Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SpaceX Tawarkan Perjalanan ke Luar Angkasa 2021 Mendatang, Tertarik?

Kompas.com - 20/02/2020, 16:30 WIB
Nur Fitriatus Shalihah,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Berencana berwisata yang tidak biasa? Jika sudah bosan menjelajahi bumi, mungkin Anda bisa menjelajahi luar angkasa.

Dilansir CNBC (18/2/2020), SpaceX akan menerbangkan 4 turis antariksa di sekitar bumi.

SpaceX adalah perusahaan yang mendesain, memproduksi, dan meluncurkan roket serta pesawat ruang angkasa canggih.

Perusahaan yang didirikan 2002 itu mempunyai tujuan akhir membuat orang bisa hidup di planet lain.

“Misi bersejarah ini akan membentuk jalur untuk membuat spaceflight menjadi mungkin bagi semua orang yang memimpikannya, dan kami senang bekerja dengan tim Space Adventures dalam misi tersebut,” kata presiden SpaceX dan COO Gwynne Shotwell dalam sebuah pernyataan.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Pluto Ditemukan, Bagaimana Karakteristiknya?

Kerja sama dengan Space Adventures

Space Adventures adalah perusahaan yang menerbangkan warga pribadi ke Stasiun Luar Angkasa Internasional menggunakan pesawat ruang angkasa Rusia.

Pihaknya mengatakan misi itu akan berlangsung lima hari dan memungkinkan 4 turis antariksa melihat planet Bumi.

Diperkirakan akan diluncurkan antara akhir 2021 hingga pertengahan 2022 dari pelabuhan antariksa Cape Canaveral Florida.

Turis antariksa nantinya akan diterbangkan dengan Crew Dragon capsule.

Dilansir dari laman SpaceX, Crew Dragon adalah sebuah wahana antariksa yang dirancang khusus untuk membawa manusia ke Stasiun Luar Angkasa Internasional dan lainnya.

Crew Dragon dirancang untuk menyajikan perjalanan yang menyenangkan. Wahana antariksa ini dilengkapi dengan tiga jendela. 

Penumpang dapat menikmati pemandangan Bumi, Bulan, dan Tata Surya yang lebih luas langsung dari tempat duduk mereka.

Sebelumnya, kapsul itu dikembangkan oleh SpaceX untuk NASA.

Baca juga: Indonesia akan Miliki Bandar Antariksa Pertama Kali

Tidak mendarat

Misi ini adalah sebuah "free-flyer". Artinya, kapsul yang dinaiki para turis nantinya tidak akan mendarat di stasiun ruang angkasa.

Mereka hanya akan mengorbit atau mengelilingi Bumi.

Pendiri Space Adventures Eric Anderson mengatakan bahwa misi ini akan berusaha mencapai dua hingga tiga kali ketinggian ISS, yang mengorbit pada ketinggian sekitar 250 mil ke atas.

Sebelum diterbangkan, para turis antariksa akan menjalani pelatihan selama beberapa minggu.

Harga perjalanan

Dilansir CNBC, mengenai berapa harga yang harus dibayarkan, belum ada kesepakatan soal itu.

Sebagai gambaran, tahun lalu SpaceX membuat kesepakatan dengan Bigelow Aerospace untuk menerbangkan manusia ke ISS dengan harga sekitar 52 juta dollar AS atau Rp 717,418 miliar per orang.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Ham, Simpanse Pertama di Luar Angkasa

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

Tren
Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Tren
14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

Tren
KAI Sediakan Fitur 'Connecting Train' untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

KAI Sediakan Fitur "Connecting Train" untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

Tren
Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Tren
Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Tren
Benarkah Tidur di Kamar Tanpa Jendela Berakibat TBC? Ini Kata Dokter

Benarkah Tidur di Kamar Tanpa Jendela Berakibat TBC? Ini Kata Dokter

Tren
Ini Daftar Kenaikan HET Beras Premium dan Medium hingga 31 Mei 2024

Ini Daftar Kenaikan HET Beras Premium dan Medium hingga 31 Mei 2024

Tren
Ramai soal Nadiem Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris, Ini Kata Kemendikbud Ristek

Ramai soal Nadiem Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris, Ini Kata Kemendikbud Ristek

Tren
Media Korsel Soroti Pertemuan Hwang Seon-hong dan Shin Tae-yong di Piala Asia U23

Media Korsel Soroti Pertemuan Hwang Seon-hong dan Shin Tae-yong di Piala Asia U23

Tren
10 Ras Anjing Pendamping yang Cocok Dipelihara di Usia Tua

10 Ras Anjing Pendamping yang Cocok Dipelihara di Usia Tua

Tren
5 Manfaat Kesehatan Daging Buah Kelapa Muda, Salah Satunya Menurunkan Kolesterol

5 Manfaat Kesehatan Daging Buah Kelapa Muda, Salah Satunya Menurunkan Kolesterol

Tren
Viral, Video Sopir Bus Cekcok dengan Pengendara Motor di Purworejo, Ini Kata Polisi

Viral, Video Sopir Bus Cekcok dengan Pengendara Motor di Purworejo, Ini Kata Polisi

Tren
PDI-P Laporkan Hasil Pilpres 2024 ke PTUN Usai Putusan MK, Apa Efeknya?

PDI-P Laporkan Hasil Pilpres 2024 ke PTUN Usai Putusan MK, Apa Efeknya?

Tren
UKT Unsoed Tembus Belasan-Puluhan Juta, Kampus Sebut Mahasiswa Bisa Ajukan Keringanan

UKT Unsoed Tembus Belasan-Puluhan Juta, Kampus Sebut Mahasiswa Bisa Ajukan Keringanan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com