Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai soal Kondom Memiliki Banyak Varian Rasa, Dokter Boyke Paparkan Manfaatnya

Kompas.com - 14/03/2023, 15:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah unggahan yang menanyakan alasan kondom memiliki berbagai varian rasa, viral di media sosial Twitter.

Seorang warganet membagikan pertanyaan tersebut melalui akun ini pada Senin (13/3/2023).

"Sender sampai sekarang nggak ngerti kenapa kondom ada rasa-rasa. Buat apa gitu kan ya?" tanya pengunggah.

Unggahan itu lalu mendapatkan banyak komentar dari warganet. Ada yang menjawab serius tapi banyak juga yang melontarkan candaan.

"Kondom beraroma dan berasa tuh buat oral seks. Soalnya ini buat mencegah penularan IMS," tulis akun ini.

"Supaya pada kepo sama rasanya lalu pada beli," kata akun ini.

"Ya biar enak? I mean, nggak ada bau yang kurang sedap atau apalah itu," tulis akun ini.

"Kata orang kalo berasa-rasa gitu ada baiknya untuk pemakaian oral. Yang masuk lewat bawah, varian hambar aja kak. Rawan menyebabkan infeksi/iritasi gitu kalo pake yang ada rasa-rasa," komentar akun ini.

Hingga saat ini, unggahan telah tayang sebanyak 2,4 juta kali, disukai 7.030 akun, dan dikutip 689 kali.

Lalu, apa sebenarnya alasan kondom memiliki berbagai rasa, dari rasa buah, kopi, hingga yang terbaru, spicy cimol?

Baca juga: Mengenal Sejarah Kondom, Fungsi dan Bahan Pembuatnya


Tanggapan dokter Boyke

Dokter spesialis kandungan dan seksolog Boyke Dian Nugraha menjelaskan, kondom sengaja dibuat dengan berbagai rasa untuk memberikan kenikmatan saat berhubungan seksual.

"Kondom ketika dipakai saat hubungan seks dan melakukan oral seks menciptakan sensasi yang lebih nikmat di lidah pasangannya," ujarnya kepada Kompas.com, Selasa (14/3/2023).

Ia menambahkan, penggunaan kondom akan membuat lebih aman saat seseorang melakukan hubungan seksual dengan orang yang diragukan apabila ia menderita penyakit kelamin.

Boyke juga menyatakan kalau rasa yang dimiliki kondom tidaklah sama dengan rasa yang dirasakan mulut. Namun, lebih berupa aroma dari kondom tersebut.

Di media sosial, seorang warganet mengatakan kalau kondom berasa itu sebaiknya hanya untuk pemakaian oral. Ini karena akan menimbulkan infeksi saat digunakan dalam hubungan seksual melalui alat kelamin.

Halaman:

Terkini Lainnya

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Tren
8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

Tren
Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

Tren
7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com