Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Efek Samping Berbahaya Minum Teh Hijau Berlebihan, Apa Saja?

Kompas.com - 25/10/2023, 06:30 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Teh hijau menjadi salah satu teh yang populer di dunia dan sudah dikenal memiliki sederet manfaat bagi kesehatan.

Dikutip dari Eatingwell (18/10/2023), manfaat teh hijau bisa untuk mengurangi peradangan, mendukung fungsi otak, membantu pencernaan, serta mengurangi beberapa risiko penyakit.

Namun demikian, seseorang mungkin akan mengalami beberapa efek samping bila mengonsumsinya terlalu banyak.

Badan Pengawas Obat dan Makanan AS (FDA) sendiri telah membatasi konsumsi teh hijau sebanyak 400 miligram per hari untuk orang dewasa.

Lantas, apa efek samping minum teh hijau berlebihan?

Baca juga: Kopi Vs Teh, Mana yang Lebih Sehat untuk Diminum di Pagi Hari?


Efek samping terlalu banyak minum teh hijau

ilustrasi teh hijauiStockphoto/kuppa_rock ilustrasi teh hijau
1. Defisiensi zat besi

Terlalu banyak minum teh dapat menyebabkan kekurangan zat besi. Ini lantaran, teh kaya akan tanin yang dapat mengikat zat besi dan mencegahnya diserap di saluran pencernaan.

Banyak orang menikmati secangkir teh hangat setelah makan untuk membantu melancarkan pencernaan. Namun, teh hijau justru akan memberikan efek sebaliknya.

Jika seseorang makan makanan yang kaya akan zat besi dengan secangkir teh hijau, maka tanin dapat mencegah tubuh menyerap mineral penting ini.

2. Sakit perut

Dilansir dari healthsite, konsumsi teh hijau secara berlebihan dapat menyebabkan iritasi lambung.

Teh hijau kaya akan tanin yang dapat langsung meningkatkan jumlah asam di lambung bila dikonsumsi pertama kali di pagi hari.

Produksi asam lambung yang berlebihan dapat menyebabkan masalah pencernaan yang parah seperti sembelit, kembung, mual, dan lainnya.

Baca juga: Efek Negatif Mengonsumsi Teh Hijau pada Malam Hari

3. Sakit kepala 

Teh hijau kaya akan kafein sehingga menyebabkan sakit kepala terus-menerus.

Inilah alasan, mengapa seseorang sebaiknya menghindari minum teh hijau jika menderita sakit kepala setiap hari.

4. Masalah tidur

Insomnia atau masalah tidur adalah salah satu efek samping umum dari minum teh hijau.

Hal ini lantaran, teh hijau merupakan sumber kafein yang baik, sehingga dapat menyebabkan gangguan tidur pada beberapa orang.

Baca juga: 6 Jenis Teh yang Cocok untuk Penderita Hipertensi, Bisa Menurunkan Tekanan Darah

Halaman:

Terkini Lainnya

Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Irak, Bakal Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Irak, Bakal Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tren
Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Tren
Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Tren
Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Tren
Mengenal Robot Gaban 'Segede Gaban', Sebesar Apa Bentuknya?

Mengenal Robot Gaban "Segede Gaban", Sebesar Apa Bentuknya?

Tren
Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Tren
Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Tren
Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Tren
Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Tren
Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Tren
Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

BrandzView
Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com