Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Corona 16 Januari: Waspadai, Kasus Harian Indonesia Lewati 1.000 Kasus!

Kompas.com - 16/01/2022, 11:00 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Masyarakat perlu mewaspadai tren lonjakan kasus virus corona Covid-19 di Indonesia. 

Pada Sabtu (15/1/2022), Indonesia melaporkan 1.054 kasus positif virus corona harian. Jumlah ini menjadi yang tertinggi sejak 3 bulan terakhir. 

Angka ini juga menjadi yang tertinggi sejak 13 Oktober 2021. Saat itu Indonesia melaporkan 1.233 kasus positif harian. 

Selain itu, dari jumlah tersebut DKI Jakarta menyumbang angka positif terbanyak yaitu 720 kasus. 

Baca juga: Jepang Diterjang Tsunami, 210.000 Warga Diminta Jauhi Pantai

Update corona global

Berdasarkan catatan Worldometer hingga Minggu (16/1/2022), berikut data terbaru kasus Covid-19 di dunia:

  • Kasus positif: 326.587.110
  • Kasus meninggal: 5.553.263
  • Pasien sembuh: 266.383.480
  • Kasus aktif: 54.650.367

Khusus untuk kasus aktif, rinciannya adalah 54.554.002 pasien (99,8 persen) dalam kondisi ringan, sementara 96.365 orang (0,2 persen) dalam kondisi kritis.

Update corona Indonesia

Berikut rincian kasus Covid-19 di Indonesia hingga Minggu:

  • Kasus infeksi: 4.270.794
  • Kasus meninggal: 144.167
  • Pasien sembuh: 4.118.165

Indonesia juga masih memiliki 8.463 kasus aktif Covid-19 yang tersebar di berbagai daerah.

Baca juga: Mengenang Bu Kasur, Tokoh Pendidikan yang Jadi Google Doodle Hari Ini

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com