Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Corona Meningkat, Birmingham Lockdown Ketat, Pertemuan Rumah Tangga Dilarang

Kompas.com - 12/09/2020, 15:00 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Serangkaian tindakan yang lebih keras telah diberlakukan di sejumlah kota di Inggris seperti Birmingham, Sandwell, dan Solihull setelah adanya laporan lonjakan kasus Covid-19 pada pekan lalu.

Dilansir dari The Guardian, (11/9/2020), langkah itu diambil berdasarkan diskusi antara pemerintah dan pejabat kesehatan daerah dan otoritas lokal.

Sebelumnya, tingkat infeksi Covid-19 pada tujuh hari terakhir untuk kota-kota tersebut berada di angka 90,3 kasus per 100.000 orang, dengan 892 infeksi dalam periode hingga 8 September 2020.

Angka ini meningkat lebih dari dua kali lipat dari 35,9 per 100.000 pada minggu sebelumnya.

Menurut data pemerintah yang lebih lokal, Birmingham adalah rumah bagi lima dari 10 lingkungan teratas dengan jumlah kasus positif tertinggi di Inggris.

Banyak dari area ini mengalami lonjakan data yang tersedia pada minggu terakhir, dibandingkan dengan minggu sebelumnya - yang mencerminkan tren kota secara keseluruhan.

Baca juga: Update Corona di Dunia 12 September: 28,6 Juta Orang Terinfeksi | Kasus Melonjak tapi Perancis Enggan Lockdown

Dalam posisi ini, Birmingham memiliki tingkat infeksi tertinggi ketiga di Inggris, di belakang Bolton dan Sunderland.

Akibatnya, perketatan penguncian atau karantina dilakukan guna mencegah penyebaran Covid-19 semakin meluas.

Dikutip dari BBC, Menteri Kesehatan Matt Hancock mengatakan, pihaknya tidak pernah mengambil keputusan ini dengan mudah, tetapi pertemuan sosial dapat menyebarkan virus dengan cepat.

"Kami membutuhkan penduduk untuk mematuhi aturan baru untuk memutus rantai penularan," kata dia. 

Di bawah aturan baru, orang dilarang bertemu orang lain yang tidak ada di rumah mereka atau mendukung gelembung, di dalam ruangan atau di taman pribadi.

Baca juga: [POPULER TREN] Daftar Zona Merah Covid-19 di Indonesia | Cara Dapatkan Kuota Gratis Kemendikbud

Sumber penularan

Pemimpin Dewan Kota Birmingham, Ian Ward mengatakan, penyebaran virus terutama terjadi di rumah pribadi dan di tempat-tempat di mana jarak sosial tidak diperhatikan.

Penyebaran virus ini juga menjadi kekecewaan Ward kepada pemerintah tentang kurangnya kejelasan seputar skema marshal Covid-19 yang diumumkan awal pekan ini.

"Kami membutuhkan kejelasan ekstra tentang bagaimana itu akan bekerja di lapangan," ujar Ward.

Tak hanya itu, penyebab penularan virus ini juga diungkapkan hal yang sama oleh Direktur Kesehatan Masyarakat Kota, Dr Justin Varney.

Varney menyampaikan, peningkatan jumlah kasus di wilayah tersebut terutama terkait dengan pertemuan rumah tangga pribadi pada akhir Agustus dan selama akhir pekan.

Peningkatan pengujian juga menghasilkan hasil yang lebih positif.

Birmingham juga telah dinaikkan ke daftar pantauan Kesehatan Masyarakat Inggris (PHE), yang memeringkat wilayah otoritas lokal yang menjadi perhatian berdasarkan tingkat infeksi.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Gempa Yapen, Papua 8,1 M, 16.500 Warga Kehilangan Rumah

Pembatasan pertemuan pribadi

Di sisi lain, Pemerintah Skotlandia mengumumkan bahwa pembatasan pertemuan pribadi di dalam ruangan di sebelah barat Skotlandia telah diperpanjang hingga Lanarkshire.

Pembatasan tersebut berarti bahwa orang tidak boleh bertemu dengan individu dari rumah tangga lain di dalam ruangan, baik di wilayah otoritas lokal yang terkena dampak atau tempat lain.

Anggota hingga dua rumah tangga, dan maksimal enam orang, dapat terus bertemu di luar ruangan, termasuk di taman, dan di lingkungan perhotelan, asalkan semua protokol kesehatan dilaksanakan.

Adapun pembatasan akan berlaku pada Jumat dan akan sama dengan yang telah berlaku bagi mereka yang tinggal di Kota Glasgow, East Renfrewshire, Renfrewshire, East Dunbartonshire, dan West Dunbartonshire.

Baca juga: Viral Alat Penyedot Komedo DIsebut Tidak Direkomendasikan, Ini Kata Dokter Kulit...

Larangan pertemuan rumah tangga

Sementara itu, Pejabat Kesehatan Masyarakat di Liverpool mengatakan, Liverpool telah masuk dalam daftar pantauan pemerintah dari area yang menjadi perhatian setelah adanya peningkatan signifikan dalam kasus yang dikonfirmasi.

Sebanyak 303 orang telah didiagnosis dengan virus corona dalam tujuh hari terakhir.

