Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

14 UFO Kerumuni Kapal Perang AS, Sejumlah Kru Kebingungan

Pejabat Departemen Pertahanan AS membenarkan video tersebut.

"Saya dapat mengonfirmasi bahwa video yang Anda kirim diambil oleh personel Angkatan Laut," kata juru bicara Pentagon kepada NBC setelah video dipublikasikan pembuat film Jeremu Corbell.

Dalam video itu, layar radar kapal Angkatan Laut AS menunjukkan 14 obyek tak dikenal mengerumuni kapal tersebut.

Terdengar sejumlah kru menyampaikan kebingungan dan mendiskusikan temuan penampakan aneh tersebut.

Bahkan beberapa dari kru mengatakan benda-benda itu melaju dengan cepat ketika mereka berusaha menandai jarak dan arah benda.

Satuan Tugas Fenomena Udara Tak Teridentifikasi (UAPTF), sebuah satuan yang didirikan AS untuk mengumpulkan laporan misterius, turun tangan. Satuan itu kemudian memasukkan temuan itu dalam "pemeriksaan yang sedang berlangsung".

Penjelasan isi video

Corbell adalah pria yang kerap membuat film dokumenter yang sebagian besar berfokus pada UFO dan pengungkapan pemerintah.

Ia mengatakan, video itu diambil di Combat Information Center (CIC) USS Omaha pada 15 Juli 2019 di suatu tempat di lepas pantai California dekat San Diego.

Corbell juga menyebut, salah satu obyek asing itu tampak memasuki air di beberapa titik. Penampakan itu mirip gerak benda asing yang sebelumnya disebut UFO dalam laporan yang disampaikan pelaut AS.

Obyek asing yang masuk ke laut itu kemudian ditelusuri oleh kapal selam. Namun kapal selam itu tidak menemukan jejak UFO di lokasi tersebut.

"Bukti paling mengesankan yang kamis saksikan adalah ketahanan mereka. Rekaman tersebut berlangsung lebih dari satu jam, dengan semua benda yang terdeteksi radar menghilang begitu saja. Kami tidak pernah bisa mengetahui ke mana mereka pergi," kata Corbell menyampaikan laporan seorang awak di USS Omaha.

Kepada Daily Star, Corbell menyatakan berdasarkan data yang dia terima, Angkatan Laut AS menemukan hingga 100 UFO hanya dalam satu bulan pada 2019.

"Diberitakan kepada saya bahwa ada 50 hingga 100 orang tak dikenal yang mengerumuni banyak kapal. Melalui radio mereka berbicara bolak-balik dan mengalami jenis kontak serupa," kata Corbell.

Video tentang penampakan aneh yang direkam Corbell sempat bocor pada pertengahan Mei. Video itu menampilkan benda bulat melesat di sekitar pantai California lalu terjun ke air.

Pentagon pun mengonfirmasi keasilan video tersebut.

Badan Intelijen AS kini sedang menyiapkan laporan resmi tentang UFO. (Penulis: Bernadette Aderi Puspaningrum)

https://www.kompas.com/tren/read/2021/05/30/164148065/14-ufo-kerumuni-kapal-perang-as-sejumlah-kru-kebingungan

Terkini Lainnya

Kata PDI-P dan Golkar soal MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

Kata PDI-P dan Golkar soal MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

Tren
Mengenal Fenomena Planet yang Berbaris Sejajar, Apa Itu?

Mengenal Fenomena Planet yang Berbaris Sejajar, Apa Itu?

Tren
Ini Alasan Mengapa Perlu Memadankan NIK dengan NPWP Sebelum 1 Juli 2024

Ini Alasan Mengapa Perlu Memadankan NIK dengan NPWP Sebelum 1 Juli 2024

Tren
Baru Seminggu, Jaring Hitam Penghalang Pemandangan Gunung Fuji Banyak Dilubangi Wisatawan

Baru Seminggu, Jaring Hitam Penghalang Pemandangan Gunung Fuji Banyak Dilubangi Wisatawan

Tren
Menilik Program Mirip Tapera di China, Iuran Wajib, Dipotong dari Gaji Bulanan

Menilik Program Mirip Tapera di China, Iuran Wajib, Dipotong dari Gaji Bulanan

Tren
Perjalanan Tapera, Digulirkan Saat Era SBY dan Kini Dijalankan Jokowi

Perjalanan Tapera, Digulirkan Saat Era SBY dan Kini Dijalankan Jokowi

Tren
Donald Trump Dinyatakan Bersalah Menyuap Aktris Film Dewasa

Donald Trump Dinyatakan Bersalah Menyuap Aktris Film Dewasa

Tren
Kementerian ESDM Akui Elpiji 3 Kg Tidak Terisi Penuh, Ini Alasannya

Kementerian ESDM Akui Elpiji 3 Kg Tidak Terisi Penuh, Ini Alasannya

Tren
Buku Panduan Sastra Mengandung Kekerasan Seksual, Kemendikbud Ristek: Sudah Kami Tarik

Buku Panduan Sastra Mengandung Kekerasan Seksual, Kemendikbud Ristek: Sudah Kami Tarik

Tren
Adakah Manfaat Berhenti Minum Kopi?

Adakah Manfaat Berhenti Minum Kopi?

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 31 Mei-1 Juni 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 31 Mei-1 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Bayi Tertabrak Fortuner, Orangtua Bisa Dipidana? | Mahasiswa UM Palembang Diduga Plagiat Skripsi Lulusan Unsri

[POPULER TREN] Bayi Tertabrak Fortuner, Orangtua Bisa Dipidana? | Mahasiswa UM Palembang Diduga Plagiat Skripsi Lulusan Unsri

Tren
Parlemen Israel Loloskan RUU yang Menyatakan UNRWA sebagai Organisasi Teroris

Parlemen Israel Loloskan RUU yang Menyatakan UNRWA sebagai Organisasi Teroris

Tren
Apakah Haji Tanpa Visa Resmi Hukumnya Sah? Simak Penjelasan PBNU

Apakah Haji Tanpa Visa Resmi Hukumnya Sah? Simak Penjelasan PBNU

Tren
Satu Orang Meninggal Dunia Usai Tersedot Turbin Pesawat di Bandara Amsterdam

Satu Orang Meninggal Dunia Usai Tersedot Turbin Pesawat di Bandara Amsterdam

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke