Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER TREN] Sosok Freddy Budiman, Terpidana Mati Narkoba | Suara yang Bisa Takuti Tikus

KOMPAS.com - Sejumlah pemberitaan menghiasi laman Tren sepanjang Sabtu (29/7/2023).

Informasi seputar sosok Freddy Budiman, terpidana mati kasus narkoba ini mendominasi pemberitaan.

Freddy dikenal sebagai salah satu bandar narkoba besar di Indonesia dengan jaringan kelas internasional.

Selain perihal Freddy Budiman, informasi seputar respons Kemendikbud soal anak PNS bergaji rendah dapat UKT tinggi, golongan darah yang disukai nyamuk hingga suara yang bisa menakuti tikus juga menarik perhatian publik.

Berikut berita terpopuler di laman Tren sepanjang Sabtu (29/7/2023) hingga Minggu (30/7/2023) pagi:

1. Sosok terpidana mati Freddy Budiman

Gembong narkoba Freddy Budiman dieksekusi mati di Lembaga Permasyarakatan (LP) Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah pada 29 Juli 2016.

Sosok Freddy berulang kali terjerat kasus pengedaran narkoba.

Nama Freddy bahkan dikenal sebagai salah satu bandar narkoba besar di Indonesia dengan jaringan kelas internasional.

Berkali-kali terjerat kasus pengedaran narkoba tak lantas membuat Freddy Jera.

Dia juga disebut dapat mengendalikan peredaran narkoba dari balik jeruji besi.

Lantas, seperti apa sosok Freddy Budiman?

Informasi selengkapnya perihal sosok Freddy Budiman dapat disimak pada berita berikut:

Sosok Freddy Budiman, Terpidana Mati Narkoba yang Terlibat "Bilik Asmara" dan Akui Keterlibatan Oknum Aparat

Sejumlah mahasiswa mengeluhkan tingginya Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang mereka terima sebagai anak dari orangtua berprofesi sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Padahal, menurut mereka, gaji yang diterima orangtua tidak besar meski berstatus PNS.

Selain itu, ada juga perbedaan golongan pegawai yang memengaruhi jumlah pendapatan.

Keluhan mengenai UKT anak PNS ini awalnya dimulai oleh unggahan dalam sebuah akun Twitter pada Sabtu (22/7/2023).

Informasi selengkapnya perihal anak PNS bergaji rendah tetapi dapat UKT tinggi tersebut dapat disimak pada berita berikut:

Anak PNS Gaji Rendah tapi Dapat UKT Tinggi, Ini Kata Kemendikbud Ristek

3. Golongan darah yang disukai nyamuk

Kehadiran nyamuk saat jam istirahat merupakan hal yang menjengkelkan.

Nyamuk mungkin lebih sering menggigit seseorang karena berbagai alasan, termasuk golongan darah.

Menurut studi, ada golongan darah tertentu yang lebih disukai nyamuk dibandingkan golongan darah lainnya.

Dikutip dari Healthline, beberapa studi menyebutkan bahwa nyamuk tampaknya lebih tertarik pada orang dengan golongan darah O dibandingkan lainnya.

Informasi selengkapnya perihal golongan darah yang disukai nyamuk dapat disimak pada berita berikut:

Simak, Ini Golongan Darah yang Disukai Nyamuk

Setiap orang memiliki aroma berbeda. Namun, saat produksi keringat berlebih, umumnya tubuh akan menguarkan bau kurang sedap.

Bau badan tidak sedap dapat berasal dari konsumsi makanan tertentu, seperti bawang putih, bawang merah, dan cabai.

Sama seperti makanan yang menyebabkan bau badan, sejumlah bahan pangan juga dapat mencegah tubuh mengeluarkan aroma tidak sedap.

Pakar biologi dan psikologi Karolinska Institutet, Stockholm, Swedia, Prof Johan Lundstrom mengatakan, bau keringat tergantung pada banyak variabel.

 Lantas, apa saja makanan pencegah bau keringat?

Informasi selengkapnya soal makanan apa saja pencegah bau keringat dapat disimak pada berita berikut:

4 Makanan Pencegah Bau Keringat, Apa Saja?

5. Suara yang bisa takuti tikus

Tikus sering kali masuk ke dalam rumah tanpa diundang, bahkan mengotori dan mengambil makanan di meja.