Banyaknya orang yang didiagnosis ini merupakan dua kali lipat dari jumlah yang tercatat pada minggu sebelumnya dan empat kali lipat dari minggu sebelumnya.

Wali kota West Midlands, salah satu kota di Inggris, Andy Street mengumumkan larangan pertemuan rumah tangga di Birmingham, Sandwell, dan Solihull.

Menurut Andy, tindakan ini berarti melarang intervensi nasional pada orang-orang yang bersosialisasi dengan orang-orang di luar rumah tangga mereka.

Diketahui, larangan itu secara resmi mulai berlaku pada Selasa (15/9/2020).

Street mengatakan, pembatasan ini dirancang untuk mengatasi penyebab transmisi secara langsung yang sangat penting bagi masyarakat.

"Jika kita meningkatan perjuangan kita melawan virus ini dengan cara yang diusulkan, kita dapat melanjutkan kembali secara bertahap ke aspek lain dari kehidupan normal," ujar Street.

Ia menambahkan, apabila masyarakat tidak melakukannya sekarang, semua orang akan berisiko lebih banyak kehilangan nyawa.

"Jadi, meskipun tidak melihat keluarga dan teman itu sulit, kita harus memikirkan mereka, tanggung jawab kita kepada mereka, dan kepada seluruh komunitas," lanjut dia.

Baca juga: Fenomena Langit Merah di California Mirip Saat Kebakaran Jambi 2019, Ini Penjelasannya

Orang-orang menjadi terlalu santai

Penyelenggara regional Covid-19 untuk West Midlands, Clive Wright mengatakan, perubahan aturan tidak akan memengaruhi sekolah atau tempat kerja, tetapi menggambarkannya sebagai waktu "kritis".

"Selama beberapa bulan kami hanya melihat sedikit atau tidak ada orang yang masuk ke rumah sakit, tetapi sekarang telah berubah. Ini adalah pengingat yang bermanfaat bahwa ini masih penyakit yang mematikan," ujar Wright.

Wright juga menyampaikan terjadinya peningkatan kasus ini dikarenakan orang-orang di daerah West Midlands menjadi terlalu santai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Indonesia Mulai Memasuki Musim Kemarau, Kapan Puncaknya?

Tren
Ilmuwan Pecahkan Misteri 'Kutukan Firaun' yang Tewaskan 20 Orang Saat Membuka Makam Tutankhamun

Ilmuwan Pecahkan Misteri "Kutukan Firaun" yang Tewaskan 20 Orang Saat Membuka Makam Tutankhamun

Tren
3 Keputusan VAR yang Dinilai Rugikan Garuda Muda di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

3 Keputusan VAR yang Dinilai Rugikan Garuda Muda di Laga Indonesia Vs Uzbekistan

Tren
Bea Cukai Jadi Sorotan Publik, Pemerhati Kritisi Persoalan Komunikasi dan Transparansi

Bea Cukai Jadi Sorotan Publik, Pemerhati Kritisi Persoalan Komunikasi dan Transparansi

Tren
Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Kelapa Muda? Ini Kata Ahli

Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Kelapa Muda? Ini Kata Ahli

Tren
Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Uzbekistan, Soroti Keputusan Kontroversial Wasit

Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Uzbekistan, Soroti Keputusan Kontroversial Wasit

Tren
Pengakuan Guru SLB soal Alat Belajar Tunanetra yang Ditahan Bea Cukai

Pengakuan Guru SLB soal Alat Belajar Tunanetra yang Ditahan Bea Cukai

Tren
Ikan Kembung, Tuna, dan Salmon, Mana yang Lebih Baik untuk MPASI?

Ikan Kembung, Tuna, dan Salmon, Mana yang Lebih Baik untuk MPASI?

Tren
Sosok Shen Yinhao, Wasit Laga Indonesia Vs Uzbekistan yang Tuai Kontroversi

Sosok Shen Yinhao, Wasit Laga Indonesia Vs Uzbekistan yang Tuai Kontroversi

Tren
Daftar Provinsi yang Menggelar Pemutihan Pajak Kendaraan Mei 2024

Daftar Provinsi yang Menggelar Pemutihan Pajak Kendaraan Mei 2024

Tren
Jadi Faktor Penentu Kekalahan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23, Apa Itu VAR?

Jadi Faktor Penentu Kekalahan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23, Apa Itu VAR?

Tren
Kapan Waktu Terbaik Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan?

Kapan Waktu Terbaik Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan?

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 30 April hingga 1 Mei 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 30 April hingga 1 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Manfaat Air Kelapa Muda Vs Kelapa Tua | Cara Perpanjang STNK jika Pemilik Asli Kendaraan Meninggal Dunia

[POPULER TREN] Manfaat Air Kelapa Muda Vs Kelapa Tua | Cara Perpanjang STNK jika Pemilik Asli Kendaraan Meninggal Dunia

Tren
NASA Perbaiki Chip Pesawat Antariksa Voyager 1, Berjarak 24 Miliar Kilometer dari Bumi

NASA Perbaiki Chip Pesawat Antariksa Voyager 1, Berjarak 24 Miliar Kilometer dari Bumi

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com