Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Menarik Toprak Razgatlioglu, Juara Dunia WSBK di Mandalika

Kompas.com - 22/11/2021, 13:50 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Toprak Razgatlioglu mengukir catatan bersejarah di Sirkuit Mandalika. Pebalap asal Turki itu memastikan diri sebagai juara dunia Superbike World Championship (WSBK) pada seri terakhir yang digelar di Indonesia.

Toprak Razgatlioglu mengunci gelar juara dunia WSBK 2021 setelah finis di urutan kedua pada Race 1 di Sirkuit Mandalika, Minggu (21/11/2021) siang WIB. Kemudian pada Race 2, ia menempati posisi keempat.

Hasil WSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika membuat Razgatlioglu (Pata Yamaha) mengukuhkan dirinya sebagai juara dunia baru ajang balap motor produksi massal tersebut.

Di klasemen akhir WSBK 2021, Razgatlioglu mengoleksi 564 poin, unggul 13 poin atas juara bertahan Jonathan Rea (Kawasaki).

Toprak Razgatlioglu pun mengakhiri dominasi Jonathan Rea pada ajang WSBK yang telah berlangsung selama enam musim.

Berikut Kompas.com menjayikan lima fakta menarik Toprak Razgatlioglu, sang juara dunia baru WSBK.

Baca juga: Profil Toprak Razgatlioglu: Juara Dunia WSBK 2021, Pengukir Sejarah di Mandalika

1. Putra stunt ternama Turki

Toprak yang kini berusia 25 tahun adalah putra pengendara motor akrobat (stunt motorcyclist ) ternama Turki, Arif Razgatlioglu.

Ayah Toprak meninggal dunia pada 17 November 2017 karena kecelakaan sepeda motor di Antalya.

Toprak pun mempersembahkan gelar juara dunia WSBK 2021 untuk mendiang ayahnya.

"Dia selalu berjuang untuk saya dan dia tak mungkin bisa melihat ketika saya berhasil menjadi juara dunia. Namun, dia selalu mengatakan, 'Toprak akan menjadi juara dunia."

"Dia meninggal empat tahun lalu, tetapi hari ini kami adalah juara. dan gelar ini saya persembahkan untuknya," tutur Toprak.

2. Terjun ke dunia balap sejak belia

Toprak mendapatkan motor pertamanya pada usia lima tahun. Ia kemudian suskes menjuarai ajang motocross di Turki sebanyak empat kali.

Dilansir dari laman resmi WSBK, Toprak Razgatlioglu mulai berkompetisi di ajang balap motor 600cc pada usia 13 tahun.

Baca juga: Sempat Pasrah, Toprak Kini Bisa Persembahkan Gelar WSBK untuk Sang Ayah

Pada 2011, Razgatlioglu mengikuti kejuaraan Yamaha R6 Dunlop Cup. Dua tahun kemudian, ia sukses menembus ajang Red Bull Rookies Cup.

Karier Razgatlioglu di dunia balapa motor terus menanjak. Selepas dari Red Bull Rookies Cup, ia naik ke European Superstock 600 Championship (2015), lalu FIM Superstock 1000 Cup (2016), dan European Superstock 1000 Championship pada 2017.

Halaman:


Terkini Lainnya

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Liga Inggris
Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Liga Inggris
Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Liga Inggris
Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Sports
Link Live Streaming Man United Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Man United Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

Liga Inggris
Klasemen MotoGP Usai GP Perancis 2024, Martin Ungguli Juara Dunia

Klasemen MotoGP Usai GP Perancis 2024, Martin Ungguli Juara Dunia

Motogp
PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Motogp
Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Liga Indonesia
Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com