Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Vaksin Moderna Diklaim Efektif 100 Persen Cegah Kasus Covid-19 Parah

KOMPAS.com - Moderna mengklaim bahwa vaksin yang dikembangkan oleh perusahaannya menawarkan tingkat perlindungan tinggi terhadap virus corona.

Mengutip Telegraph, Senin (30/11/2020), dalam analisis utama fase akhir menunjukkan, kemanjuran vaksin melawan Covid-19 mencapai 94,1 persen dan kemanjuran dalam mencegah kasus Covid-19 parah adalah 100 persen.

"Analisis primer yang positif ini menegaskan kemampuan vaksin kami untuk mencegah penyakit Covid-19 dengan kemanjuran 94,1 persen dan yang terpenting adalah kemampuan untuk mencegah virus corona yang parah," kata Kepala Eksekutif Moderna, Stephane Bancel.

"Kami percaya bahwa vaksin kami akan memberikan alat baru dan kuat yang dapat mengubah jalannya pandemi ini dan membantu mencegah penyakit parah, rawat inap, dan kematian," lanjut dia.

Analisis tahap ketiga ini melibatkan 30.000 sukarelawan, 196 di antaranya merupakan pasien Covid-19.

Dari 196 pasien itu, 185 orang telah menerima plasebo dan 11 pasien lainnya divaksinasi.

Moderna melaporkan, ada 30 peserta yang berstatus kasus parah dan semuanya pada kelompok plasebo.

Hasil analisis juga menunjukkan bahwa kemanjuran konsisten terjadi di semua usia, ras, dan etnis, serta demografi gender.

Sebab, uji coba pada 196 peserta itu mencakup 33 orang dewasa berusia di atas 65 tahun dan 42 sukarelawan dari berbagai kelompok ras, termasuk 29 orang Latin, 6 orang kulit hitam, 4 orang Asia Amerika, dan 3 peserta multiras.

Pada saat bersamaan, seperti diberitakan Reuters, Senin (30/11/2020), Moderna mengumumkan rencananya untuk meminta otorisasi penggunaan darurat dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (FDA) Amerika Serikat.

Pada akhir 2020, perusahaan itu menyebut akan memiliki sekitar 20 juta dosis vaksin yang siap dikirim di AS dan cukup untuk menyuntik 10 juta orang.

Selain itu, mereka juga berencana mengajukan izin pemasaran bersyarat dengan Europan Medicines Agency (EMA).

Vaksin yang dikembangkan oleh Moderna dan Pfizer/BioNTech menggunakan teknologi baru yang disebut mRNA.

Hasil kemanjuran akhir Moderna sedikit lebih rendah daripada analisis sementara yang dirilis pada 16 November tentang efektivitas 94,5 persen.

Akan tetapi, Kepala Eksekutif Medis Tal Zaks mengatakan bahwa perbedaan itu tidak signifikan secara statistik.

"Pada tingkat keefektifan ini, ketika Anda menghitung apa artinya bagi pandemi yang berkecamuk di sekitar kita, itu luar biasa," kata Zaks.

Soal distribusi, vaksin Moderna tidak serumit vaksin Pfizer.

Meski perlu disimpan dalam freezer, vaksin tersebut tidak memerlukan suhu sangat dingin atau peralatan khusus yang diperlukan, seperti halnya Pfizer.

https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/01/123300865/vaksin-moderna-diklaim-efektif-100-persen-cegah-kasus-covid-19-parah

Terkini Lainnya

Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Tren
Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Tren
Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Tren
Ramai soal 'Review' Resto Bikin Usaha Bangkrut, Pakar Hukum: Sah tapi Harus Berimbang

Ramai soal "Review" Resto Bikin Usaha Bangkrut, Pakar Hukum: Sah tapi Harus Berimbang

Tren
6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

Tren
3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

Tren
Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kick Off 21.00 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kick Off 21.00 WIB

Tren
Siapa Kandidat Terkuat Pengganti Rafael Struick di Laga Indonesia Vs Uzbekistan?

Siapa Kandidat Terkuat Pengganti Rafael Struick di Laga Indonesia Vs Uzbekistan?

Tren
Mengapa Bisa Mengigau Saat Tidur? Ternyata Ini Penyebabnya

Mengapa Bisa Mengigau Saat Tidur? Ternyata Ini Penyebabnya

Tren
Tanggal 1 Mei Hari Libur Apa?

Tanggal 1 Mei Hari Libur Apa?

Tren
Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Tren
Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Tren
Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Tren
Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke