Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaleidoskop 2021: Rossi Pensiun, Verstappen Rebut Takhta Hamilton, hingga WSBK Mandalika

Kompas.com - 31/12/2021, 06:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

7 November - Francesco Bagnaia sukses menjadi pemenang balapan MotoGP Algarve Portugal 2021 yang diwarnai drama red flag pada dua lap terakhir.

Balapan MotoGP Algarve 2021 harus dihentikan dan tidak dilanjutkan setelah insiden yang melibatkan dua pebalap KTM, yakni Miguel Oliveira dan Iker Lecuona. Meski balapan tidak dilanjutkan, Bagnaia tetap dinyatakan sebagai pemenang.

14 November - Valentino Rossi menjalani balapan terakhirnya sebagai rider MotoGP di Sirkuit Ricardo Tomo, venue MotoGP Valencia 2021. Rossi menutup karierny dengan finis di urutan ke-10 MotoGP Valencia 2021. 

Sebelum MotoGP Valencia, Rossi menghadiri banyak seremoni perpisahan salah satunya adalah pameran sembilan motor yang dia gunakan ketika menjadi juara dunia. 

Menjelang balapan, tagar #GrazieVale atau Terima Kasih Rossi sempat menjadi trending topic di jagat maya.

Tepat setelah MotoGP Valencia 2021 berakhir, seluruh pebalap mulai dari Quartararo hingga Bagnaia langsung menghampiri Rossi di salah satu tikungan Sirkuit Ricardo Tomo untuk memberikan penghormatan terakhir.

Baca juga: Terima Kasih Valentino Rossi, untuk Kemenangan, Inspirasi, dan Tawa...

Formula 1 (F1) 2021:

Maret - Mei 2021: Awal Mula Persaingan Hamilton dan Verstappen

Persaingan Hamilton dan Verstappen sudah dimulai sejak awal musim. Kedua pebalap itu bergantian naik podium juara pada lima balapan pertama F1 yang dihelat pada periode Maret hingga Mei 2021.

Hamilton selaku juara bertahan sukses meraih tiga kemenangan, yakni pada GP Bahrain, GP Portugal, dan GP Spanyol.

Di sisi lain, Verstappen menjadi pemenang GP Emilia Romagna dan GP Monaco.

Juni - Juli 2021: Verstappen Tabrak Dinding Pembatas Seusai "Disenggol" Hamilton pada GP Inggris

Dominasi Hamilton dan Verstappen akhirnya terhenti pada F1 GP Azerbaijan. 

Verstappen saat itu sangat sial karena ban belakang mobilnya pecah di lintasan lurus utama ketika memimpin balapan pada lap ke-46. Verstappen pada akhirnya gagal melanjutkan balapan.

Baca juga: Eksklusif - Max Verstappen Sebut Momen Kunci Jadi Juara Dunia F1: Lap Terakhir, Setelah Tikungan 9…

Di sisi lain, Hamilton juga tak kalah sial. Setelah balapan diulang dengan lima lap tersisa, Hamilton menempati urutan kedua tepat di belakang rekan satu tim Verstappen, Sergio Perez.

Namun, Hamilton justru salah menekan tombol di mobilnya tepat sebelum Tikungan 1. Blunder itu membuat Hamilton juga gagal meraih poin setelah finis di urutan ke-15.

Adapun pemenang F1 GP Azerbaijan adalah Sergio Perez.

Setelah gagal finis di GP Azerbaijan, Verstappen berhasil bangkit dengan meraih tiga kemenangan beruntun pada GP Perancis, GP Styria, dan GP Austria. 

Tiga kemenangan itu membuat Verstappen semakin kokoh di puncak klasemen F1 dengan keunggulan 32 poin atas Hamilton di urutan kedua.

Tren Verstappen kemudian terhenti di tanah kelahiran Hamilton, Inggris. Terdapat dua peristiwa menarik yang terjadi pada balapan F1 GP Inggris 2021.

Pertama, F1 untuk pertama kalinya menggunakan sprint race sebagai pengganti kualifikasi pada F1 GP Inggris 2021.

Kedua, Hamilton sukses keluar sebagai pemenang F1 GP Inggris 2021 setelah sempat "menyenggol" Verstappen di Tikungan 9 pada lap pertama.

