Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah IQ Bisa Turun karena Proses Penuaan?

Kompas.com - 03/12/2022, 16:30 WIB
Inten Esti Pratiwi

Penulis

KOMPAS.com - Salah satu cara mengukur tingkat kecerdasan otak adalah menggunakan tes  Intelligence Quotient atau IQ.

Dilansir dari Kompas.com (19/1/2022), IQ adalah kemampuan seseorang untuk menalar, memecahkan masalah dan merencanakan sebuah solusi dari permasalahan-permasalahan tertentu.

Selain bisa diukur lewat IQ, kecerdasan juga bisa ditilik dari kepribadian dan sifat serta kebiasaan-kebiasaan tertentu. 

Seperti dilansir dari Psychology Today, beberapa ilmuwan meyakini konsep bahwa mereka yang memiliki kecerdasan di atas rata-rata akan memiliki jenis-jenis kepribadian yang berbeda dari orang kebanyakan.

Nah lantas, apakah tingkat IQ atau kecerdasan seseorang bisa menurun seiring pertambahan usia?

Baca juga: Benarkah Semakin Besar Anxiety maka Semakin Tinggi Tingkat Kecerdasan?

Mengenal tes IQ 

Dicukil dari Science Alert, kecerdasan sendiri terukur lewat berbagai macam faktor.

"Kecerdasan biasanya diukur dengan serangkaian tes, mulai dari keterampilan bahasa, keterampilan non-verbal seperti memecahkan teka-teki, dan seberapa cepat Anda dapat menyelesaikan tugas," kata Michael Thomas, seorang ahli psikologi dan ilmu saraf dari Universitas Birkbeck di Inggris.

"Kecerdasan Anda akan menjadi rata-rata skor Anda di seluruh tugas ini, dibandingkan dengan yang bisa dilakukan oleh orang lain di bidang yang sama."

Tes IQ menilai berbagai kemampuan seperti seberapa baik Anda menyimpan dan mempelajari informasi, penalaran abstrak, dan pemrosesan visual-spasial.

Hasil tes IQ merupakan skor yang distandarkan dan bersifat relatif terhadap orang lain seusia Anda.

Jika skor Anda berada di nilai rata-rata di kelompok usia Anda, maka skor IQ Anda akan menjadi 100. Jika di atas rata-rata, maka skor akan di atas 100. Dan jika di bawah rata-rata, maka skor akan di bawah 100.

Baca juga: Makanan yang Bisa Menurunkan IQ dalam Hitungan Hari


Kecerdasan dan penuaan

Menurut ilmuwan, skor IQ individu pada dasarnya tak akan turun akibat penuaan. 

Jika Anda melakukan tes IQ saat ini dan lima tahun ke depan, hasil skornya mungkin masih akan tetap sama. Lantaran, skor IQ Anda didapatkan dari rata-rata skor IQ mereka yang seusia dengan Anda.

"IQ selalu dihitung relatif terhadap usia seseorang, apakah usia itu 10, 15, 25, 50, 72, atau 88. Jadi, usia 25 tahun dibandingkan dengan usia 25 tahun lainnya dalam hal jumlah item yang mereka miliki," jelas Alan Kaufman, pakar pengujian kecerdasan dari Universitas Yale di AS.

Namun, ada jenis kecerdasan yang turun dan naik sepanjang rentang usia, disebabkan oleh banyak faktor. 

Halaman:

Terkini Lainnya

Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Tren
57 Tahun Hilang saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini 'Ditemukan'

57 Tahun Hilang saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini "Ditemukan"

Tren
5 Tahun Menjabat, Segini Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

5 Tahun Menjabat, Segini Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

Tren
Kisah Celia, Wanita yang Tidak Makan Selama 4 Tahun akibat Sindrom Langka

Kisah Celia, Wanita yang Tidak Makan Selama 4 Tahun akibat Sindrom Langka

Tren
Tema Met Gala dari Masa ke Masa, 'Sleeping Beauties: Reawakening Fashion' Jadi Tajuk 2024

Tema Met Gala dari Masa ke Masa, "Sleeping Beauties: Reawakening Fashion" Jadi Tajuk 2024

Tren
Cabut Gigi Bungsu, ke Dokter Gigi Umum atau Spesialis Bedah Mulut?

Cabut Gigi Bungsu, ke Dokter Gigi Umum atau Spesialis Bedah Mulut?

Tren
Cara Daftar Anggota PPS Pilkada 2024, Berikut Syarat dan Prosedurnya

Cara Daftar Anggota PPS Pilkada 2024, Berikut Syarat dan Prosedurnya

Tren
Profil CNF Clairefontaine di Perancis, Tempat Pertandingan Indonesia Vs Guinea

Profil CNF Clairefontaine di Perancis, Tempat Pertandingan Indonesia Vs Guinea

Tren
Kronologi Fortuner Polda Jabar Picu Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ, Diselesaikan secara Kekeluargaan

Kronologi Fortuner Polda Jabar Picu Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ, Diselesaikan secara Kekeluargaan

Tren
Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil Terjadi di Pasuruan, 3 Orang Meninggal Dunia

Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil Terjadi di Pasuruan, 3 Orang Meninggal Dunia

Tren
Kisah Pemuda China, Rela Hidup Hemat demi Pacar tapi Berakhir Tragis

Kisah Pemuda China, Rela Hidup Hemat demi Pacar tapi Berakhir Tragis

Tren
6 Alasan Mengapa Anjing Peliharaan Menatap Pemiliknya, Apa Saja?

6 Alasan Mengapa Anjing Peliharaan Menatap Pemiliknya, Apa Saja?

Tren
Pacitan Diguncang Gempa M 5,0 Selasa Pagi, Ini Wilayah yang Merasakannya

Pacitan Diguncang Gempa M 5,0 Selasa Pagi, Ini Wilayah yang Merasakannya

Tren
Analisis Gempa Pacitan M 5,0 Selasa Pagi, Disebabkan Deformasi Batuan di Lempeng Indo-Australia

Analisis Gempa Pacitan M 5,0 Selasa Pagi, Disebabkan Deformasi Batuan di Lempeng Indo-Australia

Tren
Peneliti Ungkap Suara Makhluk Hidup Terbesar di Dunia yang Sudah Berumur 12.000 Tahun

Peneliti Ungkap Suara Makhluk Hidup Terbesar di Dunia yang Sudah Berumur 12.000 Tahun

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com