Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sewa Kantor Premium di Jakarta Termahal ke-55 di Dunia, Ini Harganya

Kompas.com - 23/02/2020, 07:50 WIB
Virdita Rizki Ratriani

Penulis

KOMPAS.com - Harga sewa kantor premium di Jakarta menjadi yang termahal ke-55 di dunia. Selain Jakarta, terdapat lima kota besar di Asia Tenggara masuk ke daftar peringkat 86 penyewaan kantor premium termahal di dunia.

Hal tersebut berdasarkan data dari JLL (Jones Lang LaSalle), konsultan real estate global.

Singapura berada di peringkat ke-14 dengan sewa efektif bersih dan biaya hunian mencapai 117 dollar AS atau Rp 1,638 juta per tahun per meter persegi.

Harga ini setengah lebih sedikit dari harga sewa perkantoran premium di pusat distrik Hong Kong.

Hong Kong merupakan submarket termahal menurut edisi kelima dari Premium Office Rent Tracker (PORT) JLL, laporan yang membandingkan biaya hunian untuk bangunan kantor premium di seluruh pasar real estate terkemuka di dunia.

Baca juga: Sederet Startup Kosmetik Lokal Bakal Ramaikan Beauty Party

Harga sewa perkantoran premium di lima kota ASEAN

Harga sewa di lima kota lainnya di Asia Tenggara secara umum lebih rendah dibandingkan Singapura antara laian:

1. Kota Ho Chi Minh berada di peringkat #38, dengan harga sewa 78 dollar AS atau Rp 1,092 juta per meter persegi.

2. Jakarta dengan peringkat #55 memiliki harga sewa senilai 60 dollar AS atau Rp 840 ribu per meter persegi.

3. Manila yang berada di peringkat #66, dan memiliki harga sewa senilai 54 dollar AS atau Rp 756 ribu per meter persegi.

4. Bangkok, berada di peringkat #77, dengan harga sewa senilai 46 dollar AS atau Rp 644 ribu per meter persegi. 

5. Kuala Lumpur yang berada di peringkat #85, dengan harga sewa senilai 30 dollar AS atau Rp 420 ribu per meter persegi.

Baca juga: Startup Berguguran Meski Produk Bagus, Mungkin Ini Penyebabnya...

Dominasi sektor keuangan dan teknologi

Sementara itu, secara global di sektor perbankan, industri keuangan terus menjadi penghuni utama ruang kantor premium.

Perusahaan-perusahan teknologi, khususnya platform online juga memainkan peran yang lebih besar dalam mendorong permintaan ruang kantor premium.

Menurut Singapore Economic Development Board (EDB), 80 dari 100 perusahaan teknologi global teratas, dan lebih dari 4.000 perusahaan baru yang tumbuh di dalam negeri dan internasional dari seluruh dunia telah beroperasi di Singapura.

Mereka termasuk perusahaan-perusahaan internet seperti Google, Facebook dan LinkedIn. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com