Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalur Rempah Nusantara, Jalur Kemakmuran Dunia

Kompas.com - 02/10/2021, 13:21 WIB
Nibras Nada Nailufar

Editor

Oleh: Muhchamad Haris Tarmidi, Guru SDN 1 Puguh, Kendal, Jawa Tengah

 

KOMPAS.com - Jalur sutra atau silk road pernah merajai jalur perdagangan dunia.

Padahal, kita juga punya jalur perdangan yang banyak membawa kemakmuran bagi bangsa-bangsa di Eropa.

Ya, jalur itu adalah Jalur Rempah (Spice Road) Nusantara.

Jalur Sutra merupakan jalur perdangan yang menghubungkan negara China hingga Asia Selatan, Asia Barat, dan Eropa. Jalur ini didominasi melalui jalur daratan.

Namun memasuki Abad Pertengahan, jalur sutra mendadak sepi.

Hal ini terjadi semenjak jalur maritim yang digunakan oleh para penjelajah samudera untuk mencari kemakmuran dengan komoditas utamanya yakni rempah-rempah, ditemukan.

Perjanjian Saragosa

Majunya maritim di dunia telah melahirkan dua raksasa pelayaran yakni Spanyol dan Portugis.

Persaingan mengejar kemakmuran melalui penguasaan rempah-rempah hingga ke ujung dunia pun dilakukan oleh keduanya.

Hingga Spanyol tiba di Maluku yang merupakan daerah kekuasaan Portugis.

Baca juga: Jalur Rempah Indonesia Akan Diusulkan Jadi Jalur Budaya Warisan Dunia

Perseteruan pun tidak terelakkan. Portugis menunggangi Kesultanan Ternate guna mendapat monopoli perdagangan rempah.

Hal yang sama dilakukan oleh Spanyol, dengan menjalin kerjasama dengan Kesultanan Tidore.

Pada akhirnya keduanya berperang. Karena perang yang berkepanjangan dan tak berkesudahan, akhirnya mereka sepakat untuk mengadakan perjanjian.

Mereka bersepakat bahwa Portugis menguasai seluruh benua Asia dan pulau-pulau lain yang sudah ditemukan.

Sedangkan Spanyol mendapatkan wilayah di samudera Pasifik serta Filipina.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com