Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspada, Potensi Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Dua Hari ke Depan

Kompas.com - 21/11/2019, 16:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi adanya potensi hujan lebat disertai angin kencang, kilat/petir di beberapa wilayah Indonesia, Kamis (21/11/2019).

Menurut Kepala Humas BMKG Ahmad Taufan Maulana, potensi hujan lebat dan angin kencang tersebut diprediksi akan terjadi selama tiga hari, mulai Kamis-Sabtu (21-23 November 2019).

Dari hasil pantauan BMKG, terdapat massa udara basah di lapisan rendah terkonsentrasi di sebagian besar Sumatera, Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Jawa Tengah.

Hal tersebut juga terjadi di sebagian besar Kalimantan, Sulawesi bagian Tengah, Sulawesi Barat, Papua Barat dan Papua.

"Daerah yang memiliki potensi konvektif dari faktor lokal dengan nilai indeks labilitas atmosfer sedang/kuat terdapat di Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Sumatera Selatan, Jambi dan Bengkulu," ujarnya seperti dalam rilis yang diterima Kompas.com, Kamis (21/11/2019).

Selain daerah di atas, area Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Sulawesi Barat dan Papua juga diprediksi memiliki potensi konvektif dari faktor lokal dengan nilai indeks labilitas atmosfer sedang/kuat.

Pada hari ini (21/11) wilayah yang berpotensi hujan lebat ialah Sumatera Barat, Riau, Lampung, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Sulawesi Tengah.

Sementara untuk esok hari, Jumat (22/11) wilayah yang berpotensi hujan lebat adalah Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Jambi, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara.

"Hujan lebat juga terjadi di Sumatera Barat, Riau, Jambi, Lampung, Kalimantan Tengah pada Sabtu (23/11)," katanya lagi.

Baca juga: Waspada, Potensi Hujan Lebat Disertai Angin Kencang di Wilayah Ini

Angin Kencang

Taufan memaparkan potensi hujan lebat disertai angin kencang, juga terjadi di wilayah Aceh, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Jawa Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Papua pada Kamis (21/11/2019).

Sementara untuk esok hari (22/11), wilayah yang berpotensi hujan lebat disertai angin kencang, petir/kilat yaitu Aceh, Bengkulu, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Jawa Barat, Jabodetabek, Jawa Tengah, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Sulawesi Tengah, Papua.

"Untuk Sabtu (23/11), wilayah yang berpotensi hujan lebat disertai angin kencang, dan petir/kilat adalah Aceh, Bengkulu, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Jawa Barat, Jabodetabek, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Papua," papar dia.

Lebih lanjut, pihaknya mengaku akan terus memberikan informasi peringatan dini kepada masyarakat yang berdomisili atau sedang berada di beberapa wilayah yang berpotensi hujan lebat hingga disertai angin kencang dan petir/kilat.

"Masyarakat diharapkan untuk selalu berhati-hati ketika sedang beraktivitas di luar ruang, serta persiapkan diri dengan peralatan antisipasi hujan," kata dia.

Baca juga: Yang Harus Diwaspadai Saat Musim Pancaroba, Angin Kencang hingga Puting Beliung

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com