Baca juga: Eksklusif - Verstappen Bicara Rasanya Juara F1 di Tengah Kontroversi

Insiden itu membuat Verstappen tidak bisa melanjutkan balapan karena mobilnya hancur menabrak dinding pembatas lintasan. 

Di sisi lain, Hamilton harus menerima hukuman penalti 10 detik karena dianggap bersalah atas insiden yang menimpa Verstappen. Meski demikian, Hamilton berhasil mengakhiri balapan F1 GP Inggris dengan kemenangan.

Agustus-September 2021: Balapan Aneh di Belgia dan Drama di Italia

Hamilton akhirnya berhasil mengambil alih pimpinan klasemen setelah finis di urutan kedua pada balapan F1 GP Hongaria.

Keberhasilan Hamilton tidak lepas dari nasib sial yang menimpa Verstappen. Pebalap asal Belanda itu hanya mampu meraih dua poin setelah finis di urutan ke-9.

Verstappen kemudian berhasil kembali ke jalur kemenangan di F1 GP Belgia 2021. Namun, kemenangan Verstappen di Sirkuit Spa-Franchorchamps itu "sangat aneh".

Sebab, F1 GP Belgia 2021 hanya berjalan dua putaran, itu pun seluruh pebalap berada di belakang safety car. Balapan F1 GP Belgia 2021 tidak bisa berjalan sempurna karena hujan deras yang mengguyur lintasan.

Meski dinobatkan sebagai pemenang, Verstappen hanya membawa pulang 12,5 poin.

Baca juga: Titel Juara F1 Verstappen Diprotes, Red Bull Sebut Mercedes Putus Asa

Verstappen dan sembilan pebalap lain yang masuk 10 besar F1 GP Belgia 2021 hanya berhak mendapat setengah dari jumlah poin yang seharusnya karena 75 persen dari jarak balapan tidak tercapai.

Drama kembali terjadi pada F1 GP Italia 2021. Tepat pada lap ke-26, Hamilton yang baru keluar dari pit stop langsung berhadapan dengan Verstappen.

Keduanya membalap dengan sangat agresif sampai akhirnya bersenggolan di Tikungan 2 Sirkuit Monza. Verstappen kala itu sedang berusaha menyalip Hamilton.

Namun, Hamilton tidak memberikan ruang sehingga tabrakan tidak terhindarkan. Kedua pebalap pada akhirnya gagal melanjutkan balapan setelah mobil Verstappen menindih jet darat milik Hamilton.

Baca juga: Verstappen Juara F1 2021, Hamilton Legawa Usai Gagal Ukir Sejarah Baru

Oktober-November 2021: Momen Kesuksesan Hamilton di Brasil

Sepanjang Oktober hingga November 2021, tidak banyak drama yang terjadi dari persaingan Lewis Hamilton dan Verstappen.

Satu-satunya momen yang mencolok adalah keberhasilan Lewis Hamilton menaklukkan Sirkuit Autodromo Jose Carlos Pace, venue F1 GP Brasil 2021.

Sebelum balapan, Hamilton menerima banyak hukuman karena masalah mesin dan juga sayap mobil. Meski harus memulai balapan dari urutan ke-10, Hamilton tampil sangat luar biasa dan berhasil menjadi pemenang F1 GP Brasil 2021.

Desember 2021: Puncak Persaingan Hamilton dan Verstappen di Lap Terakhir F1 GP Abu Dhabi

Persaingan Hamilton dan Verstappen kembali memanas pada balapan perdana F1 di Arab Saudi. Tepat pada lap ke-37, Verstappen dan Hamilton bersenggolan menjelang Tikungan 27.

Insiden tersebut bermula ketika Verstappen yang sedang memimpin balapan diperintahkan timnya lewat radio untuk membiarkan Hamilton menyalip. 

Verstappen harus menuruti perintah itu karena dirinya melebar di Tikungan 1 untuk menggagalkan upaya Hamilton yang hendak menyalip setelah mengaktifkan DRS.  

Baca juga: Eksklusif Max Verstappen - Mau Pensiun 5 Hari Usai Jadi Juara Dunia F1 seperti Nico Rosberg?

Mendengar perintah dari timnya, Verstappen langsung melambatkan mobilnya untuk membiarkan Hamilton menyalip. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com