Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan Sebaiknya Kucing Diberi Makan Wet Food, Adakah Batasnya? Ini Kata Dokter Hewan

Kompas.com - 26/02/2023, 15:00 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

"Boleh setiap hari, hanya saja harus memilih produk cocok, karena kalau tidak cocok bisa membuat kucing diare," tuturnya.

Selain itu, pemberian makanan basah bisa dilakukan secara bergantian dengan makanan kering.

Misalnya, pada pagi dan malam hari diberi makanan kering, maka siang harinya bisa diberikan makanan basah.

Aji mengatakan, jika terlalu banyak memberi makanan basah kepada kucing, maka bisa menyebabkan karang gigi dan bau mulut pada kucing.

"Pentingnya untuk memberi makan kucing secara selang-seling, karena fungsi makanan kering sendiri adalah semacam gosok gigi untuk kucing," jelasnya.

"Ya diberi wet food, tapi pagi sore diberi dry food," tambahnya.

Baca juga: Apakah Kucing Bisa Mengingat Manusia?

Sejak usia berapa kucing boleh makan wet food?

Aji menjelaskan, kucing sudah bisa diberi makan wet food secara bebas di usia 3 atau 4 bulan, terutama sejak mulai disapih induknya.

Namun, ia juga menyampikan bahwa anak kucing atau kitten yang berusia 1 hingga 2 bulan sebenarnya sudah boleh diberi makanan basah.

Hal itu dilakukan agar kitten bisa belajar makan meskipun belum bisa diberikan sepenuhnya.

"Usia 1-2 bulan sudah boleh, namun pemberian wet food nya harus khusus wet food kitten," ucapnya.

"Meskipun sudah boleh makan wet food, namun kitten masih harus banyak menyusu induknya untuk mendapatkan nutrisi," tambahnya.

Baca juga: Viral, Foto Kucing yang Diwarnai Ekornya, Dokter Hewan Ingatkan Bahaya Ini

Manfaat memberi wet food pada kucing

Dilansir dari Petmd, makanan kering mengandung sekitar 10 persen air, dan 90 persen lainnya terdiri dari bahan kering seperti karbohidrat, lemak, dan vitamin.

Sedangkan makanan kaleng mengandung lebih banyak air, yaitu sekitar 70 persen lebih banyak dibandingkan makanan kering.

Ini penting untuk dipertimbangkan saat memilih mana yang akan diberikan jika kucing Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu yang mungkin mendapat manfaat dari lebih banyak asupan air.

Baca juga: 6 Alasan Kucing Malas Makan dan Cara Mengatasinya

Kucing dengan kondisi kesehatan tertentu yang membutuhkan asupan air lebih tinggi dari normal, seperti mengalami penyakit ginjal, diabetes, atau penyakit saluran kemih bagian bawah, maka pemberian wet food sangat dianjurkan untuk memperoleh tambahan asupan air.

Namun, ketika wet food sudah dibuka baik itu dalam kemasan atau kaleng, maka waktu simpannya adalah 24 jam dan harus segera dimasukan lemari es.

Meninggalkan makanan basah di luar selama beberapa jam dapat menimbulkan risiko kontaminasi dan menyebabkan gangguan pencernaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com