Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu Mastodon, Disebut Medsos Pengganti Twitter?

Kompas.com - 19/11/2022, 14:30 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nama Mastodon ramai disebut sejak Elon Musk menerapkan perubahan pada media sosial Twitter.

Bahkan, pada Jumat (18/11/2022) malam, sederet tagar seperti #RIPTwitter dan #TwitterDown juga menghiasi lini masa.

Sebagaimana diberitakan Kompas.com, Jumat, tagar tersebut seiring dengan kacaunya perusahaan setelah karyawan melakukan pengunduran diri massal.

Pengunduran diri tersebut lantaran Elon Musk meminta mereka berkomitmen bekerja sangat keras atau mundur jika tidak ingin.

Pengguna yang mulai gerah pun berbondong-bondong mencari pengganti Twitter. Salah satunya Mastodon.

Lalu, apa itu Mastodon?

Baca juga: Tagar RIP Twitter Trending di Medsos, Apa yang Terjadi?

Baca juga: Tagar RIP Twitter Mengemuka, Apakah Twitter Akan Ditutup?

Mengenal Mastodon

Mastodon adalah jejaring sosial terdesentralisasi dan bersifat terbuka yang sekilas sangat mirip dengan Twitter.

Dilansir dari USA Today, Mastodon didirikan pada 2016 oleh programmer Eugen Rochko saat menempuh pendidikan di Friedrich Schiller University, Jerman.

Ketika itu, muncul rumor pengambilalihan Twitter oleh Peter Thiel, salah satu pendiri PayPal bersama Elon Musk.

Eugen Rochko yang tak ingin platform publik seperti Twitter jatuh ke tangan miliarder "sayap kanan" pun menciptakan alternatif.

"Sangat penting untuk memiliki platform komunikasi global ini di mana Anda dapat mempelajari apa yang terjadi di dunia dan mengobrol dengan teman. Mengapa itu dikendalikan oleh satu perusahaan?," katanya.

Baca juga: Ramai Digunakan Warganet Twitter, Apa itu Mastodon?

Kemiripan Mastodon dan Twitter

Tampilan aplikasi Mastodon versi seluler.Mastodon Tampilan aplikasi Mastodon versi seluler.
Dikutip dari Kompas.com (9/11/2022), aplikasi Mastodon dapat diunduh melalui Play Store maupun App Store.

Jejaring sosial ini juga dapat diakses melalui situs https://mastodon.social.

Jika mengakses melalui browser, tampilan Mastodon sekilas mirip dengan Twitter versi browser.

Pada halaman muka merupakan lini masa, explore, serta trending topic.

Halaman:

Terkini Lainnya

Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Tren
Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Tren
8 Latihan yang Meningkatkan Keseimbangan Tubuh, Salah Satunya Berdiri dengan Jari Kaki

8 Latihan yang Meningkatkan Keseimbangan Tubuh, Salah Satunya Berdiri dengan Jari Kaki

Tren
2 Suplemen yang Memiliki Efek Samping Menaikkan Berat Badan

2 Suplemen yang Memiliki Efek Samping Menaikkan Berat Badan

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 12-13 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 12-13 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 11-12 Mei | Peserta BPJS Kesehatan Bisa Berobat Hanya dengan KTP

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 11-12 Mei | Peserta BPJS Kesehatan Bisa Berobat Hanya dengan KTP

Tren
Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Tren
8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

Tren
Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com