Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahli Sebut Masalah Lidah dan Mulut Bisa Jadi Gejala Baru Covid-19

Kompas.com - 01/02/2021, 08:31 WIB
Nur Rohmi Aida,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Masalah pada mulut baru-baru ini dimungkinkan menjadi pertanda gejala baru Covid-19.

Hal tersebut disampaikan oleh peneliti Inggris yang melaporkan adanya lebih banyak kasus orang-orang yang terinfeksi mengeluhkan adanya perubahan warna pada lidah, pembesaran, dan masalah mulut lainnya.

“Melihat peningkatan jumlah 'lidah Covid' dan sariawan yang aneh. Jika Anda memiliki gejala yang aneh atau bahkan hanya sakit kepala dan kelelahan tetaplah di rumah! ” kata Tim Spector, seorang profesor epidemiologi genetik di King's College London dikutip dari NBCNews.

Baca juga: Pemerintah Gratiskan Vaksin Covid-19, Mengapa Diberikan Lewat Suntikan?

Pihaknya memperkirakan kurang dari 1 dari 500 pasien memiliki kondisi yang disebut dengan "Lidah Covid".

Di mana gejala utamanya adalah lidah seperti diselimuti warna putih atau kuning yang tidak bisa disingkirkan, selain itu lidah seperti bergigi yang mana bisa sangat menyakitkan.

"Ini adalah pengingat yang baik bahwa ada begitu banyak manifestasi berbeda dari virus ini dan bukan hanya klasik," kata Spektor.

Baca juga: Mengenal Vaksin Sinovac yang Telah Tiba di Indonesia

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com