Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Riwayat Dubai Fashion Week, Ide Kreatif Dunia Arab

KOMPAS.com - Dubai Fashion Week adalah salah satu pergelaran mode fashion atau fesyen.

Dubai Fashion Week merupakan jalinan perhelatan fashion yang berasal dari dunia Arab.

Uni Emirat Arab (UEA) adalah tuan rumah Dubai Fashion Week.

Laman Kompas.com edisi 8 Desember 2021 memberikan informasi bahwa Indonesia juga ikut ambil bagian di Dubai Fashion Week.

Tak hanya itu, pada Dubai Fashion Week 2023, Indonesia juga ikut berperan serta melalui desainer busana.

Desainer Temma Prasetio, kali ini, mengusung tenun Nusa Tenggara Timur berjudul Inheritance.

Pada Dubai Fashion Week 2023, Temma Prasetio juga menghelat beragam kekayaan kultur Indonessia di kancah internasional.

Dubai Fashion Week

Riwayat Dubai Fashion Week memang erat kaitannya dengan Arab Fashion Week.

Arab Saudi menjadi tuan rumah Arab Fashion Week untuk kali pertama pada 2016.

Putra Mahkota Arab Saudi Muhammad bin Salman al Saud menyokong kegiatan ini.

Dalam pandangan Muhammad bin Salman, perempuan Arab tidak hanya selalu berbusana hijab atau abaya hitam.

Di masa modern ini, kata Muhammad bin Salman, perempuan Arab tetap mementingkan penampilan sopan dan terhormat.

Berangkat dari dukungan Muhammad bin Salman ini, ide kreatif dari dunia Arab pun mengemuka.

Padahal, sudah bertahun-tahun lamanya, dunia Arab, khususnya Arab Saudi pemegang aturan konservatif.

Dubai Fashion Show sendiri menjadi penerus Arab Fashion Week.

Dubai Fashion Show bermunajat menjadi tolok ukur fashion global mengikuti jejak New York, London, Milan, dan Paris.

https://www.kompas.com/stori/read/2023/03/17/220000279/riwayat-dubai-fashion-week-ide-kreatif-dunia-arab

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke