Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai Pertanyaan Hukum Cover Lagu di YouTube, Ini Kata Pengamat Musik

Kompas.com - 17/07/2020, 20:15 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pembahasan mengenai membawakan lagu orang lain atau meng-cover lagu kembali menjadi perbincangan di media sosial Twitter.

Perbincangan bermula dari unggahan akun @jawafess pada Kamis, (16/7/2020).

Akun tersebut mempertanyakan hukum cover lagu di Indonesia. 

"Lur hukum cover mengcover lagu nang indo sebenere jalan gak si?" cuit akun @jawafess. 

Hingga Jumat (17/7/2020) cuitan tersebut telah mendapat like sebanyak 7.400 kali dan di-retwit sebanyak 804 kali. 

Belum diatur secara eksplisit

Menjawab mengenai pertanyaan tersebut, Kompas.com menghubungi wartawan dan pengamat musik Benny Hadi Utomo atau lebih dikenal dengan Bens Leo.

Dia menjelaskan bahwa, secara hukum, pada Undang-Undang Republik Indonesia No. 28/2014 tentang Hak Cipta memang tidak tertulis secara eksplisit tentang meng-cover lagu. 

"Karena saat diundangkan, belum ada media sosial yang bisa dilakukan peng-cover-an karya lagu orang secara masif, terutama di YouTube," kata Bens saat dihubungi Kompas.com (17/7/2020).

Bens mengatakan, di YouTube pengunggah video cover bisa mendapatkan uang saat mencapai jumlah viewers tertentu. Pada saat itulah pemilik hak cipta dirugikan secara ekonomi dan moral.

Padahal menurut dia, prinsip hak cipta adalah menghargai hak ekonomi dan hak moral. Hak ekonomi atas perolehan royalti, sedangkan hak moral adalah pencantuman nama pencipta lagu.

"Nah, peng-cover lagu sudah gak izin (hak moral), dan dapat duit gak ngasih pencipta (hak ekonomi) maka jelas men-cover lagu orang tanpa izin adalah pelanggaran hak cipta," kata Bens.

Baca juga: Kata Ariel NOAH soal Maraknya Cover Lagu

Lebih parah lagi, Bens menambahkan, jika lagu diaransemen jauh dari lagu aslinya, seperti dalam kasus lagu SID yang bergenre punk rock dinyanyikan Via Vallen dengan dangdut koplo.

Maka menurut dia, wajar apabila hal itu kemudian memicu kemarahan Jerinx, salah satu personel SID.

"Yang salah bukan 100 persen Via, tapi arranger dangdutnya, yang biasanya jika sudah berkasus dia pilih gak muncul," kata Bens.

"Saya orang yang gigih memperjuangkan agar meng-cover lagu orang lain itu harus minta izin. Jika tidak, harus disomasi. Seperti yang dilakukan Nagaswara pada Genk Halilintar yang meng-cover lagu produksi Nagaswara tanpa izin," kata Bens.

Perubahan UU Hak Cipta

Bens menambahkan, sekarang adalah saatnya melakukan perubahan pada UU Hak Cipta, karena era digital menjadikan banyak seniman dirugikan.

Dalam karya cipta lagu kecuali ada royalti pada pencipta Lagu, juga ada royalti pada hak terkait (pemain alat musik: pemain gitar, bas, keyboards, drum, suling, biola, dll, juga penyanyi dan produser).

"Jadi meng-cover lagu orang tanpa izin sebenarnya merugikan tak hanya pencipta lagu aslinya, tapi juga pemilik hak terkait. Di Indonesia Lembaga Manajemen Kolektif (LMK) Hak Terkait adalah LMK PAPPRI," kata Bens.

Royalti

Sementara itu, mengutip Antara (8/7/2020), penyanyi Anji mengingatkan bahwa ada aturan dalam cover lagu seseorang agar tidak melanggar hak cipta.

"Sebenarnya cover itu tidak apa-apa. Cuma kita harus tahu ketika memonetisasi itu kan ada pihak dari pemilik lagu. Pemilik lagu ini bisa mengklaim. Jadi ketika diklaim sama pemilik lagu ini kita tidak boleh protes karena memang itu hak dia," kata Anji di Jakarta, Selasa (7/7/2020).

Ia mengatakan bahwa sebelum meng-cover lagu, sepatutnya seorang musisi terlebih dahulu mendapatkan izin dari sang pencipta lagu, atau publisher yang menangani hak cipta lagu yang akan di-cover.

"Kalau kita lebih serius lagi, lebih baik izin sama publisher. Jadi izinnya pun bukan sama ke penyanyinya. Ketika diizinkan pun bukan berarti secara copyright itu sudah bebas, tetap berlaku tata caranya," ungkap Anji.

Baca juga: Didi Kempot Pernah Curhat ke Gofar Hilman, Bicara soal Cover Lagu

Hal yang sama, menurut Anji, juga berlaku ketika pencipta lagu atau penyanyi yang akan dimintai izin untuk cover lagu sudah meninggal dunia, izin tetap harus didapatkan terlebih dahulu.

Alasannya adalah karena royalti. Menurut Anji, royalti bisa menjadi aset yang berharga bagi seorang musisi, untuk itu penting bagi setiap musisi untuk mengetahui mengenai aturan dan hak cipta karya.

"Seperti sekarang saat kita enggak bisa mendapatkan uang dari panggung, salah satunya dari royalti. Itu kan sebenarnya aset yang berjalan sendiri, harusnya seperti itu," kata Anji.  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kisah Bocah 6 Tahun Meninggal Usai Dipaksa Ayahnya Berlari di Treadmill karena Terlalu Gemuk

Kisah Bocah 6 Tahun Meninggal Usai Dipaksa Ayahnya Berlari di Treadmill karena Terlalu Gemuk

Tren
ASN Bisa Ikut Pelatihan Prakerja untuk Tingkatkan Kemampuan, Ini Caranya

ASN Bisa Ikut Pelatihan Prakerja untuk Tingkatkan Kemampuan, Ini Caranya

Tren
Arkeolog Temukan Kota Hilang Berusia 8.000 Tahun, Terendam di Dasar Selat Inggris

Arkeolog Temukan Kota Hilang Berusia 8.000 Tahun, Terendam di Dasar Selat Inggris

Tren
Daftar Harga Sembako per Awal Mei 2024, Beras Terendah di Jawa Tengah

Daftar Harga Sembako per Awal Mei 2024, Beras Terendah di Jawa Tengah

Tren
Menakar Peluang Timnas Indonesia Vs Guinea Lolos ke Olimpiade Paris

Menakar Peluang Timnas Indonesia Vs Guinea Lolos ke Olimpiade Paris

Tren
Berapa Suhu Tertinggi di Asia Selama Gelombang Panas Terjadi?

Berapa Suhu Tertinggi di Asia Selama Gelombang Panas Terjadi?

Tren
Menyusuri Ekspedisi Arktik 1845 yang Nahas dan Berujung Kanibalisme

Menyusuri Ekspedisi Arktik 1845 yang Nahas dan Berujung Kanibalisme

Tren
Apa Itu Vaksin? Berikut Fungsi dan Cara Kerjanya di Dalam Tubuh Manusia

Apa Itu Vaksin? Berikut Fungsi dan Cara Kerjanya di Dalam Tubuh Manusia

Tren
Puncak Hujan Meteor Eta Aquarids 5-6 Mei 2024, Bisakah Disaksikan di Indonesia?

Puncak Hujan Meteor Eta Aquarids 5-6 Mei 2024, Bisakah Disaksikan di Indonesia?

Tren
Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Tren
7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

Tren
Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Tren
Jadwal dan Live Streaming Pertandingan Semifinal Thomas dan Uber Cup 2024 Hari ini

Jadwal dan Live Streaming Pertandingan Semifinal Thomas dan Uber Cup 2024 Hari ini

Tren
Sederet Fakta Kasus Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Dilakukan di Jalan Desa

Sederet Fakta Kasus Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Dilakukan di Jalan Desa

Tren
Bagaimana Tubuh Bisa Menghasilkan Vitamin D Saat Terpapar Sinar Matahari?

Bagaimana Tubuh Bisa Menghasilkan Vitamin D Saat Terpapar Sinar Matahari?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com