Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Valentino Rossi Lega Masih Bisa Cetak Rekor Pribadi di Malaysia

Kompas.com - 10/02/2020, 16:42 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pebalap veteran Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, lega masih bisa membuktikan kemampuannya dengan mencetak rekor pribadi di Malaysia.

Rossi dan pebalap MotoGP lainnya baru saja menyelesaikan tes pra-musim MotoGP 2020 selama tiga hari di Sirkuit Sepang pada 7-9 Februari.

Pada hari ketiga, Minggu (9/2/2020), Rossi mencetak waktu putaran terbaik 1 menit 58,541 detik.

Catatan waktu itu menjadi rekor Rossi di Sirkuit Sepang karena lebih baik dari saat Kualifikasi MotoGP Malaysia 2019 yakni 1 menit 59,000 detik.

Meski tidak bisa menjadi yang tercepat, Rossi mengaku bangga dengan catatan waktu yang ia torehkan.

Rossi menilai catatan waktu itu menjadi pembuktian. Sebab, dirinya dianggap sudah habis karena telah berusia 41 tahun.

"Tes selama tiga hari yang bagus di Malaysia. Posisi kelima secara keseluruhan dan untuk pertama kalinya saya melewati 1:59 dalam karier saya," tulis Rossi di akun Instagram pribadinya dikutip dari BolaSport.com.

"Merupakan hal yang menyenangkan untuk mengetahui bahwa Anda masih bisa bertambah cepat meski Anda sudah sangat tua!" tulis Rossi menambahkan.

Baca juga: Rossi Sebut Lorenzo Pelatih dan Aneh Lihat Lorenzo Pakai Baju Kru

Meski demikian, Rossi belum bisa memutuskan bagaimana masa depannya di MotoGP terkait dengan kapan waktu pensiun.

"Hasil ini bukan berarti bahwa saya akan memutuskan akan lanjut atau tidak," ujar Rossi dilansir BolaSport.com dari GPOne.

"Saya masih memiliki waktu dan saya tidak tergesa-gesa [untuk membuat keputusan]," tutur Rossi menambahkan.

Sejauh ini masa depan Rossi di MotoGP masih menjadi tanda tanya karena belum menemui kata sepakat dengan Yamaha soal perpanjangan kontrak.

Kontrak Rossi di Yamaha tersisa satu tahun lagi atau akan berakhir musim ini.

Sebelumnya, Rossi mengaku masih mau melihat penampilannya pada awal musim 2020 sebelum berbicara kontrak anyar.

Baca juga: Kata Valentino Rossi Setelah Seharian Jajal Yamaha M1 Spek 2020

Lambatnya negosiasi dengan Rossi membuat Yamaha mengambil keputusan cepat.

Yamaha memutuskan menggandeng Fabio Quartararo untuk mendampingi Maverick Vinales di Monster Energy Yamaha pada musim 2021.

Keputusan Yamaha itu terbilang wajar karena Quartararo sukses pada debutnya di MotoGP musim lalu bersama tim satelit Petronas Yamaha SRT.

Situasi ini membuat Rossi terjepit karena jika memperpanjang kontrak di Yamaha dipastikan tidak lagi memperkuat tim pabrikan melainkan tim satelit.

Alhasil beredar rumor Rossi akan meninggalkan Yamaha dan bergabung ke tim pabrikan Aprilia pada musim 2021. (Ardhianto Wahyu Indraputra)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com