Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beredar, Daftar Palsu Peserta Lolos Wawancara Pertamina, Ini Kata Perusahaan

Kompas.com - 28/07/2021, 15:00 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah unggahan foto beredar di Twitter, memperlihatkan daftar nama peserta tes wawancara rekrutmen dari PT Pertamina, Selasa (27/7/2021).

Adapun informasi itu diunggah oleh akun Twitter @utbkfess.

"Ptn! Apa bener bisa kerja di bumn pertamina? Ini penipuan bukan sih?" tulis admin akun @utbkfess.

Unggahan itu dilengkapi tangkapan layar surat dengan daftar 40 peserta yang disebut berhak lolos tes wawancara yang diselenggarakan oleh PT Pertamina. Selain itu, tercantum juga logo PT Pertamina di kiri atas foto.

Berikut tanggapan dari Pertamina:

Baca juga: Investigasi Kominfo, Penelusuran Jejak Digital, dan Dugaan Kebocoran Data Nasabah Asuransi BRI Life...

Tanggapan Pertamina

Pejabat sementara (Pjs) Senior Vice President Corporate Communications & Investor Relations Pertamina Fajriyah Usman menyampaikan, informasi soal daftar nomor peserta dan nama peserta yang berhak tes wawancara dari PT Pertamina tersebut adalah hoaks.

"Kami tegaskan bahwa pengumuman mengenai informasi tes wawancara calon pegawai ini adalah hoaks dan penipuan," ujar Fajriyah, saat dihubungi Kompas.com, Rabu (28/7/2021).

Menurut dia, informasi itu bukan bersumber dari saluran resmi perusahaan dan tidak dapat dipertanggungjawabkan.

Untuk itu, ia mengimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati terhadap kemungkinan adanya motif penipuan dalam informasi tersebut yang mengatasnamakan Pertamina.

Terkait tanda-tanda dari surat yang mennyerupai surat resmi dari PT Pertamina, Fajriyah menegaskan bahwa pengumuman rekrutmen pekerja yang dilakukan Pertamina selalu disampaikan melalui saluran resmi perusahaan seperti website dan akun media sosial resmi.

"Seluruh kegiatan rekrutmen Pertamina selalu melalui website resmi Pertamina yaitu https://recruitment.pertamina.com," ujar Fajriyah.

Ia menambahkan, bagi calon pelamar yang memenuhi klasifikasi persyaratan, maka akan secara resmi di email oleh pertamina dengan alamat email yang sama.

Adapun seluruh program rekrutmen Pertamina tidak dipungut biaya apapun.

Baca juga: 25 Universitas Terbaik di Indonesia Versi Webometrics 2021 dan Skornya

Masyarakat diimbau waspada

Sementara, informasi penipuan yang mengatasnamakan PT Pertamina dinilai sudah sering terjadi.

Sebagai antisipasi, Fajriyah mengatakan pihaknya rutin mempublikasikan melalui media sosial dan website Pertamina serta berbagai website informasi anti-hoaks lainnya.

Oleh karena itu, bagi masyarakat yang tertarik bergabung dalam lingkungan Pertamina baiknya mengecek informasi secara resmi melalui situs Pertamina.

"Pengumuman rekrutmen pekerja yang dilakukan Pertamina selalu disampaikan melalui saluran resmi perusahaan," ujar Fajriyah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

7 Tanda Tubuh Kelebihan Gula yang Jarang Diketahui, Termasuk Jerawatan

7 Tanda Tubuh Kelebihan Gula yang Jarang Diketahui, Termasuk Jerawatan

Tren
Wilayah Potensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang 27-28 April 2024

Wilayah Potensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang 27-28 April 2024

Tren
[POPULER TREN] Media Korsel Soroti Shin Thae-yong, Thailand Dilanda Suhu Panas

[POPULER TREN] Media Korsel Soroti Shin Thae-yong, Thailand Dilanda Suhu Panas

Tren
Jadwal Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23: Senin 29 April 2024 Pukul 21.00 WIB

Jadwal Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23: Senin 29 April 2024 Pukul 21.00 WIB

Tren
Duduk Perkara Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Tak Buka 24 Jam

Duduk Perkara Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Tak Buka 24 Jam

Tren
Benarkah Pengobatan Gigitan Ular Peliharaan Tak Ditanggung BPJS Kesehatan?

Benarkah Pengobatan Gigitan Ular Peliharaan Tak Ditanggung BPJS Kesehatan?

Tren
Arkeolog Temukan Buah Ceri yang Tersimpan Utuh Dalam Botol Kaca Selama 250 Tahun

Arkeolog Temukan Buah Ceri yang Tersimpan Utuh Dalam Botol Kaca Selama 250 Tahun

Tren
Beroperasi Mulai 1 Mei 2024, KA Lodaya Gunakan Rangkaian Ekonomi New Generation Stainless Steel

Beroperasi Mulai 1 Mei 2024, KA Lodaya Gunakan Rangkaian Ekonomi New Generation Stainless Steel

Tren
Pindah Haluan, Surya Paloh Buka-bukaan Alasan Dukung Prabowo-Gibran

Pindah Haluan, Surya Paloh Buka-bukaan Alasan Dukung Prabowo-Gibran

Tren
3 Skenario Timnas Indonesia U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris

3 Skenario Timnas Indonesia U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris

Tren
Hak Angket Masih Disuarakan Usai Putusan MK, Apa Dampaknya untuk Hasil Pilpres?

Hak Angket Masih Disuarakan Usai Putusan MK, Apa Dampaknya untuk Hasil Pilpres?

Tren
Daftar Cagub DKI Jakarta yang Berpotensi Diusung PDI-P, Ada Ahok dan Tri Rismaharini

Daftar Cagub DKI Jakarta yang Berpotensi Diusung PDI-P, Ada Ahok dan Tri Rismaharini

Tren
'Saya Bisa Bawa Kalian ke Final, Jadi Percayalah dan Ikuti Saya... '

"Saya Bisa Bawa Kalian ke Final, Jadi Percayalah dan Ikuti Saya... "

Tren
Thailand Alami Gelombang Panas, Akankah Terjadi di Indonesia?

Thailand Alami Gelombang Panas, Akankah Terjadi di Indonesia?

Tren
Sehari 100 Kali Telepon Pacarnya, Remaja Ini Didiagnosis “Love Brain'

Sehari 100 Kali Telepon Pacarnya, Remaja Ini Didiagnosis “Love Brain"

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com