Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai soal Suara Azan di Tengah Malam Sebelum Subuh, Tanda Apa Itu?

Kompas.com - 27/11/2022, 20:00 WIB
Alinda Hardiantoro,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Unggahan soal suara azan yang berkumandang di tengah malam ramai diperbincangkan warganet di media sosial Twitter setelah diunggah oleh akun ini pada Sabtu (26/11/2022).

Dalam twit tersebut, pengunggah menuliskan pesan yang berbunyi sebagai berikut:

"Kalian pernah dengen adzan jam 12 malam ga? Aku sering denger, pdhl dulu2 ga pernah denger.

Aneh adzan kek diulang2 gitu lho, pernah aku tungguin tuh adzan baru selesai sekitar 10 menit,

Anehnya lagi, suaranya itu kek sama2, kadang jelas kadang ga. Aku smpe mikit klo itu jin islam, klo manusia aku agak ragu,

Tapi itu adzan apa ya gaes," tulis pengunggah.

Komentar warganet

Unggahan tersebut mendapat sejumlah komentar para warganet.

"Di desaku sering gini kadang juga jam 3 pg. Katanya sih adzan buat pengingat tahajud. Btw, selain adzan tengah malem, di desaku juga ada bunyi kaya tiang di pukul berkali-kali itu apa yah? Dari kecil sampai sekarang belum nemuin jawabannya," komentar akun ini.

"Ada yg bilang itu adzan penginget buat sholat tahajud. ada yg bilang itu adzan dari alam lain. gatau yang bener yg mana tapi tetep merinding aja, bayangin lagi sepi-sepi malem-malem tbtb denger suara adzan yang diulang-ulang," ucap pengguna Twitter ini.

Hingga Minggu (27/11/2022), unggahan tersebut sudah dikomentari oleh 273 warganet, dibagikan kepada 251 akun, dan disukai hingga 4.100 pengguna Twitter.

Lantas, kenapa ada suara azan jam 3 pagi?

Baca juga: Viral, Video Air Menggenang di Lantai Bioskop, Ini Penjelasan XXI

Aturan azan

Wakil Rektor UIN Raden Mas Said Surakarta Prof Syamsul Bakri mengatakan bahwa suara azan sebelum subuh kerap terjadi di sejumlah wilayah.

Bahkan, azan yang dikumandangkan dini hari sebelum memasuki waktu subuh ini tidak hanya terjadi di daerah di Indonesia saja, tetapi juga di beberapa negara lainnya.

"Pada prinsipnya seluruh azan itu boleh dikumandangkan setelah masuk waktu salat, kecuali Subuh," terang Prof Syamsul, saat dihubungi oleh Kompas.com, Minggu (27/11/2022).

"Subuh pengecualian. Mengapa? Karena waktu Subuh itu kan waktu setelah orang itu melakukan aktivitas yang disebut tidur. Tidur kan tidak sadar, perlu dibangunkan dan sebagainya. Maka khusus Subuh diperbolehkan azan sebelum waktunya Subuh," kata dia.

Di beberapa daerah, azan tersebut dikenal sebagai azan awal, nanti akan ada azan lagi setelah memasuki waktu salat Subuh.

"(Azan awal) tujuannya ya untuk membangunkan agar orang (agar) pada siap-siap subuh karena kondisi peralihan dari tidur ke terjaga. Dan dibolehkan dalam agama," ucap Prof Syamsul.

Azan awal ini biasanya dikumandangkan setelah masuk dini hari, artinya sudah melewati tengah malam.

"Biasanya jam-jam setengah sampai 1 jam sebelum subuh itu," tandas Prof Syamsul.

Kendati demikian, azan awal sebelum memasuki waktu salat ini bukan merupakan tanda untuk menunaikan salat Subuh.

"Itu azan awal, bukan pertanda masuk waktu Subuh. Termasuk jika orang sedang sahur bukan berarti harus sahurnya harus berhenti," tambahnya.

Baca juga: Radio Siarkan Azan 4 Menit Lebih Awal, Warga Batal Puasa Berjemaah

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Tren
8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

Tren
Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

Tren
7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com