Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Video Sapi Hanyut Saat Banjir di Kota Bekasi 25 Oktober 2020

Kompas.com - 29/10/2020, 12:30 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Sebuah video menayangkan sapi-sapi hanyut di air meluap yang diklaim peristiwa banjir di Kota Bekasi pada 25 Oktober 2020 beredar di media sosial.

BPBD Kota Bekasi menegaskan, video tersebut tidak terjadi di Kota Bekasi.

Sementara, dari hasil penelusuran digital didapati bahwa video tersebut pernah beredar pada Agustus 2020 di Uganda dan September di India.

Maka, video sapi hanyut yang diklaim merupakan rekaman banjir di Bekasi pada 25 Oktober 2020 itu tidak benar.

Narasi yang Beredar

Akun Twitter @FirzaHusain pada Selasa (27/10/2020) mengunggah sebuah video berdurasi 30 detik yang diklaimnya merupakan rekaman peristiwa banjir di Kota Bekasi pada 25 Oktober 2020.

Dia menulis twit sebagai berikut:

"Banjir kali Bekasi 25 Oktober 2020, sapi2nya pada hanyut ????????????"

Video berdurasi 30 detik yang diunggahnya menampilkan sejumlah sapi hanyut di luapan air. Kepala-kepala sapi bermunculan di permukaan air kecoklatan, terbawa air luapan yang cukup deras.

Di Facebook, akun Zacky Putra Tualang pada Selasa (27/10/2020), menulis status mengenai Bekasi siaga banjir. Statusnya memuat sebuah tautan video YouTube.

Video YouTube berjudul "banjir menghanyutkan ribuan sapi" berdurasi 30 detik itu dirilis channel Tina Tuuun pada Senin (26/10/2020) .

Lantas, benarkah video sapi hanyut merupakan peristiwa banjir di Bekasi pada 25 Oktober 2020?

Penelusuran 

Kepala Pelaksana BPBD Kota Bekasi Agus Harpa menegaskan, video yang diunggah dua akun di atas bukan terjadi di Kota Bekasi.

"Itu bukan di Kota Bekasi," ujarnya kepada Kompas.com, Kamis (29/10/2020).

Sebanyak sembilan kelurahan di Kota Bekasi terdampak banjir pada Minggu (25/10/2020). Dikutip dari Kompas.com, banjir tersebut dipicu derasnya hujan di Bogor yang mengakibatkan ketinggian air di jalur pertemuan Sungai Cileungsi dan Cikeas di atas normal hingga 740 centimeter.

Untuk memperkuat bantahan BPBD Kota Bekasi, penelusuran digital dilakukan. Penelusuran diawali dengan memasukkan potongan gambar video ke dalam situs pencarian gambar Yandex. Hasilnya, terdapat sejumlah situs memuat video yang sama.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Tren
Ilmuwan Pecahkan Misteri 'Kutukan Firaun' yang Tewaskan 20 Orang Saat Membuka Makam Tutankhamun

Ilmuwan Pecahkan Misteri "Kutukan Firaun" yang Tewaskan 20 Orang Saat Membuka Makam Tutankhamun

Tren
3 Keputusan VAR yang Dinilai Rugikan Garuda Muda di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

3 Keputusan VAR yang Dinilai Rugikan Garuda Muda di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

Tren
Bea Cukai Jadi Sorotan Publik, Pemerhati Kritisi Persoalan Komunikasi dan Transparansi

Bea Cukai Jadi Sorotan Publik, Pemerhati Kritisi Persoalan Komunikasi dan Transparansi

Tren
Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Kelapa Muda? Ini Kata Ahli

Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Kelapa Muda? Ini Kata Ahli

Tren
Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Uzbekistan, Soroti Keputusan Kontroversial Wasit

Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Uzbekistan, Soroti Keputusan Kontroversial Wasit

Tren
Pengakuan Guru SLB soal Alat Belajar Tunanetra yang Ditahan Bea Cukai

Pengakuan Guru SLB soal Alat Belajar Tunanetra yang Ditahan Bea Cukai

Tren
Ikan Kembung, Tuna, dan Salmon, Mana yang Lebih Baik untuk MPASI?

Ikan Kembung, Tuna, dan Salmon, Mana yang Lebih Baik untuk MPASI?

Tren
Sosok Shen Yinhao, Wasit Laga Indonesia Vs Uzbekistan yang Tuai Kontroversi

Sosok Shen Yinhao, Wasit Laga Indonesia Vs Uzbekistan yang Tuai Kontroversi

Tren
Daftar Provinsi yang Menggelar Pemutihan Pajak Kendaraan Mei 2024

Daftar Provinsi yang Menggelar Pemutihan Pajak Kendaraan Mei 2024

Tren
Jadi Faktor Penentu Kekalahan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23, Apa Itu VAR?

Jadi Faktor Penentu Kekalahan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23, Apa Itu VAR?

Tren
Kapan Waktu Terbaik Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan?

Kapan Waktu Terbaik Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan?

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 30 April hingga 1 Mei 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 30 April hingga 1 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Manfaat Air Kelapa Muda Vs Kelapa Tua | Cara Perpanjang STNK jika Pemilik Asli Kendaraan Meninggal Dunia

[POPULER TREN] Manfaat Air Kelapa Muda Vs Kelapa Tua | Cara Perpanjang STNK jika Pemilik Asli Kendaraan Meninggal Dunia

Tren
NASA Perbaiki Chip Pesawat Antariksa Voyager 1, Berjarak 24 Miliar Kilometer dari Bumi

NASA Perbaiki Chip Pesawat Antariksa Voyager 1, Berjarak 24 Miliar Kilometer dari Bumi

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com