Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

WHO: Vaksin Virus Corona Covid-19 Siap dalam 18 Bulan Lagi

Kompas.com - 12/02/2020, 15:35 WIB
Virdita Rizki Ratriani

Penulis

KOMPAS.com - Organisasi Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO) menyatakan, vaksin virus corona Covid-19 akan siap dalam 18 bulan lagi.

"Jadi hari ini kita harus melakukan semuanya dengan menggunakan perangkat atau sumber daya yang tersedia untuk melawan virus ini," kata Ketua WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus di Jenewa, Selasa (11/2/2020), dikutip dari Reuters.

Dia menyatakan, dengan 99 persen kasus berada di China, maka wabah ini menjadi darurat di negara tersebut. Meski demikian, tetap menjadi ancaman besar di negara lain di dunia.

WHO juga menekankan bahwa proses pencarian vaksin dan obat untuk virus baru biasanya berhasil setelah pengujian selama beberapa tahun dan diwarnai dengan kegagalan.

Namun, dengan adanya perkembangan teknologi baru saat ini, diharapkan vaksin virus corona bisa lebih cepat ditemukan.

Saat ini, lebih dari 400 peneliti dari seluruh dunia berusaha menemukan vaksin tersebut.

Sebelumnya, WHO telah menetapkan nama untuk virus corona asal Wuhan, yakni Covid-19.

Dia mengatakan, virus itu dinamai Covid-19 untuk menghindari stigma dan nama-nama lain yang mungkin tidak akurat.

"Sejujurnya, virus ini lebih kuat untuk menciptakan gangguan politik, sosial, dan ekonomi dibanding serangan terorisme. Ini adalah musuh terburuk yang bisa dibayangkan," katanya.

Baca juga: WHO: Lebih Kuat dari Serangan Terorisme, Virus Corona Musuh Publik Nomor 1

Jumlah korban Covid-19

Pada Selasa (11/2/2020), otoritas kesehatan China melaporkan 97 kematian baru yang disebabkan oleh wabah Covid-19 dan 2.015 kasus yang baru dikonfirmasi. 

Ini membuat total kematian di China akibat virus tersebut menjadi 1.113 kasus dan 44.653 orang terinfeksi.

Sampai Selasa (11/2/2020), sebanyak 744 pasien yang pulih telah dipulangkan, sedangkan jumlah total pemulihan mencapai 4.740 kasus.

Di luar Provinsi Hubei, pusat epidemi Covid-19 tercatat jika infeksi baru di China turun selama delapan hari berturut-turut.

Perbarui sistem pelaporan

Di sisi lain, sekelompok ilmuwan telah menyerukan untuk memperbarui sistem pelaporan kasus virus corona. 

Perbaruan sistem penting untuk mengatasi penundaan waktu yang terjadi antara indikasi pertama jenis virus baru di Provinsi Hubei dengan pelepasan informasi penting tentang susunan genetiknya untuk kesehatan global.

Dalam sepucuk surat kepada The Lancet pada Selasa (11/2/2020), kelompok itu menyerukan sistem pelaporan baru yang memperhitungkan kecepatan sequencing generasi berikutnya saat ini.

Dua penulis surat itu duduk di Komite Darurat Peraturan Kesehatan Internasional WHO, yang memberikan nasihat tentang kapan sebuah virus baru harus dinyatakan sebagai darurat kesehatan global dan menjadi perhatian internasional.

Status itu diberikan kepada penyebaran virus corona baru pada 30 Januari.

Baca juga: WHO Resmikan Nama Virus Corona Wuhan COVID-19

Para ilmuwan mempertanyakan apakah penggunaan pola pelaporan tradisional untuk penemuan patogen baru telah memperlambat proses pelaporan.

Mereka menyarankan perbaikan yang memungkinkan para ilmuwan untuk melaporkan keberadaan sumber penyebab penyakit sebelum diisolasi.

Para ilmuwan juga mengakui "peran penting" dari dokter dan ilmuwan dalam deteksi dini wabah di China. Peran ini tidak hanya dimainkan oleh dokter yang melaporkan kasus di rumah sakit mereka, tetapi oleh delapan dokter yang dituduh menyebarkan "berita palsu".

