Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak di Bawah 12 Tahun Boleh Masuk Mal meski Belum Divaksin, Apa Urgensinya?

Kompas.com - 23/09/2021, 08:04 WIB
Nur Fitriatus Shalihah,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Uji coba ketentuan anak berusia di bawah 12 tahun boleh masuk mal diterapkan di beberapa daerah di Indonesia.

“Akan dilakukan uji coba pembukaan pusat perbelanjaan atau mal bagi anak-anak di bawah usia kurang dari 12 tahun dengan pengawasan dan pendampingan orangtua,” kata Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan dalam konferensi pers, Senin (20/9/2021).

Hal itu merupakan salah satu penyesuaian aturan di Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) 21 September hingga 4 Oktober 2021.

Baca juga: Anak di Bawah 12 Tahun Boleh Masuk Mal, Ini Syaratnya Menurut Satgas

Saat ini, vaksin untuk anak berusia di bawah 12 tahun belum dilakukan di Indonesia. Sehingga orangtua anak atau pendamping yang harus sudah divaksin Covid-19.

Ketua Bidang Penanganan Kesehatan Satgas Covid-19 Nasional Brigjen TNI Purn dr Alexander K Ginting mengungkapkan, salah satu syarat masuk mal bagi anak adalah orang tuanya wajib sudah divaksin dua dosis.

Anak boleh masuk mal hanya di empat wilayah berikut ini:

  1. DKI Jakarta
  2. Kota Bandung
  3. Kota Yogyakarta
  4. Kota Surabaya.

Baca juga: Daftar Daerah PPKM di Pulau Jawa dan Status Level Terbarunya

Apakah kebijakan memperbolehkan anak di bawah 12 tahun masuk mal saat ini adalah hal yang mendesak?

Ilustrasi vaksin Covid-19 berbasis mRNA dari Pfizer-BioNTech terbukti aman dan beri perlindungan pada anak yang lebih kecil. Vaksin Pfizer efektif pada anak usia 5 tahun hingga 11 tahun di Amerika Serikat.SHUTTERSTOCK/Yuganov Konstantin Ilustrasi vaksin Covid-19 berbasis mRNA dari Pfizer-BioNTech terbukti aman dan beri perlindungan pada anak yang lebih kecil. Vaksin Pfizer efektif pada anak usia 5 tahun hingga 11 tahun di Amerika Serikat.

Menurut Epidemiolog Universitas Griffith Australia, Dicky Budiman, pembukaan mal untuk anak di bawah 12 tahun bukanlah hal yang mendesak atau penting.

"Saat ini cenderung enggak esensial. Menurut saya belum saatnya," kata Dicky kepada Kompas.com, Rabu (22/9/2021).

Baca juga: Daftar Bantuan dari Pemerintah Selama PPKM dan Cara Mengeceknya

Dicky menjelaskan, pemerintah dan masyarakat perlu memahami bahwa kondisi pandemi Covid-19 saat ini belum usai.

Jadi, lanjutnya, situasi saat ini memang sudah memungkinkan ada aktivitas sosial ekonomi, tapi karena situasi masih krisis, masyarakat harus membatasi diri.

"Ke mal itu harus betul-betul esensial harus betul-betul diperlukan. Harus dibedakan dengan kondisi ketika pandemi sudah dicabut," imbuhnya.

Baca juga: 7 Bantuan yang Digelontorkan Selama Pandemi Covid-19

Mobilitas harus dibatasi

Terkait masuk mal, tak hanya untuk anak di bawah 12 tahun, bagi orang dewasa menurut Dicky tidak boleh terlalu sering. Mobilitas harus dibatasi.

Jika terpaksa harus masuk mal, menurut Dicky masyarakat perlu memastikan mal yang dimasuki harus taat protokol kesehatan, manajemen risikonya jelas, dan alurnya jelas.

Selain itu cari mal yang memiliki tempat outdoor, karena tempat outdoor atau terbuka relatif lebih aman.

Terkait syarat masuknya, menurut Dicky tidak menjamin penyakit tidak tertularkan. Sehingga sarannya adalah sebaiknya tidak masuk mal.

