Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Skoliosis, Kelainan Tulang Belakang yang Bisa Terjadi pada Remaja

Kompas.com - 15/11/2021, 07:07 WIB
Retia Kartika Dewi,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

"Skoliosis idiopatik tak diketahui sebabnya. Muncul secara perlahan tulang belakang bengkok dan mutar. Tak berhubungan dengan aktivitas," ujar Fauzi.

Ia mengatakan, perbandingan munculnya skoliosis ini antara perempuan dengan laki-laki yakni 10:1.

"Paling kalau ada saudara perempuan yang skoliosis, perlu dipantau saudara lainnya," kata dia. 

Dikutip dari Healthline, prospek jangka panjang untuk skoliosis tergantung pada seberapa parah lengkungannya.

Untuk kasus ringan hingga sedang, kondisinya tidak akan mengganggu aktivitas dan fungsi sehari-hari. Individu dengan bentuk skoliosis yang parah mungkin memiliki keterbatasan fisik.

Hidup dengan skoliosis bisa jadi sulit. Jika Anda mencari bantuan untuk mengelola skoliosis Anda, Anda mungkin ingin mencari kelompok pendukung.

Kelompok pendukung memungkinkan Anda untuk bertemu dengan orang lain yang mengalami hal yang sama.

Dengan cara ini, Anda dapat menemukan dorongan dan saran untuk mengatasi kondisi tersebut setiap hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com