Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Cak Imin, Gibran, dan Mahfud MD soal Debat Keempat Pilpres 2024

Kompas.com - 22/01/2024, 08:30 WIB
Alinda Hardiantoro,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

2. Gibran: Saya hanya bertukar pikiran

Gibran tidak banyak bicara usai debat keempat Pilpres 2024. Dia hanya menyampaikan ucapan terima kasih kepada lawannya, Mahfud MD dan Cak Imin.

Namun, penampilannya dalam debat keempat Pilpres 2024 dinilai mendapat sentimen negatif dari masyarakat. Dia dinilai terlalu sering menggunakan gimik dan terkesan bersikap ofensif.

"Ya masalah ofensif atau tidak saya kembalikan lagi ke pemirsa. Saya tadi hanya bertukar pikiran, menyampaikan visi misi. Itu saja," kata dia.

Sepanjang debat, Gibran sempat bersitegang dengan Cak Imin dan Mahfud MD. Di segmen kedua, dirinya sempat menyinggung Cak Imin yang terkesan menjawab dengan membacakan naskah yang sudah disusun.

Kepada Mahfud MD, Gibran juga menyampaikan pertanyaan terkait greenflation, disusul dengan gimik celingak-celinguk menyebut mencari jawaban Mahfud MD.

Baca juga: Jadwal Debat Cawapres 21 Januari 2024: Tema, Link Live Streaming, dan Nama Panelis

3. Mahfud MD: Beberkan alasan tidak mau jawab pertanyaan receh

Capres-cawapres nomor urut 2 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD usai debat keempat Pilpres 2024 atau debat kedua calon wakil presiden di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2024).KOMPAS.com/NIRMALA MAULANA A Capres-cawapres nomor urut 2 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD usai debat keempat Pilpres 2024 atau debat kedua calon wakil presiden di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2024).

Seusai debat keempat Pilpres 2024, Mahfud MD menyampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang 4,5 tahun lalu telah mempercayainya menjadi Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Indonesia (Menkopolhukam).

Dia juga menyampaikan bahwa keputusannya maju menjadi cawapres mendampingi Ganjar juga terinspirasi dari kinerjanya selama ini bersama Jokowi.

"Apa yang saya peroleh selama menjadi menteri dengan Pak Jokowi itu bisa saya lanjutkan di dalam tugas-tugas Pak Ganjar Pranowo kalau sudah menjadi presiden," ucap Mahfud.

Mahfud juga menjelaskan soal frasa "pertanyaan receh" yang dilayangkan kepada cawapres nomor urut 2, Gibran, saat debat Minggu (21/1/2024). 

Menurutnya, frasa "pertanyaan receh" yang digunakannya adalah bagian dari gimik atas gimik yang dilakukan Gibran.

"Ya dia juga gimik kan? Sesuatu yang ditanyakan lalu dianggap bukan itu pertanyaannya. Padahal pertanyaannya memang itu," kata Mahfud.

Oleh sebab itu, dirinya enggan untuk melanjutkan perdebatan den memberikan sisa waktu yang dimilikinya saat debat kepada moderator.

Menurut Mahfud, dirinya sudah menjawab pertanyaan yang disampaikan Gibran. Namun, jawaban tersebut masih dinilai tidak benar.

"Saya bukan tidak mau menjawab. Saya sudah menjawab dengan benar. Tapi dia yang tidak mengerti konsep itu," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com