"Mau protokol bagaimanapun, mau divaksin bagaimanapun juga tetap rawan. Mau dites pun juga tidak jadi jaminan. Tidak ada jaminan tidak menularkan," katanya lagi.

Baca juga: Cara Cek Lolos Tidaknya Prakerja Gelombang 21

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Syarat Anak di Bawah 12 Tahun Boleh Masuk Mal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Benarkah Jokowi Melarang Kaesang Maju Pilkada Jakarta 2024?

Benarkah Jokowi Melarang Kaesang Maju Pilkada Jakarta 2024?

Tren
Deretan Jenderal Polisi yang Duduki Jabatan Sipil 2024, Terbaru Irjen Risyapudin Nursin

Deretan Jenderal Polisi yang Duduki Jabatan Sipil 2024, Terbaru Irjen Risyapudin Nursin

Tren
Starlink Elon Musk Masuk Pedalaman Brasil, Dikeluhkan Tetua Suku Bikin Anak Muda Malas

Starlink Elon Musk Masuk Pedalaman Brasil, Dikeluhkan Tetua Suku Bikin Anak Muda Malas

Tren
Bukan karena Cobek dan Ulekan Batu, Ini Penyebab Munculnya Batu Ginjal

Bukan karena Cobek dan Ulekan Batu, Ini Penyebab Munculnya Batu Ginjal

Tren
Kisah Bayi 2 Hari Alami Radang Otak Usai Dicium Pembawa Herpes

Kisah Bayi 2 Hari Alami Radang Otak Usai Dicium Pembawa Herpes

Tren
Cerita Rokiah, Jemaah Haji Difabel Indonesia yang Berangkat Seorang Diri, Kini Bertemu Sahabat Baru

Cerita Rokiah, Jemaah Haji Difabel Indonesia yang Berangkat Seorang Diri, Kini Bertemu Sahabat Baru

Tren
Turis Digigit Monyet Saat Berkunjung ke Monkey Forest Ubud, Mengaku Suntik Antirabies Rp 97 Juta

Turis Digigit Monyet Saat Berkunjung ke Monkey Forest Ubud, Mengaku Suntik Antirabies Rp 97 Juta

Tren
Teka-teki Pemegang Akun Facebook Icha Shakila, Diyakin Jadi Dalang Kasus Ibu Cabuli Anak

Teka-teki Pemegang Akun Facebook Icha Shakila, Diyakin Jadi Dalang Kasus Ibu Cabuli Anak

Tren
Kapan Pengumuman Hasil UTBK SNBT 2024? Ini Jadwal dan Cara Ceknya

Kapan Pengumuman Hasil UTBK SNBT 2024? Ini Jadwal dan Cara Ceknya

Tren
Belajar dari Kasus di Kosambi, di Mana Tempat Meletakkan Tabung Gas LPG yang Benar?

Belajar dari Kasus di Kosambi, di Mana Tempat Meletakkan Tabung Gas LPG yang Benar?

Tren
Orang yang Berkurban Dianjurkan Tidak Potong Kuku dan Rambut, Mulai Kapan?

Orang yang Berkurban Dianjurkan Tidak Potong Kuku dan Rambut, Mulai Kapan?

Tren
Klaim Sengaja Gagalkan Penalti Kedua Saat Lawan Indonesia, Berikut Profil Striker Irak Ayman Hussein

Klaim Sengaja Gagalkan Penalti Kedua Saat Lawan Indonesia, Berikut Profil Striker Irak Ayman Hussein

Tren
Ketika Dua Keluarga Jokowi Kini Duduki Jabatan Strategis di Pertamina...

Ketika Dua Keluarga Jokowi Kini Duduki Jabatan Strategis di Pertamina...

Tren
Siapa Saja Orang yang Tak Disarankan Minum Kopi?

Siapa Saja Orang yang Tak Disarankan Minum Kopi?

Tren
Sosok Rita Widyasari, Eks Bupati Kutai Kartanegara Terpidana Korupsi dengan Kekayaan Fantastis

Sosok Rita Widyasari, Eks Bupati Kutai Kartanegara Terpidana Korupsi dengan Kekayaan Fantastis

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com