misterius

Tren
Tak Banyak yang Tahu, Ini 5 Rahasia Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan

Tak Banyak yang Tahu, Ini 5 Rahasia Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan

Tren
Pakai Jasa Pendorong Ilegal, 5 Anggota Jemaah Haji Indonesia Berurusan dengan Polisi Arab Saudi

Pakai Jasa Pendorong Ilegal, 5 Anggota Jemaah Haji Indonesia Berurusan dengan Polisi Arab Saudi

Tren
Cerita Warga yang Alami 'Blackout' di Sumatera: Tak Bisa Masak Nasi, Borong Genset agar Es Krim Tak Mencair

Cerita Warga yang Alami "Blackout" di Sumatera: Tak Bisa Masak Nasi, Borong Genset agar Es Krim Tak Mencair

Tren
Terobosan Baru, Alat Kontrasepsi Gel KB untuk Pria, Seberapa Efektif?

Terobosan Baru, Alat Kontrasepsi Gel KB untuk Pria, Seberapa Efektif?

Tren
China Angkut Bebatuan dari Sisi Terjauh Bulan, Apa Tujuannya?

China Angkut Bebatuan dari Sisi Terjauh Bulan, Apa Tujuannya?

Tren
Pelanggan PLN yang Terdampak Pemadaman Listrik Total Berhak Dapat Kompensasi, Berapa Besarannya?

Pelanggan PLN yang Terdampak Pemadaman Listrik Total Berhak Dapat Kompensasi, Berapa Besarannya?

Tren
Perbedaan Seragam Astronot Putih dan Oranye, Berikut Masing-masing Fungsinya

Perbedaan Seragam Astronot Putih dan Oranye, Berikut Masing-masing Fungsinya

Tren
5 Negara dengan Cuti Melahirkan Paling Lama, Ada yang sampai 14 Bulan

5 Negara dengan Cuti Melahirkan Paling Lama, Ada yang sampai 14 Bulan

Tren
WHO: Warga Gaza Mulai Makan Pakan Ternak dan Minum Air Limbah

WHO: Warga Gaza Mulai Makan Pakan Ternak dan Minum Air Limbah

Tren
Ini Syarat Pekerja Dapat Cuti Melahirkan 6 Bulan Sesuai dengan UU KIA

Ini Syarat Pekerja Dapat Cuti Melahirkan 6 Bulan Sesuai dengan UU KIA

Tren
Aturan UU KIA: Cuti Melahirkan Sampai 6 Bulan Berlaku Kapan, untuk Siapa, dan Gajinya

Aturan UU KIA: Cuti Melahirkan Sampai 6 Bulan Berlaku Kapan, untuk Siapa, dan Gajinya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com