Selain itu, penghuni rumah merasa terganggu karena hewan pengerat ini berasal dari lingkungan kotor sehingga ditakutkan membawa penyakit.

Untuk mencegah tikus masuk rumah dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya dengan suara-suara yang bisa membuat hewan itu takut.

Informasi selengkapnya soal suara yang bisa menakuti tikus dapat disimak pada berita berikut:

7 Suara yang Bisa Takuti Tikus agar Tak Masuk Rumah, Apa Saja?

https://www.kompas.com/tren/read/2023/07/30/070000365/-populer-tren-sosok-freddy-budiman-terpidana-mati-narkoba-suara-yang-bisa

Terkini Lainnya

Daftar 11 Film Terbaru Tayang di Bioskop Juni 2024, Apa Saja?

Daftar 11 Film Terbaru Tayang di Bioskop Juni 2024, Apa Saja?

Tren
Keluarga Pegawai Dapat Diskon Tiket Kereta 50 Persen, KAI: Seumur Hidup

Keluarga Pegawai Dapat Diskon Tiket Kereta 50 Persen, KAI: Seumur Hidup

Tren
Update Kasus Korupsi Timah, Eks Dirjen Minerba Tersangka, Kerugian Naik Jadi Rp 300 T

Update Kasus Korupsi Timah, Eks Dirjen Minerba Tersangka, Kerugian Naik Jadi Rp 300 T

Tren
Polisi: Mayat di Toren Air Warga Pondok Aren merupakan Bandar Narkoba

Polisi: Mayat di Toren Air Warga Pondok Aren merupakan Bandar Narkoba

Tren
Ini Kata Jokowi dan Kejagung soal Anggota Densus 88 Kuntit Jampidsus

Ini Kata Jokowi dan Kejagung soal Anggota Densus 88 Kuntit Jampidsus

Tren
Israel Serang Rafah, Erdogan Sumpahi Netanyahu Bernasib seperti Hitler

Israel Serang Rafah, Erdogan Sumpahi Netanyahu Bernasib seperti Hitler

Tren
Pekerja Sudah Punya Rumah atau Ambil KPR, Masih Kena Potongan Tapera?

Pekerja Sudah Punya Rumah atau Ambil KPR, Masih Kena Potongan Tapera?

Tren
Bayi Tertabrak Fortuner di Sidoarjo, Apakah Orangtua Berpeluang Dipidana?

Bayi Tertabrak Fortuner di Sidoarjo, Apakah Orangtua Berpeluang Dipidana?

Tren
IKD Jadi Kunci Akses 9 Layanan Publik per Oktober, Bagaimana Nasib yang Belum Aktivasi?

IKD Jadi Kunci Akses 9 Layanan Publik per Oktober, Bagaimana Nasib yang Belum Aktivasi?

Tren
Bisakah Perjanjian Pranikah Atur Perselingkuhan Tanpa Pisah Harta?

Bisakah Perjanjian Pranikah Atur Perselingkuhan Tanpa Pisah Harta?

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 30-31 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 30-31 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Ini yang Terjadi jika Tidak Memadankan NIK dan NPWP | La Nina Muncul Juni, Apa Dampaknya bagi Indonesia?

[POPULER TREN] Ini yang Terjadi jika Tidak Memadankan NIK dan NPWP | La Nina Muncul Juni, Apa Dampaknya bagi Indonesia?

Tren
Misteri Mayat Dalam Toren di Tangsel, Warga Mengaku Dengar Keributan

Misteri Mayat Dalam Toren di Tangsel, Warga Mengaku Dengar Keributan

Tren
China Blokir “Influencer” yang Hobi Pamer Harta, Tekan Materialisme di Kalangan Remaja

China Blokir “Influencer” yang Hobi Pamer Harta, Tekan Materialisme di Kalangan Remaja

Tren
Poin-poin Draf Revisi UU Polri yang Disorot, Tambah Masa Jabatan dan Wewenang

Poin-poin Draf Revisi UU Polri yang Disorot, Tambah Masa Jabatan dan Wewenang

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke