Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini dalam Sejarah: Valentina Tereshkova Menjadi Wanita Pertama yang Terbang ke Luar Angkasa

Kompas.com - 16/06/2021, 09:05 WIB
Nur Fitriatus Shalihah,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Program luar angkasa Soviet

Valentina Vladimirovna "Valya" Tereshkova lahir pada 6 Maret 1937, di Maslennikovo, sebuah desa dekat Sungai Volga sekitar 277 kilometer timur laut Moskow.

Orang tuanya bekerja di pertanian kolektif. Ayahnya terbunuh selama Perang Dunia II.

Valentina meninggalkan sekolah ketika dia berusia 16 tahun dan bekerja di sebuah pabrik tekstil, tetapi melanjutkan pendidikannya melalui kursus korespondensi

Tereshkova bergabung dengan Liga Komunis Muda (Komsomol) pabrik dan segera maju ke Partai Komunis.

Baca juga: SpaceX Tawarkan Perjalanan ke Luar Angkasa 2021 Mendatang, Tertarik?

Dia tertarik pada lompat parasut setelah bergabung dengan Yaroslavl Air Sports Club.

Setelah Yuri Gagarin menjadi manusia pertama di luar angkasa pada 1961, Tereshkova mengajukan diri untuk program luar angkasa Soviet.

Meskipun dia tidak memiliki pengalaman sebagai pilot, ia diterima dalam program tersebut karena 126 lompatan parasutnya.

Pada saat itu, kosmonot harus terjun payung dari kapsul mereka beberapa detik sebelum mereka menyentuh tanah saat kembali ke Bumi.

Baca juga: Profil Michael Collins, Astronaut Apollo 11 yang Meninggal Dunia karena Kanker

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com