Hal itu setelah informasi tentang wabah itu tersebar secara online dan dokter yang dianggap sebagai whistleblower, Li Wenliang, kemudian meninggal karena penyakit tersebut.

“Sekarang bukan saatnya untuk menyalahkan. Alih-alih ada pelajaran yang dapat dan harus dipelajari oleh komunitas kesehatan global agar kita dapat merespons dengan lebih baik peristiwa EZV (virus zoonosis baru) berikutnya, yang hampir pasti akan terjadi lagi. Pelajaran ini jelas tidak unik untuk China,” tulis mereka.

Baca juga: WHO Umumkan Nama Resmi untuk Virus Corona: Covid-19

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23: Senin 29 April 2024 Pukul 21.00 WIB

Jadwal Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23: Senin 29 April 2024 Pukul 21.00 WIB

Tren
Duduk Perkara Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Tak Buka 24 Jam

Duduk Perkara Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Tak Buka 24 Jam

Tren
Benarkah Pengobatan Gigitan Ular Peliharaan Tak Ditanggung BPJS Kesehatan?

Benarkah Pengobatan Gigitan Ular Peliharaan Tak Ditanggung BPJS Kesehatan?

Tren
Arkeolog Temukan Buah Ceri yang Tersimpan Utuh Dalam Botol Kaca Selama 250 Tahun

Arkeolog Temukan Buah Ceri yang Tersimpan Utuh Dalam Botol Kaca Selama 250 Tahun

Tren
Beroperasi Mulai 1 Mei 2024, KA Lodaya Gunakan Rangkaian Ekonomi New Generation Stainless Steel

Beroperasi Mulai 1 Mei 2024, KA Lodaya Gunakan Rangkaian Ekonomi New Generation Stainless Steel

Tren
Pindah Haluan, Surya Paloh Buka-bukaan Alasan Dukung Prabowo-Gibran

Pindah Haluan, Surya Paloh Buka-bukaan Alasan Dukung Prabowo-Gibran

Tren
3 Skenario Timnas Indonesia U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris

3 Skenario Timnas Indonesia U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris

Tren
Hak Angket Masih Disuarakan Usai Putusan MK, Apa Dampaknya untuk Hasil Pilpres?

Hak Angket Masih Disuarakan Usai Putusan MK, Apa Dampaknya untuk Hasil Pilpres?

Tren
Daftar Cagub DKI Jakarta yang Berpotensi Diusung PDI-P, Ada Ahok dan Tri Rismaharini

Daftar Cagub DKI Jakarta yang Berpotensi Diusung PDI-P, Ada Ahok dan Tri Rismaharini

Tren
'Saya Bisa Bawa Kalian ke Final, Jadi Percayalah dan Ikuti Saya... '

"Saya Bisa Bawa Kalian ke Final, Jadi Percayalah dan Ikuti Saya... "

Tren
Thailand Alami Gelombang Panas, Akankah Terjadi di Indonesia?

Thailand Alami Gelombang Panas, Akankah Terjadi di Indonesia?

Tren
Sehari 100 Kali Telepon Pacarnya, Remaja Ini Didiagnosis “Love Brain'

Sehari 100 Kali Telepon Pacarnya, Remaja Ini Didiagnosis “Love Brain"

Tren
Warganet Sebut Ramadhan Tahun 2030 Bisa Terjadi 2 Kali, Ini Kata BRIN

Warganet Sebut Ramadhan Tahun 2030 Bisa Terjadi 2 Kali, Ini Kata BRIN

Tren
Lampung Dicap Tak Aman karena Rawan Begal, Polda: Aman Terkendali

Lampung Dicap Tak Aman karena Rawan Begal, Polda: Aman Terkendali

Tren
Diskon Tiket KAI Khusus 15 Kampus, Bisakah untuk Mahasiswa Aktif?

Diskon Tiket KAI Khusus 15 Kampus, Bisakah untuk Mahasiswa Aktif?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com