Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Sydney, Kota Tertua di Australia

Kompas.com - 31/05/2022, 11:00 WIB
Verelladevanka Adryamarthanino ,
Widya Lestari Ningsih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sydney adalah ibu kota dari New South Wales, negara bagian Australia paling tua yang didirikan pada 1788.

Sebelum datangnya bangsa Eropa, wilayah Sydney ditinggali orang asli Australia yang masih hidup dengan cara sederhana.

Kemudian, sejak pasukan kolonial Inggris datang, kedudukan orang asli Australia di Sydney mulai tersingkir.

Pada 1900, Sydney menjadi ibu kota New South Wales, dan kini menjadi kota terpadat di Australia.

Selain itu, Sydney juga diketahui sebagai kota tertua di Australia yang memiliki sejarah panjang, karena menjadi pemukiman orang-orang Eropa paling awal di negara ini.

Berikut sejarah singkat Sydney, yang dikenal sebagai kota tertua di Australia.

Baca juga: Suku Aborigin, Penduduk Asli Australia

Penduduk pertama di Sydney

Orang pertama yang diketahui menduduki wilayah Sydney adalah suku asli Australia atau Aborigin.

Menurut catatan sejarah, mereka telah tinggal di wilayah Sydney sejak sekitar 30.000 tahun lalu.

Hal ini dibuktikan dengan temuan alat batu suku Aborigin di wilayah Sydney bagian barat.

Sebelum kedatangan bangsa Inggris pada abad ke-18, diketahui ada sekitar 4.000 hingga 8.000 orang asli yang tinggal di Sydney dari 29 klan berbeda.

Ketika orang Inggris datang, suku asli yang mendiami Sydney disebut sebagai Eora, yang berarti di sini atau dari tempat ini.

Hal ini karena setiap kali ditanya oleh bangsa Inggris dari mana mereka berasal, para suku asli pasti menjawab "Eora".

Di Sydney, ada tiga kelompok bahasa yang terbagi menjadi beberapa dialek. Bahasa utama yang digunakan adalah Darug (biasa digunakan oleh Cadigal atau suku asli Sydney), Dharawal, dan Guringai.

Baca juga: Sejarah Penemuan Benua Australia

Berdirinya Kota Sydney

Kontak pertama antara suku Aborigin dengan bangsa Inggris terjadi pada 19 April 1770.

Ketika itu, bangsa Inggris yang dipimpin oleh Kapten James Cook mendarat di Silver Beach, Sydney, dan bertemu dengan suku Aborigin dari klan Gweagal.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com