Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Parkir di Depan Indomaret Harus Bayar atau Gratis? Ini Kata Manajemen

Kompas.com - 08/08/2023, 20:15 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejumlah warganet menanyakan soal parkir di depan minimarket Indomaret seharusnya gratis atau harus membayar jika ada petugas parkir.

Hal itu salah satunya diungkapkan warganet ini yang bercerita bahwa petugas Indomaret tempatnya berbelanja mengatakan tidak ada biaya parkir untuk konsumen.

Oleh karena itu, dia tidak perlu membayar ketika dimintai oleh petugas parkir.

Sementara warganet lain mengatakan pernah berjumpa tukang parkir yang bersikap ketus ketika ia menanyakan keharusan membayar parkir di saat ada tulisan "parkir gratis" di Indomaret.

"Kesel bngt kemarin ke indom4r3t tukang parkirnya gamau bantuin mundurin motor + gamau bantu nyebrangin. tp nagih duit," kata akun lain.

"Gue ke alfaindo ttp ga bayar klo diminta juga, udah jelas gratis kok ngapain bayar," ujar warganet lainnya.

Lantas, bagaimana penjelasan manajemen Indomaret terkait biaya parkir di sana?

Baca juga: Ramai soal Melamar Kerja di Indomaret Hanya Bisa Sekali Seumur Hidup, Ini Penjelasan Perusahaan


Penjelasan Indomaret: tidak mewajibkan bayar parkir

Marketing Communication Executive Director Indomaret Bastari Akmal mengungkapkan bahwa pihaknya tidak membebankan biaya parkir kepada konsumen.

"Bisnis Indomaret tidak ada pendapatan yang kita peroleh dari hasil parkir. (Parkir) Indomaret gratis," ujarnya kepada Kompas.com, Selasa (8/8/2023).

Meski begitu, Bastari menyatakan kadang ada pemuda atau penduduk sekitar toko Indomaret yang membantu parkir konsumen.

Menurutnya, konsumen Indomaret yang merasa terbantu karena diparkirkan atau dijaga oleh pemuda-pemuda itu bisa saja membayar parkir. Namun, Indomaret tidak mewajibkan bayar parkir.

"Kalau merasa terbantu diparkirkan, dijagain, dibantuin, kasih tips Rp 1.000 Rp 2.000 ya monggo. Kalau konsumen nggak mau bayar ya nggak papa karena parkirnya gratis," jelas dia. 

Baca juga: Siapa yang Lebih Kaya, Bos Alfamart atau Indomaret?

 

Bayar parkir untuk retribusi Pemda

Lokasi gerai Indomaret.KOMPAS.com/Nur Jamal Sha'id Lokasi gerai Indomaret.
Bastari mengungkapkan, ada gerai Indomaret yang dijaga oleh tukang parkir resmi dari pemerintah daerah. Namun, ini hanya berlaku di wilayah yang Pemda-nya tidak mewajibkan Indomaret membayar biaya retribusi.

"Ada (gerai) Indomaret yang wajib membayar retribusi ke Pemda. Saat membayar retribusi, parkir gratis," ujar dia.

Sebaliknya, Pemda akan menempatkan petugas parkir resmi di suatu lokasi yang tidak dipungut biaya retribusi.

Tukang parkir yang ditempatkan di lokasi tersebut akan menarik uang retribusi secara resmi langsung kepada konsumen Indomaret.

"Kalau tidak memungut retribusi, mereka (Pemda) menempatkan petugas parkir karena Indomaret tidak bayar retribusi," lanjutnya.

Namun, Bastari menyebut tukang parkir dari Pemda seharusnya merupakan petugas resmi. Mereka wajib memberikan karcis parkir kepada konsumen.

Selain itu, tukang parkir dari Pemda akan memakai seragam resmi. Bukan hanya pakaian biasa.

"Apabila tukang parkir tidak resmi, (lokasi gerai Indomaret) bukan di ruko, (lalu) ada anak-anak muda minta parkir tanpa seragam terserah konsumen mau bayar atau nggak," ujar dia.

Bestari menyatakan, para konsumen dapat membayar ataupun tidak kepada tukang parkir yang tidak resmi tersebut tergantung keinginan mereka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com