Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Singapura Tarik Kecap dan Saus ABC, Diduga Memicu Alergi

Kompas.com - 07/09/2022, 13:50 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Badan Pangan Singapura atau Singapore Food Agency (SFA) menarik peredaran tiga produk makanan pada Selasa (6/9/2022).

Alasan penarikan ketiga produk makanan tersebut diduga karena mengandung alergen atau bahan pemicu alergi. 

Dua dari tiga produk itu adalah Kecap Manis ABC dan Saus Sambal Ayam Goreng ABC yang berasal dari Indonesia.

Sementara satu produk lainnya yang disebut memiliki alergen yakni Fukutoku Seika Soft Cream Wafer asal Jepang.

SFA menyebutkan, putih telur dan tepung terigu ditemukan dalam wafer yang diimpor oleh Sinhua Hock Kee Trading, sedangkan sulfur dioksida ditemukan dalam dua produk kecap dan saus asal Indonesia. 

Baca juga: Singapura Tarik Kecap dan Saus ABC Asal Indonesia dari Peredaran

Apa saja bahan alergen yang terdeteksi SFA?

Dilansir dari situs resmi SFA, mereka mendeteksi adanya alergen pada tiga produk tersebut. Berikut rinciannya:

1. Kecap Manis ABC

Berdasarkan keterangan SFA, alergen yang ada pada Kecap Manis ABC yakni sulfur dioksida.

Produk Kecap Manis ABC ini diimpor oleh New Intention Trading Co. Tanggal kedaluwarsa produk Kecap Manis ABC yakni 26 Juni 2024.

2. Saus Sambal Ayam Goreng ABC

Selanjutnya, SFA mengatakan bahwa alargen yang terdapat pada Saus Sambal Ayam Goreng ABC adalah sulfur dioksida. Selain itu, alergen lain dari temuan SFA yakni asam benzoat.

Produk ini diimpor oleh Arklife Distributors Pte Ltd.

"Saus Sambal Ayam Goreng ABC mengandung asam benzoat, yang tidak disebutkan pada label kemasan makanan," ujar pihak SFA.

Tanggal kedaluwarsa produk Saus Sambal Ayam Goreng ABC yakni 6 Januari 2024.

3. Fukutoku Seika Soft Cream Wafer

Menurut temuan SFA, alergen yang ada pada Fukutoku Seika Soft Cream Wafer yakni putih telur dan tepung terigu dalam makanan.

Sebagai informasi, produk wafer ini diimpor oleh Sinhua Hock Kee Trading Pte Ltd.

Tanggal kedaluwarsa produk Fukutoku Seika Soft Cream Wafer adalah 20 April 2023.

Baca juga: Singapura Tarik Kecap dan Saus ABC Asal Indonesia dari Peredaran

Halaman:

Terkini Lainnya

Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Tren
Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Tren
Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Tren
KAI Ancam Pelaku Pelemparan Batu ke Kereta, Bisa Dipidana Penjara Seumur Hidup

KAI Ancam Pelaku Pelemparan Batu ke Kereta, Bisa Dipidana Penjara Seumur Hidup

Tren
5 Wilayah Berpotensi Banjir Rob 1-10 Juni 2024, Mana Saja?

5 Wilayah Berpotensi Banjir Rob 1-10 Juni 2024, Mana Saja?

Tren
Mengapa Anjing Peliharaan Menjulurkan Lidah? Berikut 7 Alasan Umumnya

Mengapa Anjing Peliharaan Menjulurkan Lidah? Berikut 7 Alasan Umumnya

Tren
12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

Tren
Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Tren
Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Tren
Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Tren
Kata 'Duit' Disebut Berasal dari Belanda dan Tertulis di Koin VOC, Ini Asal-usulnya

Kata "Duit" Disebut Berasal dari Belanda dan Tertulis di Koin VOC, Ini Asal-usulnya

Tren
Juru Bahasa Isyarat Saat Konpers Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Disebut Palsu, Ini Kata SLBN Cicendo Bandung

Juru Bahasa Isyarat Saat Konpers Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Disebut Palsu, Ini Kata SLBN Cicendo Bandung

Tren
Viral, Video TNI Tendang Warga di Deli Serdang, Ini Kata Kapendam

Viral, Video TNI Tendang Warga di Deli Serdang, Ini Kata Kapendam

Tren
Tips Memelihara Anjing untuk Pemula, Ini Beberapa Hal yang Perlu Anda Lakukan

Tips Memelihara Anjing untuk Pemula, Ini Beberapa Hal yang Perlu Anda Lakukan

Tren
Berlaku mulai 1 Juni 2024, Ini Cara Beli Elpiji 3 Kg Menggunakan KTP

Berlaku mulai 1 Juni 2024, Ini Cara Beli Elpiji 3 Kg Menggunakan KTP

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com