Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Video Kebakaran Tangki Pelindo Cilegon, Berikut Kronologinya

Kompas.com - 02/10/2022, 12:30 WIB
Nur Rohmi Aida,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Sebuah unggahan yang menyebut telah terjadi kebakaran pada tangki Pelindo Cilegon dibagikan warganet di media sosial Twitter, Facebook, dan juga WhatsApp.

Unggahan mengenai kebakaran tersebut salah satunya diunggah akun Facebook Bintang Riski Sejahtera.

“Cilegon, 2 Oktober 2022 Terjadi kebakaran PT Pelindo II Ciwandan, diduga akibat tesambar petir pada jam 00:20 wib, cuaca dalam keadaan hujan deras, bantuan Pemadam kebakaran dari tim Damkar Cilegon membantu untuk memadamkan di lokasi kebaikan, warga yang sedang melewati lokasi sangat risih melihat keadaan kebakaran tersebut api yang membesar dilokasi tangki penampungan bahan bakar solat milik PT Pelindo II Ciwandan Cilegon.
Semoga tidak ada korban jiwa,dengan karyawan, nya,” tulis akun tersebut.

Unggahan serupa juga dibagikan netizen di media sosial Twitter.

“Kejadian di Cilegon Banten malam ini PT Pelindo,” tulis akun @Bams27735590.

Kronologi

Sekretaris Perusahaan IPC Pelindo II, Ali Mulyono menjelaskan bahwa kebakaran yang terjadi pada tangki Pelindo Cilegon disebabkan oleh sambaran petir.

“Tangki timbun dimaksud tersambar petir namun api telah dapat dipadamkan pada sekitar pukul 04.00 pagi tadi,” ujar Ali dihubungi Kompas.com, Minggu (2/10/2022).

Ali menegaskan, dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa.

“Tidak ada korban jiwa dan pelayananp berjalan normal,” ungkap Ali.

Dikutip dari TribunNews 2 Oktober 2022, kebakaran yang terjadi, pada tangki solar milik PT Linc Terminal di Kawasan Pelindo Regional 2 Banten, Kecamatan Ciwandan, Cilegon, Sabtu (1/10/2022) sekitar pukul 23.31 WIB.

"Berdasarakan pelapor Ibu Dhyana, objek di PT. Link (Tangki) Kawasan Pelindo 2," ujar Komandan Pleton pada Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Cilegon Heri Istrada.

Sementara itu, Kapolres Cilegon AKBP Eko Tjahjo Untoto mengatakan, pihaknya terpaksa menerapkan sistem tutup jalan saat kebakaran terjadi.

Hal ini dilakukan untuk menghindari adanya korban jiwa jika ledakan terjadi di lokasi kebakaran tangka bahan bakar solar tersebut.

"Situasi jalan arus lalulintas yang jelas ditutup takutnya ada yang melintas terjadi ledakan, kita alihkan yang dari anyer lewat mancak dari Cilegon diputar balik ke JLS," kata Eko,

Selain itu, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak PLN untuk mematikan arus listrik di sekitar area kebakaran.

Saat kejadian warga juga diminta untuk melakukan evakuasi mencari tempat yang aman. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23: Senin 29 April 2024 Pukul 21.00 WIB

Jadwal Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23: Senin 29 April 2024 Pukul 21.00 WIB

Tren
Duduk Perkara Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Tak Buka 24 Jam

Duduk Perkara Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Tak Buka 24 Jam

Tren
Benarkah Pengobatan Gigitan Ular Peliharaan Tak Ditanggung BPJS Kesehatan?

Benarkah Pengobatan Gigitan Ular Peliharaan Tak Ditanggung BPJS Kesehatan?

Tren
Arkeolog Temukan Buah Ceri yang Tersimpan Utuh Dalam Botol Kaca Selama 250 Tahun

Arkeolog Temukan Buah Ceri yang Tersimpan Utuh Dalam Botol Kaca Selama 250 Tahun

Tren
Beroperasi Mulai 1 Mei 2024, KA Lodaya Gunakan Rangkaian Ekonomi New Generation Stainless Steel

Beroperasi Mulai 1 Mei 2024, KA Lodaya Gunakan Rangkaian Ekonomi New Generation Stainless Steel

Tren
Pindah Haluan, Surya Paloh Buka-bukaan Alasan Dukung Prabowo-Gibran

Pindah Haluan, Surya Paloh Buka-bukaan Alasan Dukung Prabowo-Gibran

Tren
3 Skenario Timnas Indonesia U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris

3 Skenario Timnas Indonesia U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris

Tren
Hak Angket Masih Disuarakan Usai Putusan MK, Apa Dampaknya untuk Hasil Pilpres?

Hak Angket Masih Disuarakan Usai Putusan MK, Apa Dampaknya untuk Hasil Pilpres?

Tren
Daftar Cagub DKI Jakarta yang Berpotensi Diusung PDI-P, Ada Ahok dan Tri Rismaharini

Daftar Cagub DKI Jakarta yang Berpotensi Diusung PDI-P, Ada Ahok dan Tri Rismaharini

Tren
'Saya Bisa Bawa Kalian ke Final, Jadi Percayalah dan Ikuti Saya... '

"Saya Bisa Bawa Kalian ke Final, Jadi Percayalah dan Ikuti Saya... "

Tren
Thailand Alami Gelombang Panas, Akankah Terjadi di Indonesia?

Thailand Alami Gelombang Panas, Akankah Terjadi di Indonesia?

Tren
Sehari 100 Kali Telepon Pacarnya, Remaja Ini Didiagnosis “Love Brain'

Sehari 100 Kali Telepon Pacarnya, Remaja Ini Didiagnosis “Love Brain"

Tren
Warganet Sebut Ramadhan Tahun 2030 Bisa Terjadi 2 Kali, Ini Kata BRIN

Warganet Sebut Ramadhan Tahun 2030 Bisa Terjadi 2 Kali, Ini Kata BRIN

Tren
Lampung Dicap Tak Aman karena Rawan Begal, Polda: Aman Terkendali

Lampung Dicap Tak Aman karena Rawan Begal, Polda: Aman Terkendali

Tren
Diskon Tiket KAI Khusus 15 Kampus, Bisakah untuk Mahasiswa Aktif?

Diskon Tiket KAI Khusus 15 Kampus, Bisakah untuk Mahasiswa Aktif?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com